9 Inspirasi Kado Pernikahan Peralatan Rumah Tangga yang Bermanfaat
9 Inspirasi Kado Pernikahan Peralatan Rumah Tangga yang Bermanfaat – Seringkali kita merasa kebingungan ketika ingin mencari kado pernikahan untuk sahabat ataupun saudara yang baru saja melangsungkan pernikahan. Peralatan rumah tangga sering menjadi kado pilihan ketika ingin memberikan hadiah kepada pasutri baru. Yuk cek deretan inspirasi kado pernikahan berupa peralatan rumah tangga yang bermanfaat di bawah ini.
Berikut Deretan Inspirasi Kado Pernikahan
Daftar Isi
Daftar Isi
Ketika ada sahabat ataupun kerabat yang akan menikah, tentu kita juga turut merasa bahagia. Memberikan kado yang tepat dan bermanfaat tentu akan membuat perasaan bahagia bagi pasangan pasutri baru. Sebelum terburu-buru membeli kado, pastikan kamu sudah memilih memberikan kado pernikahan yang bermanfaat.
Perlu kamu ingat bahwa ketika temanmu memutuskan untuk menikah, maka ia dan pasangannya akan memulai hidup baru dan tinggal terpisah dari orang tuanya. Tentunya hal ini membuat temanmu membutuhkan banyak peralatan rumah tangga. Kamu bisa menjadikan poin ini sebagai acuan ketika kamu ingin memberikan kado.
Meski terlihat klise, nyatanya memberikan peralatan rumah tangga sebagai kado pernikahan memang berguna lho. Di bawah ini Mamikos sudah berikan beberapa inspirasi kado pernikahan berupa peralatan rumah tangga yang bermanfaat.
1. Kompor
Setiap rumah tentu wajib memiliki kompor, mengingat alat memasak yang satu ini menjadi alat utama yang dibutuhkan ketika ingin memasak. Kamu pun bisa menjadikan kompor sebagai salah satu kado pernikahan. Dengan adanya kompor, pasutri baru pun akan bisa menggunakannya untuk memasak beragam makanan dengan mudah tanpa harus membeli makanan dari luar rumah lagi.
Tentunya temanmu yang baru menikah akan sangat senang ketika menerima kado tersebut dari kamu. Ada dua jenis kompor yang bisa kamu pilih, yakni kompor gas atau kompor listrik. Kamu pun bisa memilih menghadiahkan jenis kompor apa saja sesuai dengan budget kamu.
2. Blender
Selain kompor, blender juga kerap menjadi kado pernikahan yang sering dipilih. Jika temanmu dan pasangannya cukup menjaga ketat kesehatannya, maka blender bisa menjadi ide kado pernikahan terbaik. Blender memiliki banyak sekali fungsi, mulai dari menghaluskan bahan-bahan makanan hingga mengubah buah-buahan menjadi jus.
Kini, ada dua jenis blender yang dijual di pasaran yakni blender untuk membuat jus, milkshake, ataupun minuman lainnya. Kemudian ada pula blender yang lebih kecil untuk menghaluskan bahan-bahan makanan seperti lada, ketumbar, dan bahan-bahan lainnya. Kamu pun bebas memilih tipe blender mana yang akan kamu hadiahi kepada temanmu.
3. Set Pisau Dapur
Apabila budget kamu cukup terbatas, kamu bisa memilih set pisau dapur sebagai kado pernikahan untuk temanmu. Pisau merupakan hal yang harus ada di dapur dan selalu dibutuhkan. Umumnya, set pisau daput berisikan beberapa ukuran dan bentuk pisau sehingga dapat digunakan untuk bermacam-macam hal.
Tak hanya itu saja, set pisau dapur juga biasanya sudah dilengkapi dengan gunting lho sehingga kamu tidak perlu membelinya lagi. Kado pernikahan berupa set pisau dapur ini pasti akan sangat berguna bagi pasutri baru, terlebih jika mereka gemar memasak. Untuk itu, tak ada salahnya bukan jika kamu memilih set pisau dapur sebagai kado pernikahan temanmu?
4. Vacuum Cleaner
Di zaman yang ingin serba praktis ini, kamu bisa menghadiahkan vacuum cleaner untuk kado pernikahan. Alat rumah tangga yang satu ini tentu akan sangat berguna bagi pasutri baru, terlebih jika mereka berencana akan menempati rumah baru. Dibanding menyewa jasa vacuum, membersihkan sendiri tentu akan jauh lebih hemat bukan?
Kini, ada beragam jenis bentuk vacuum cleaner yang dijual di pasaran. Terlebih lagi kini produk vacuum cleaner juga sudah dijual dengan harga yang terjangkau hingga mahal. Kamu pun bisa memilih vacuum cleaner sesuai dengan budget yang kamu miliki.
5. Rice Cooker
Pilihan kado pernikahan selanjutnya adalah rice cooker. Seperti yang kamu ketahui, rice cooker ini membantu memudahkan semua orang ketika ingin memasak nasi. Hampir semua orang kini membutuhkan rice cooker.
Menghadiahkan rice cooker kepada pasutri baru rasanya adalah pilihan yang cemerlang. Selain harganya yang cukup beragam, rice cooker tentu akan sangat bermanfaat bagi siapapun. Selain untuk memasak nasi, rice cooker juga bisa digunakan untuk mengukus makanan lho.
6. Dispenser
Kamu juga bisa memilih dispenser sebagai salah satu peralatan rumah tangga untuk kado pernikahan. Hampir setiap rumah kini membutuhkan yang namanya dispenser. Dengan adanya dispenser, kamu bisa mengkonsumsi air panas, air dingin dan normal dengan mudah.
Jika teman kamu pecinta teh atau kopi, tentu memberikan dispenser bisa menjadi ide cemerlang. Bagi yang suka minum air dingin, jadi tidak perlu mendinginkannya terlebih dahulu di dalam kulkas. Hanya denagn menekan satu tombol yang ada pada dispenser, maka air dingin yang siap dikonsumsi pun akan mengalir.
7. Air Fryer
Menyandang julukan sebagai alat rumah tangga yang kekinian, air fryer juga bisa menjadi ide terbaik untuk kado pernikahan. Air fryer adalah alat memasak yang digunakan untuk menggoreng makanan tanpa merendamnya dalam minyak. Dalam mengolah makanan dengan air fryer, kita hanya memerlukan sedikit minyak atau bahkan tidak sama sekali.
Ada beragam jenis air fryer yang dijual di pasaran. Kamu pun bisa memilih air fryer menyesuaikan budger yang kamu miliki.
8. Cangkir Couple
Jika ingin menghemat budget lagi, kamu bisa memberikan sepasang cangkir keramik kepada pasutri yang baru menikah. Bagi pasutri baru, romantisme menjadi suasana yang harus diciptakan setiap harinya. Dengan menggunakan barang couple bisa menambah bumbu-bumbu keromantisan.
Ada beragam jenis cangkir copule yang bisa kamu temukan di supermarket. Kamu pun bisa memilih jenis cangkir sesuai dengan kepribadian teman kamu. Jika ingin lebih berkesan lagi, kamu bisa menambahkan custom tanggal pernikahan dan nama pasangan yang baru menikah tersebut di cangkir yang akan diberikan.
9. Microwave
Inspirasi kado pernikahan yang terakhir ada microwave. Seperti yang kita ketahui, microwave bermanfaat sebagai alat untuk menghangatkan makanan. Bahkan, kini ada microwave yang juga dapat berfungsi sebagai oven lho.
Karena harganya yang tak murah, microwave kerap menjadi alat elektronik yang paling terakhir dibeli. Nah, jika kamu menghadiahkan microwave kepada teman kamu tentunya dia akan merasa senang sekali. Silahkan pilih microwave yang menurut kamu sesuai dengan budget agar tidak memberatkan kamu.
Nah, itu tadi beberapa inspirasi kado pernikahan berupa peralatan rumah tangga yang bermanfaat yang bisa Mamikos bagikan kepada kalian semua. Peralatan rumah tangga memang menjadi pilihan kado yang tepat untuk pasutri yang baru saja menikah. Jika kamu ingin mencari informasi, inspirasi, atau ide-ide menarik lainnya, kamu bisa kunjungi situs Mamikos dan temukan info yang kamu inginkan di sana.
Klik dan dapatkan info kost di dekatmu: