Isi Jumlah Tanggungan Orang Tua Saat Daftar UTBK SNBT 2024 dan Contohnya
Jumlah tanggungan orang tua merupakan kolom biodata yang wajib diisi saat melakukan pendaftaram UTBK SNBT. Data ini merupakan jumlah anggota keluarga yang bergantung pada penghasilan orang tua peserta. Simak selengkapnya!
Anggota keluarga yang bergantung pada penghasilan orang tua berbeda-beda tiap keluarga, bisa saja nenek, anak, atau bahkan kerabat lainnya yang tinggal bersama orang tua dan mereka bergantung pada pendapatan orang tua kamu untuk memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari.
Umumnya, di Indonesia individu per-keluarga memiliki tanggungan yang paling banyak yaitu lima orang.
Lalu, mungkin kamu akan bertanya mengapa saat daftar UTBK SNBT menanyakan jumlah tanggungan orang tua?
Dikutip dari berbagai sumber, sebenarnya informasi tersebut diperlukan untuk digunakan oleh Kemdikbud dalam hal memetakan kemampuan ekonomi siswa yang masuk PTN.
Bahkan, dari data yang kamu isiskan ini bisa dikembangkan untuk pemberian beasiswa, apabila ada siswa yang mengalami kesulitan saat menempuh kuliah di PTN nanti.
Oleh karena itu, pengisian jumlah tanggungan orang tua sebaiknya memberikan informasi atau data yang akurat dan jujur apa adanya saat mengisi formulir pendaftaran UTBK SNBT 2024.

Advertisement
Cara Mengisi Jumlah Tanggungan Orang Tua beserta Contohnya
Mengisi data jumlah tanggungan orang tua merupakan bagian yang tidak boleh kamu lupakan saat melakukan proses pendaftaran SNBT 2024.
Data yang diisikan haruslah disesuaikan dengan keadaan sebenar-benarnya. Adapun cara pengisian jumlah tanggungan orang tua yaitu:
- Pada menu isian biodata, tepatnya pada kolom data orang tua, isi nama Ayah atau wali
- Kemudian mengisi data ibu
- Isi semua data orang tua mulai dari pendidikan, pekerjaan, hingga penghasilan orang tua/wali
- Terakhir, isi jumlah tanggungan orang tua/wali
Contoh cara menghitung jumlah tanggungan orang tua, misalkan dalam satu keluarga yang terdiri dari 4 orang yaitu ayah, ibu, dan dua anak yang masih sekolah. Jika :
- Ayah adalah pihak yang saat ini bekerja dan memiliki penghasilan
- Ibu adalah ibu rumah tangga yang tidak memiliki penghasilan
- Anak pertama berusia 18 tahun dan berstatus sebagai pelajar
- Anak kedua berusia 10 tahun dan berstatus sebagai pelajar
Maka, dalam hal ini jumlah tanggungan dari orang tuada adalah :
- Ibu
- Anak pertama
- Anak Kedua
Dari jumlah tanggungan orang tua di atas dalam contoh ini yaitu 4 orang. Dengan mengesampingkan ayah sebagai pihak yang memiliki penghasilan dan menanggung keluarga.