Jadwal Asesmen Nasional SD SMP SMA/SMK 2023, Cek Timeline Nya [Terbaru]
Jadwal Asesmen Nasional SD SMP SMA/SMK 2023, Cek Timeline Nya [Terbaru] – Siswa sekolah sebaiknya mulai sekarang mempersiapkan diri sebelum menghadapi Asesmen Nasional tahun 2023.
Berbeda dengan pelaksanaan asesmen tahun lalu, pelaksanaan Asesmen Nasional tahun ini hanya akan dilaksanakan selama dua hari saja.
Nah, program Asesmen Nasional akan digelar pada September nanti. Untuk mengetahui jadwal Asesmen Nasional SD SMP SMA/SMK 2023 terbaru, sebaiknya simak ulasan di bawah ini!
Informasi Asesmen Nasional 2023
Daftar Isi
Daftar Isi
Para siswa sekolah mungkin sudah tidak asing lagi dengan Asesmen Nasional.
Program Asesmen Nasional merupakan pengganti Ujian Nasional (UN) yang telah dilaksanakan sejak tahun 2021 sesuai dengan instruksi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim.
Program Asesmen Nasional sebagai pengganti UN kini tidak lagi mengevaluasi capaian dari peserta didik secara individu, tetapi akan mengevaluasi secara keseluruhan dan memetakan sistem pendidikan berupa input, proses, dan hasil.
Program ini tidak lagi dirancang sebagai pengganti ujian nasional melainkan sebagai paradigma baru tentang evaluasi di dunia pendidikan Indonesia.
Program Asesmen Nasional sendiri merupakan salah satu instrumen penting yang digunakan untuk mengukur kemampuan siswa dalam berbagai bidang.
Asesmen ini bertujuan untuk memberikan gambaran yang objektif tentang pencapaian kompetensi atau hasil belajar siswa pada jenjang tertentu.
Hasil Asesmen Nasional ini kemudian akan menjadi bahan evaluasi bagi pemerintah serta lembaga pendidikan untuk meningkatkan kualitas pendidikan.
Program evaluasi dari pemerintah ini dilakukan pada tingkat pendidikan Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), hingga atas Sekolah Menengah Atas (SMA/SMK) serta dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia.
Secara keseluruhan ada tiga instrumen penting yang dinilai dalam Asesmen Nasional, diantaranya Asesmen Kompetensi Minimum (AKM), Survei Karakter dan Survei Lingkungan Belajar.
Instrumen Penilaian Asesmen Nasional
Secara umum Asesmen Nasional dirancang untuk menghasilkan informasi akurat untuk memperbaiki kualitas belajar-mengajar dan meningkatkan hasil belajar peserta didik di Indonesia.
Informasi-informasi tersebut diperoleh dari tiga instrumen utama, berikut di bawah ini penjelasannya:
Asesmen Kompetensi Minimum (AKM)
Asesmen Kompetensi Minimum bertujuan untuk mengukur pencapaian peserta didik dari hasil belajar kognitif yang meliputi numerasi dan literasi.
Kedua kompetensi ini dipilih karena merupakan kemampuan yang mendasar dan diperlukan oleh peserta didik terlepas dari profesi serta cita-cita peserta didik di masa depan.
Survey Karakter
Survey karakter merupakan instrumen yang bertujuan untuk mengukur nilai, keyakinan, dan kebiasaan yang mencerminkan karakter setiap peserta didik.
Survei Karakter secara umum mengukur hasil belajar emosional yang mengacu pada Profil Pelajar Pancasila dimana pelajar Indonesia memiliki kompetensi global dan berperilaku sesuai dengan nilai-nilai yang ada pada Pancasila.
Survey Lingkungan Belajar
Survey lingkungan belajar bertujuan mengukur kualitas berbagai aspek input dan proses belajar-mengajar selama di kelas dan sekolah.
Secara umum survey ini untuk menggali informasi yang dapat mencerminkan kondisi sekolah di lapangan yang sebenarnya.
Sehingga, tingkat partisipasi yang tinggi mampu memberikan cerminan yang lebih baik.
Jadwal Asesmen Nasional 2023
Jjadwal, serta durasi Asesmen Nasional Berbasis Komputer tahun 2023 tertuang dalam Peraturan Kepala BSKAP Kemendikbudristek Nomor 015/H/KP/2023 tentang Prosedur Operasional Standar Penyelenggaraan Asesmen Nasional Tahun 2023 (POS AN).
Berikut jadwal lengkapnya:
Jenjang SD Sederajat
- Sinkronisasi Simulasi ANBK SMA, SMK, SMP Tahun 2023 sederajat : 28 – 30 Juli 2023
- Simulasi ANBK SMA, SMK, SMP sederajat : 31 Juli – 3 Agustus 2023
- Sinkronisasi Simulasi ANBK SD sederajat : 4 – 6 Agustus 2023
- Simulasi ANBK SD sederajat : 7 – 10 Agustus 2023
- Sinkronisasi Gladi Bersih ANBK SD sederajat Tahap I : 6 – 8 Oktober 2023
- Gladi Bersih ANBK SD MI tahun 2023 Tahap I : 9 – 12 Oktober 2023
- Pelaksanaan Sulingjar (Kepsek dan Guru) ANBK SD Sederajat : 9 – 22 Oktober 2023
- Sinkronisasi Gladi Bersih SD MI Tahap II : 13 – 15 Oktober 2023
- Gladi Bersih SD/MI Tahap II : 16 – 19 Oktober 2023
- Sinkronisasi Pelaksanaan ANBK SD/MI Tahap I : 20 – 22 Oktober 2023
- Pelaksanaan ANBK SD MI tahun 2023 Tahap I : 23 – 26 Oktober 2023
- Pelaksanaan ANBK Paket A Tahap 1 : 28 – 29 Oktober 2023
- Sinkronisasi Pelaksanaan ANBK SD MI Tahap II : 27 – 29 Oktober 2023
- Pelaksanaan ANBK SD MI Tahap II : 30 Oktober – 2 November 2023
- Pelaksanaan ANBK Paket A Tahap II : 4 – 5 November 2023
Jenjang SMP Sederajat
- Sinkronisasi Simulasi ANBK SMA, SMK, SMP Tahun 2023 sederajat : 28 – 30 Juli 2023
- Simulasi ANBK SMA, SMK, SMP sederajat : 31 – 3 Agustus 2023
- Sinkronisasi Gladi Bersih SMP sederajat : 7 – 10 September 2023
- Gladi Bersih ANBK SMP sederajat : 11 – 14 September 2023
- Pelaksanaan Sulingjar (Kepsek dan Guru) ANBK SMP Sederajat : 25 September – 8 Oktober 2023
- Jadwal Sinkronisasi Pelaksanaan SMP sederajat : 15 – 17 September 2023
- Pelaksanaan ANBK SMP MTs tahun 2023 : 18 – 21 September 2023
- Pelaksanaan ANBK Paket B : 23 – 24 September 2023
Jenjang SMA/SMK Sederajat
- Sinkronisasi Simulasi ANBK SMA, SMK, SMP Tahun 2023 sederajat : 28 – 30 Juli 2023
- Simulasi ANBK SMA, SMK, SMP sederajat : 31 Juli – 3 Agustus 2023
- Sinkronisasi Gladi Bersih ANBK SMA, SMK sederajat : 18 – 20 Agustus 2023
- Gladi Bersih ANBK SMA, SMK sederajat : 21 – 24 Agustus 2023
- Sinkronisasi Pelaksanaan ANBK SMA, SMK sederajat : 25 – 27 Agustus 2023
- Pelaksanaan ANBK SMA MA SMK MAK : 28 – 31 Agustus 2023
- Pelaksanaan ANBK Paket C : 1 – 3 September 2023
- Pelaksanaan Sulingjar (Kepsek dan Guru) ANBK SMA/SMK Sederajat : 11 – 24 September 2023
Durasi pengerjaan Asesmen Nasional 2023
Asesmen Nasional Tahun 2023 bakal diadakan pada September dan berlangsung selama dua hari untuk setiap peserta.
Berikut alokasi waktu untuk pelaksanaan Asesmen Nasional 2023 untuk masing-masing jenjang pendidikan:
Jenjang SD Sederajat
- Hari pertama
- Latihan Soal (15 menit)
- Literasi Membaca (75 menit)
- Survei Karakter (30 menit)
- Hari kedua
- Latihan Soal (15 menit)
- Numerasi (75 menit)
- Survei Lingkungan Belajar (30 menit)
Jenjang SMP Sederajat
- Hari pertama
- Latihan Soal (10 menit)
- Literasi Membaca (90 menit)
- Survei Karakter (30 menit)
- Hari kedua
- Latihan Soal (10 menit)
- Numerasi (90 menit)
- Survei Lingkungan Belajar (30 menit)
Jenjang SMA Sederajat
- Hari pertama
- Latihan Soal (10 menit)
- Literasi Membaca (90 menit)
- Survei Karakter (30 menit)
- Hari kedua
- Latihan Soal (10 menit)
- Numerasi (90 menit)
- Survei Lingkungan Belajar (30 menit).
Penutup
Demikian ulasan mengenai jadwal Asesmen Nasional SD SMP SMA/SMK 2023 yang perlu kamu ketahui. Semoga artikel ini bermanfaat dan menambah wawasan kamu.
Jika kamu ingin mencari tahu informasi penting lainnya, kamu bisa mengunjungi blog Mamikos. Akan ada banyak sekali artikel menarik yang wajib kamu ketahui.
Pastikan download dan install aplikasi Mamikos di smartphone kesayangan kamu, ya!
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: