[Baru] Jadwal Imsakiyah Ramadhan 2021 DKI Jakarta Lengkap

[Baru] Jadwal Imsakiyah Ramadhan 2021 DKI Jakarta Lengkap – Bulan Ramadhan telah datang menyambut kita kembali dengan segala kehangatannya dan keberkahan yang dimilikinya. Banyak umat muslim yang berusaha untuk melaksanakan amalan baik pada bulan ini, termasuk juga untuk menyempurnakan ibadah dan puasanya. Tidak hanya soal melaksanakan ibadah sholat secara tepat waktu saja, tetapi juga perlu untuk mengetahui kapan waktu imsak sebagai penyegera waktu sahur datang setiap harinya. Mamikos kali ini akan memberikan jadwal lengkap bagi umat muslim yang menjalankan puasa Ramadhan di daerah DKI Jakarta dan berbagai tips lainnya dalam menjalankan sahur.

Jadwal Imsakiyah Lengkap untuk DKI Jakarta Saat Ramadhan 2021

Dalam menjalankan ibadah puasa Ramadhan, terdapat beberapa waktu yang menjadi penting untuk diketahui umat muslim untuk membantu melaksanakannya. Salah satunya yaitu mengetahui kapan jadwal imsakiyah Ramadhan 2021 datang setiap harinya. Imsak sendiri dapat dimaknai sebagai peringatan bagi umat muslim yang menjalankan sahur untuk segera mengakhiri karena sudah mendekati waktu subuh.

Makna Waktu Imsak Selama Bulan Ramadhan

Salah satu ciri khas akan adanya bulan Ramadhan di tengah masyarakat muslim Indonesia yang menjalankannya yaitu terdengarnya suara dari anak muda atau masjid yang membangunkan saat sahur. Beberapa menit sebelum menjelang adzan subuh, biasanya juga diberikan peringatan akan waktu imsak yang sudah datang. Namun, terkadang suara ini yang datang dari masjid sekitar bisa jadi tidak dapat terdengar dari rumah. Oleh karena itu, diperlukan untuk mengetahui jadwal imsakiyah Ramadhan 2021.

Selain mengetahui kapan waktu imsak datang setiap harinya, perlu juga untuk memahami apa sebenarnya makna dari imsak ini sendiri. Umat muslim yang sedang menjalankan puasa tentu paham apa arti dan juga lama dari puasa itu sendiri. Puasa merupakan usaha untuk menahan diri dari segala bentuk godaan dan hawa nafsu yang ada, dimulai dari terbitnya fajar hingga tenggelamnya matahari. Terbitnya matahari ini biasanya setara dengan datangnya waktu untuk melaksanakan sholat subuh.

Waktu subuh datang sendiri merupakan batasan di mana umat muslim dapat menyelesaikan waktu sahurnya sebagai persiapan untuk melaksanakan puasa seharian. Jika adzan subuh berkumandang, berarti saat itu pula waktu sahur telah berakhir dan umat muslim sudah tidak diperbolehkan lagi untuk makan atau minum apapun. Oleh karenanya, diperlukan adanya pengingat akan berakhirnya waktu sahur tersebut yang juga merupakan makna dari imsak itu sendiri.

Perbedaan Waktu Imsak dan Subuh Saat Bulan Ramadhan

Mengetahui kapan jadwal imsakiyah Ramadhan 2021 bukan berarti memahami apa sebenarnya tujuan dari diketahuinya waktu ini. Imsak biasanya jatuh pada beberapa menit sebelum adzan subuh berkumandang atau waktu subuh datang. Biasanya, datangnya waktu imsak ini ditandai dengan adanya lantunan suara shalawat tarhim dari masjid-masjid terdekat. Oleh karena itu, banyak orang yang juga beranggapan bahwa waktu imsak ini memiliki arti bahwa berakhir pula waktu sahur.

Datangnya waktu imsak sendiri sebenarnya dapat dilihat sebagai sebuah pengingat dan menjadi bentuk kehati-hatian atas pelaksanaan waktu sahur. Biasanya, imsak ditetapkan pada kurang lebih 10 menit menjelang masuknya waktu sholat subuh. Pada waktu ini, para umat muslim dapat menyegerakan makan atau minumnya saat sahur. Hal ini agar umat muslim dapat segera menghentikan segala bentuk kegiatan yang jika dilakukan dapat membatalkan puasa.

Masih makan atau minum saat waktu imsak datang bukan berarti sudah membatalkan puasa yang akan dilakukan pada hari itu. Melainkan imsak ini sendiri sebagai bentuk pengingat saja dari waktu subuh yang akan datang. Akan lebih baik lagi jika segera menghentikan makan atau minum saat sahur ketika imsak datang. Hal ini dilakukan untuk mengurangi kekhawatiran akan masuknya waktu subuh dan masih dalam keadaan mengunyah makanan.

Untuk menghindari masih makan ketika waktu subuh datang, bukan berarti harus melakukan sahur saat jam 1 atau 2 pagi. Waktu sahur sendiri akan lebih baik dilakukan saat akan mendekati waktu subuh, namun harus sudah berhenti saat adzan berkumandang. Oleh karenanya, waktu imsak di sini ada untuk memberikan pengingat agar segera menyelesaikan segala konsumsi sahur sehingga ketika subuh datang, tidak sedang mengunyah makanan.

Tips Agar Tidak Tertinggal Waktu Sahur

Selain mengetahui jadwal imsakiyah Ramadhan 2021, perlu juga untuk mengetahui bagaimana agar tidak terlambat bangun untuk melaksanakan sahur. Mengkonsumsi makanan dan minuman saat sahur ini penting agar puasa dapat berjalan dengan lancar dan tidak dilakukan secara berlebihan. Selain itu, sahur ini juga menjadi cara agar tubuh tetap mendapatkan asupan gizi dan nutrisi saat menjalankan puasa hingga maghrib. Namun, waktu puasa yang cukup pagi ini terkadang membuat beberapa umat muslim menjadi telat bangun atau justru malah melewatkan waktu sahur.

Melaksanakan sahur sendiri merupakan sebuah sunah karena memiliki banyak keistimewaannya. Agar dapat bangun sahur tepat waktu, terdapat beberapa tips yang dapat dicoba agar tidak bangun kesiangan.

1. Memiliki Niat yang Kuat untuk Sahur Tepat Waktu

Salah satu cara agar bangun tepat waktu yang mungkin terdengar sedikit tidak masuk akal adalah memiliki niat untuk bangun sahur tepat waktu terlebih dahulu. Tanpa disadari, jika memiliki niat yang cukup kuat nantinya akan seperti alarm yang terpasang pada alam bawah sadar manusia. Hasilnya, tubuh secara sendirinya akan terbangun pada saat yang diinginkan tadi.

2. Tidur Tepat Waktu

Sama seperti ketika hari-hari biasa, membiasakan tidur pada waktu yang tepat dapat membantu untuk bangun sahur pada waktu yang tepat pula. Usahakan untuk tidak tidur terlalu larut karena hal ini dapat membuat diri menjadi susah bangun ketika waktu sahur tiba. Waktu tidur yang tepat agar tidak bangun kesiangan yaitu sebelum jam 10 malam.

3. Gunakan Alarm

Menggunakan bantuan alarm agar dapat bangun tepat waktu juga merupakan hal penting yang perlu dilakukan. Perbaiki pula waktu untuk alarm berbunyi agar sesuai dengan waktu sahur yang diinginkan. Alarm dapat diletakkan pada tempat yang tidak terlalu berdekatan dengan tempat tidur agar tidak membuat malas untuk bangun. Alarm yang diletakkan berdekatan dengan tempat tidur cenderung membuat keinginan untuk tidur lagi setelah mematikannya menjadi lebih tinggi.

4. Minta Tolong Orang Lain untuk Membangunkan

Jika kamu tinggal bersama orang lain di rumah atau memiliki tetangga kos yang dekat, pilihan satu ini dapat dicoba agar bangun sahur tepat waktu. Kamu dapat bekerja sama dengan orang lain untuk membantu membangunkan saat sahur tiba. Siapa yang bangun terlebih dahulu dapat membangunkan yang lainnya untuk menjalankan sahur.

Berbagai Tips untuk Mengurangi Rasa Kantuk Saat Berpuasa

Saat menjalankan puasa, banyak yang mengeluhkan terkait dengan rasa kantuk yang sering menyerang saat siang hari. Hal ini dikarenakan tubuh mengalami perubahan akan pola makan serta tidur sehingga berdampak pada sistem metabolisme tubuh. Akibatnya, rasa kantuk sering menyerang di saat siang hari datang.

Pada hari biasa, jika rasa ngantuk menyerang maka dapat dibantu mengatasi dengan mengkonsumsi kopi atau makanan ringan lainnya. Namun, saat menjalankan ibadah puasa tentu saja tidak bisa melakukan hal ini. Terdapat beberapa tips yang dapat dipraktekkan untuk mengurangi rasa kantuk yang datang saat menjalankan puasa, diantaranya:

  1. Tidur pada waktu yang tepat dan menghindari begadang. Memiliki kualitas tidur yang baik juga dapat mempengaruhi perasaan saat bangun. JIka tidur dilakukan lebih awal dan cukup nyenyak, maka akan lebih mudah untuk bangun sahur dan menghindari rasa ngantuk yang datang di siang hari.
  2. Ketika mengkonsumsi makanan dan minuman saat sahur, sebaiknya menghindari yang mengandung banyak gula. Pastikan kebutuhan nutrisi terpenuhi sehingga energi dapat bertahan selama menjalankan puasa. Konsumsi juga pada porsi yang secukupnya dan tidak berlebihan.
  3. Jika rasa ngantuk mulai menyerang, mengobrol dengan orang lain dapat membantu untuk menguranginya. Buka percakapan dengan teman sekantor atau anggota keluarga lain di rumah agar diri menjadi lebih segar.
  4. Melakukan power nap dapat menjadi jalan untuk mengatasi rasa ngantuk saat siang hari. Tidur selama tidak lebih dari 30 menit dapat membantu untuk mengembalikan energi untuk beraktivitas lagi. 

Semoga jadwal imsakiyah Ramadhan 2021 untuk daerah DKI Jakarta di atas dapat membantu untuk melancarkan ibadah puasa. Selain mengetahui kapan waktu imsak datang, gunakan pula beberapa tips di atas untuk membantu menjalankan sahur dengan tenang. Selamat menunaikan ibadah puasa bagi yang menjalankan.


Klik dan dapatkan info kost di dekat mu:

Kost Jogja Harga Murah

Kost Jakarta Harga Murah

Kost Bandung Harga Murah

Kost Denpasar Bali Harga Murah

Kost Surabaya Harga Murah

Kost Semarang Harga Murah

Kost Malang Harga Murah

Kost Solo Harga Murah

Kost Bekasi Harga Murah

Kost Medan Harga Murah