4 Inspirasi Kerajinan Tangan yang Bisa Dijual untuk Anak Sekolah
4 Inspirasi Kerajinan Tangan yang Bisa Dijual untuk Anak Sekolah – Semakin hari kebutuhan hidup semakin banyak dan harganya sangat tinggi, sedangkan pendapatan tidak kunjung bertambah.
Jika
kamu merasakan hal yang sama, mungkin inilah saatnya untuk kamu mencari hobi baru
di rumah yang bisa menjadi penghasilan sampingan. Salah satunya saja dengan membuat
kerajinan tangan yang bisa dijual.
Dalam artikel ini, ada beberapa ide kerajinan tangan yang bisa kamu tiru dan modifikasi sendiri. Selain melatih kreativitas, kamu juga bisa mengembangkannya sebagai bisnis untuk menambah uang saku harian.
Berikut Inspirasi Kerajinan Tangan yang Bisa Dijual
Daftar Isi
Daftar Isi
Adanya
pandemi Covid-19 yang sempat melanda pada 2020 lalu ternyata memaksa kita untuk
bisa mendatangkan cuan dengan cara apa saja dari rumah.
Salah
satu aktivitas yang dapat menjadi inspirasi adalah menekuni kerajinan tangan yang
bisa dijual. Hasil kerajinan tangan yang menarik tentu akan memiliki nilai
jual, sehingga bisa menghasilkan uang.
Selain
itu, modal untuk membuat kerajinan tangan cenderung tidak terlalu besar karena
berasal dari barang bekas. Kamu hanya membutuhkan keterampilan seni yang
mumpuni, dan itu dapat dipelajari tentunya.
Nah, hasil dari kerajinan tangan ini bisa dijadikan ladang bisnis. Sebagai referensi, ada beberapa ide kerajinan tangan yang bisa kita ciptakan, berikut daftarnya.
1. Kerajinan Tangan Serba Rajut
Kerajinan tangan berbahan dasar dari benang wol dapat diciptakan menjadi beragam benda yang bermanfaat. Mulai dari boneka, sweater, selimut, syal, hingga pakaian.
Perlu
diperhatikan bahwa harga jual kerajinan serba rajut ini cukup mahal di pasaran karena
dibuat secara manual dan membutuhkan ketelitian.
Jika
kamu ingin menekuni membuat kerajinan tangan serba rajut yang berkualitas,
pilihlah benang wol yang tidak mudah terurai ketika selesai dirajut serta
hangat tapi lembut di kulit.
Oh
ya, kamu juga harus rajin menyusuri internet untuk mendapatkan ide pola yang
menarik, ya. Buat kamu yang ingin membuat tas rajut, berikut ada
langkah-langkah yang bisa kamu ikuti.
Bahan
dan Alat:
- Benang nilon ukuran D36
- Hakpen nomor 5
- Gunting
- Resleting
- Kain puring
Cara
Membuat:
Sebelum merajut, pastikan kamu sudah mempelajari macam-macam tusukan crochet terlebih dahulu, ya.
Untuk membuat tas rajut sebenarnya cukup mudah karena hanya menggunakan jenis tusuk tunggal (single crochet). Adapun berikut langkah-langkahnya.
- Untuk membuat alas tas, silahkan buat tali simpul terlebih dahulu, kemudian baru buat rantai kelipatan dua sebanyak 32 rantai dan ditambah 1 rantai untuk fondasi.
- Lanjutkan dengan mengisi lubang rantai dengan single crochet, mulai dari loop kedua hingga ujung rantai.
- Putar balik, kemudian lakukan hal yang sama yaitu mengisi loop dengan single crochet.
- Lakukan bolak-bolak hingga menghasilkan enam baris.
- Selanjutnya kita akan membuat bagian pinggiran, keliling hingga bagian pojok kanan atas.
- Isi setiap sudut dengan 2 single crochet pada setiap lubang dan lubang berikutnya dengan 1 single crochet sampai selesai.
- Tanpa memotong benang, lanjutkan membuat round 1 single crochet back loop, dan lalu dengan single crochet satu baris untuk awalan.
- Selanjutnya buat 2 single crochet dalam satu lubang, lalu skip di lubang berikutnya.
- Ikuti cara dan pola yang sama hingga membentuk tas kecil (pouch).
- Kemudian, buat 1 single crochet dalam satu lubang tanpa loncat atau skip hingga empat baris atau putaran.
- Setelah selesai, silahkan kamu gunting sisa benang dan selipkan ke bagian lubang.
- Terakhir, pasangkan kain puring dan resleting.
- Tas rajut buatanmu sudah selesai. Tas kecil ini bisa kamu gunakan sebagai pouch makeup ataupun menyimpan perintilan lainnya.
2. Buket Bunga dari Kertas dan Kain
Merupakan
lambang kasih sayang, buket bunga sampai sekarang masih laris di pasaran untuk
melengkapi momen ulang tahun, lamaran, wisuda, dan sebagainya.
Namun, belakangan ini muncul tren baru di mana orang-orang mulai beralih ke bunga palsu.
Selain harganya yang lebih murah, buket bunga palsu sifatnya awet tidak seperti bunga asli yang umumnya hanya bertahan satu minggu.
Fenomena
ini tentunya dapat dijadikan sumber penghasilan. Misalnya dengan membuat
kerajinan tangan berupa buket bunga dari kain flanel atau kertas bekas.
Jangan
lupa untuk mempelajari cara membuat aneka jenis bunga dan padukan menjadi satu
ikatan. Agar buketnya semakin cantik, lengkapi juga hasil kerajinan ini dengan
kertas pembungkus dan pita, ya.
Jika
kamu butuh inspirasi, berikut adalah bahan dan langkah-langkah membuat buket
bunga dari kertas yang bisa kamu ikuti.
Bahan-bahan:
- Kertas lipat
berwarna-warni dengan pilihan warna sesuai selera. - Tisu kertas.
- Lem stik atau lem kertas.
- Pistol lem panas.
- Selotip dan double tape.
- Gunting.
- Kayu tusuk sate.
Cara Membuat:
- Langkah pertama, silahkan kamu letakkan selembar kertas lipat di atas permukaan rata. Kemudian, bentuklah seperti bentuk berlian dengan melepas setiap sudut ke atas. Supaya lipatan lebih tajam, kamu bisa menggunakan bagian belakang sendok yang ditekan.
- Lanjutkan dengan melipat sisi kanan ke atas, hingga bagian bawah sejajar. Kamu bisa mengulangi proses melipat dengan lipatan sisi kiri.
- Kemudian, ambil dua segitiga kecil yang membentang di tepinya dan lipat kembali. Hal ini bertujuan untuk menyempurnakan setiap garisnya. Silahkan ulangi pada kertas-kertas lainnya.
- Langkah berikutnya, buka segitiga awal dan sambungkan setiap sisi sudutnya. Gunakan lem agar dapat menempel setiap sudut.
- Kemudian, bentuk menjadi kerucut. Kamu bisa menambahkan klip bila perlu agar tidak lepas. Nah, step ini adalah cara membuat kelopak bunga pertama.
- Kamu bisa membuat kembali dan mengulangi proses tadi sampai menjadi jumlah bunga yang ingin dibuat.
- Setelahnya, tempel bagian bawah bunga ke kayu sebagai tangkainya. Kamu bisa gunakan lem menggunakan lem tembak agar kokoh.
3. Kerajinan Tangan Serba Resin
Resin
adalah cairan yang dibuat dari getah pohon kunjung. Berwarna bening, resin
dapat membeku ketika dijemur di bawah sinar matahari.
Nah,
karena sifatnya yang unik ini menjadikan resin sebagai material kerajinan
tangan yang unik. Kamu bisa membuat berbagai aksesoris hingga gantungan kunci
dengan menggunakan resin.
Kini,
sudah banyak toko yang menjual cetakan untuk resin, kamu pun tinggal pilih yang
paling sesuai dengan kebutuhan.
Agar lebih menarik lagi, tambahkan material lain seperti serbuk glitter atau tanaman kering. Kalau mau ditambahkan pewarna juga bisa, lho.
Modalnya terjangkau, namun harga jual kerajinan ini cukup tinggi karena tampilannya cantik.
Tanpa
membuang waktu lebih lama, berikut bahan-bahan dan panduan membuat kerajinan
dari resin yang bisa kamu contoh.
Bahan-bahan:
- Epoxy resin
- Katalis (Epoxy hardener)
- Cetakan yang terbuat dari
silikon sesuai kerajinan yang akan dibuat - Mangkok
- Gelas ukur
- Sarung tangan
Cara
Membuat:
- Langkah awal, kamu bisa tuangkan resin dan katalis ke dalam mangkok dengan perbandingan 10:1.
- Kemudian, aduk bahan menjadi satu hingga larutan resin dan katalis agak mengeras.
- Tunggu hingga gelembung pada resin berkurang.
- Setelah itu, tuangkan bahan campuran resin dengan katalis ke dalam cetakan silikon yang telah kamu pilih.
- Jika kamu menginginkan tambahan campuran lain agar memberikan motif pada kerajinan, kamu bisa masukkan bahan-bahan tersebut ke dalam cetakan resin.
- Terakhir, kamu harus mendiamkan resin hingga mengering sempurna kurang lebih selama 24 jam.
4. Kerajinan Lilin Pengharum Ruangan
Jika dulu lilin berfungsi sebagai sumber penerangan, kini, lilin mulai dikembangkan sebagai aromaterapi. Nah, jenis kerajinan tersebut dikenal sebagai lilin aromaterapi atau wax sachet.
Wax
sachet sendiri merupakan sebuah wax
beraroma wangi dengan bentuk persegi panjang. Sachet amat terkenal karena
bentuknya yang cantik dengan hiasan aneka bunga kering dan buah yang artistik.
Ciri
khas dari kerajinan ini adalah memiliki hiasan bunga atau rempah kering pada
bagian dalamnya. Aroma lilin ini begitu khas dan akan mengharumkan ruangan
tanpa perlu dibakar dulu.
Bahan-bahan
yang diperlukan untuk membuatnya adalah wax sachet juga cukup mudah
untuk ditemui. Jika kamu tertarik untuk menekuni kerajinan tangan yang satu ini,
yuk ikuti langkah-langkah membuatnya berikut ini.
Bahan-bahan:
- Soywax
- Pewarna lilin
- Essential oil lilin
- Bunga/buah/biji-bijian kering
- Beads/glitter
- Pita
Cara
Membuat:
- Langkah awal, kamu bisa menyiapkan semua bahan yang dibutuhkan.
- Kemudian, panaskan air dalam panci dan masukkan lilin ke dalam mangkuk alumunium.
- Tunggu sampai mendidih. Jika sudah mendidih, simpan mangkuk alumunium di atas panci.
- Lanjutkan dengan menunggu lilin sampai meleleh sambil di aduk-aduk. Sebagai catatan, kamu harus jaga agar air tidak masuk ke dalam mangkuk, ya.
- Setelah meleleh masukkan pewarna secukupnya, kemudian di aduk hingga rata.
- Setelah warna sudah tercampur, masukkan essential oil (sekitar 10 tete) lalu angkat mangkuk dari panci.
- Matikan kompor, siapkan cetakan silicon.
- Tuang lilin ke dalam cetakan, tata bunga/buah/biji-bijian kering sesuai selera.
- Tunggu sampai kering, lilin sachet siap di tata di dalam kotak kemasan sesuai selera.
Penutup
Nah,
di atas tadi adalah beberapa inspirasi kerajinan tangan menarik yang bisa
Mamikos bagikan.
Deretan
inspirasi di atas tentunya bisa menjadi inspirasi kamu untuk menambah uang saku
dari rumah, lho. Nah, kira-kira kerajinan tangan yang mana nih yang tertarik
untuk kamu buat?
Jika kamu ingin mengulik lebih banyak informasi seputar ide atau tips-tips menarik lainnya, kamu bisa kunjungi situs blog Mamikos dan temukan informasinya di sana.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: