14 Jajanan Khas Semarang yang Terkenal dan Perlu Dicoba Wisatawan

14 Jajanan Khas Semarang yang Terkenal dan Perlu Dicoba Wisatawan — Semarang menjadi salah satu destinasi wisata yang menarik di provinsi Jawa Tengah.

Apabila saat ini kamu sedang memerlukan rekomendasi jajanan khas Semarang yang terkenal dan sering diburu wisatawan, maka kamu bisa menyimak bahasan Mamikos ini.

Sebab di sini Mamikos punya bahasan terkini seputar aneka jajanan khas Semarang yang perlu dicoba dan sudah terkenal di kalangan wisatawan.

Daftar Jajanan Khas Semarang Populer

warakngendog.com

Apa saja kira-kira inspirasi jajanan khas Semarang yang sudah Mamikos rangkum?

Semuanya bisa kamu simak di daftar berikut.

1. Soto Bangkong

wonderfulimages.kemenparekraf.go.id

Soto jadi salah satu kuliner khas Indonesia yang dapat kamu jumpai di berbagai daerah termasuk Semarang.

Jika kamu sudah mengenal yang namanya soto lamongan, soto madura, atau coto makassar, maka di Semarang ada soto bangkong yang bisa kamu coba.

Nama “bangkong” berasal dari lokasi kedai yang lokasibta berada di Jalan Bangkong yang saat ini dikenal sebagai Jalan Brigjen Katamso.

Nama warung makan soto ini terinspirasi dari perempatan jalan tempat warung ini berdiri.

Kabarnya, di perempatan tersebut dulu banyak kodok, sehingga banyak pelanggan yang kemudian menyebut ini Soto Bangkong, yang dalam bahasa Indonesia berarti soto kodok.

Dalam seporsi soto Bangkok dilengkapi daging ayam suwir, bihun, potongan tomat, tauge dan taburan bawang goreng yang gurih.

2. Kue Leker Paimo

wisato.id

Lokasi Kue Leker Paimo berada di depan SMA Kolese Loyola, atau di Jalan Karang Anyar No 37, Brumbungan, Semarang.

Tempat makan di Semarang satu ini sebenarnya hanya berupa gerobak dengan tenda kaki lima yang dilengkapi bangku-bangku.

Meski begitu, jika ke sini kamu tetap harus siap antri cukup panjang. Menu yang ditawarkan Kue Leker Paimo pun bervariasi.

Bukan hanya menawarkan topping manis, ada juga pilihan menu leker dengan topping asin.

3. Pisang Plenet Gajah Mada

kumparan.com

Plenet berarti penyek atau pipih dalam bahasa Jawa. Kamu pun sudah bisa menebak bahwa tempat nongkrong di Semarang satu ini menawarkan pisang yang dipipihkan atau dipelenyet.

Pembuatan pisang plenet tidak digoreng, melainkan dibakar di atas bara api hingga layu, berwarna kecoklatan dan beraroma harum.

Kemudian pisang akan dipenyek di atas talenan, diolesi margarin dan ditaburi topping sesuai pesanan pelanggan.

Ada beragam topping yang bisa kamu coba, antara lain cokelat meses, selai nanas, gula putih, dan kacang.

Setelah itu, pisang yang sudah diberi topping ditumpuk dengan pisang plenet lain, sehingga berbentuk menyerupai roti lapis.

Untuk satu porsi pisang plenet bisa kamu beli dengan harga yang terjangkau yakni mulai Rp 6.000 saja.

4. Babat Gongso Pak Karmin

kaskus.co.id

Babat gongso merupakan kuliner babat yang ditumis bersama jeroan lain seperti hati, paru, atau limpa.

Seluruh jeroan tadi sudah diolah dengan bumbu kecap dan cabai rawit, sehingga menciptakan rasa yang sedap dan dominan pedas.

Warung babat gongso yang cukup terkenal dan wajib coba di Semarang adalah babat Gongso Pak Karmin yang lokasinya berada di kawasan Jalan Aloon-Aloon Bar, di seberang Gedung BRI.

5. Bakmi Jawa Pak Gareng

food.detik.com

Rekomendasi jajanan khas Semarang yang masuk daftar Mamikos berikutnya adalah Bakmi Jawa Pak Gareng yang menawarkan dua pilihan sajian yakni bakmi goreng dan kuah.

Bakmi Jawa Pak Gareng dibuat dengan campuran telur, kol, sawi dan daging ayam suwir yang gurih. Jika kamu masih belum puas, coba pesan nasi ruwet.

Nasi ruwet adalah nasi goreng yang dicampur dengan bakmi goreng. Jika ingin mencicipi hidangan satu ini, datang saja ke Jalan Wotgandul Dalam No 177, Gabahan, Semarang Tengah.

6. Nasi Gandul Pak Memet

banggasemarang.id

Nasi gandul adalah nasi putih yang disiram santan dan dilengkapi dengan potongan daging dan jeroan sapi.

Untuk penyajian Nasi Gandul Pak Memet ini juga cukup berbeda sebab nasinya dihidangkan di atas piring yang sudah dilapisi daun pisang terlebih dulu.

Sebagai pelengkap, nasi gandul Pak Mamet disajikan dengan tempe goreng, perasan jeruk nipis, dan sambal yang pedas.

“Gandul” diambil dari bahasa Jawa yang memiliki arti gantung. Untuk mencoba nasi gandul Pak Mamet ini kamu bisa datang langsung ke Jalan Dr. Cipto No 12A.

7. Es Puter Cong Lik

tvonenews.com

Ingin mencoba jajanan khas Semarang yang manis dan segar? Maka cicipilah Es Puter Cong Lik di Warung Semawis, kawasan Pecinan, yang ada di depan Rumah Sakit Telogorejo, dan di kawasan Simpang Lima.

Kabarnya, awal mula nama es puter Cong Lik berasal dari singkatan julukan penjual dari para pelanggannya, Cong Lik, yang adalah singkatan dari Kacung Cilik atau pembantu kecil.

Kuliner legendaris khas Semarang ini bertekstur agak kasar namun ada perpaduan sensasi manis dan asin yang pasti disukai.

Ada berbagai rasa yang bisa kamu pilih, antara lain coklat, kopyor, sirsak, kacang hijau, blewah, leci, lengkeng, durian hingga alpukat.

8. Lumpia Gang Lombok

paxelmarket.co

Lumpia Gang Lombok jadi salah satu jajanan khas Semarang yang legendaris dan juga sudah sangat terkenal.

Tempat nongkrong di Semarang ini sering dikunjungi para wisatawan yang kebetulan sedang jalan-jalan ke Kota Semarang.

Lumpia dan Kota Semarang bagai dua sahabat sejati yang takkan pernah bisa terpisahkan. Tak heran jika kemudian Semarang pun sering dipanggil dengan istilah Kota Lumpia.

Lumpia Gang Lombok bisa dibilang gerai tertua yang menjual lumpia di Kota Semarang.

Di tempat satu ini, lumpia disajikan dalam 2 jenis, yakni lumpia basah dan goreng.

Isian dari lumpia terdiri dari rebung dan saus petis, sehingga membuat rasa khas Kota Semarang semakin kuat.

Namun, di warung ini, variasi isian lumpianya semakin beragam, seperti ada tambahan udang dan ayam.

Untuk penyajiannya pun biasanya ditambahkan dengan acar timun dan saus cocolan yang khas.

Untuk jam operasional Lumpia Gang Lombok buka setiap hari, mulai pukul 08.00-17.00 WIB. Lokasinya sendiri berada di Gang Lombok Nomor 11, Purwodinatan, Kec. Semarang Tengah, Semarang.

9. Tahu Pong Gajah Mada

flickr.com

Tahu Pong Gajah Mada jadi jajanan khas Semarang yang sudah terkenal di kalangan wisatawan maupun warga lokal. Warung makan ini berlokasi di Jalan Gajahmada Nomor 63 B.

Warung ini menyajikan tahu gurih dengan tambahan tahu gimbal dan telur yang gurih.

Sajian tersebut biasanya dinikmati dengan saus cocolan yang khas dan bikin pelanggan jadi terpikat.

Untuk satu porsi hidangan di Tahu Pong Gajah Mada ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 15.000 hingga Rp 35.000 saja.

Jam operasional Tahu Pong Gajah Mada ini buka setiap Senin-Sabtu pukul 11.30 hingga 20.00 WIB. Jika malas antre, disarankan untuk datang di hari kerja bukan akhir pekan.

10. Nasi Koyor Kota Lama

nibble.id

Nasi koyor merupakan sajian nasi putih, koyor atau urat sapi, oseng kacang panjang, dan sambal yang pedas.

Ada satu tempat makan nasi koyor yang terkenal dan akan Mamikos rekomendasikan yakni Nasi Koyor Kota Lama.

Tempat makan satu ini sudah beroperasi sejak 1955. Walau sudah legendaris, konon rasa nasi koyor di tempat ini tidak pernah berubah. Selain itu harga yang ditawarkan pun cukup terjangkau.

11. Nasi Goreng Babat Pak Karmin Mberok

phinemo.com

Jika kamu adalah pecinta nasi goreng, maka langsung saja mampir ke warung Nasi Goreng Babat Pak Karmin Mberok.

Lokasinya sendiri berada di Jalan Pemuda Nomor 2, Dadapsari, Kecamatan Semarang Utara, Semarang.

Warung nasi goreng ini sudah beroperasi sejak 1971, lo. Menu andalan yang disajikan di sini tentu saja nasi goreng babat gongso yang empuk, lezat dan gurih.

Untuk harga satu porsi nasi goreng mulai dari Rp 10.000 hingga Rp 25.000 saja. Menariknya, warung ini buka setiap hari mulai pukul 08.00 dan tutup pada 22.30 WIB.

12. Kepala Manyung Bu Fat

phinemo.com

Kepala Manyung Bu Fat bisa jadi inspirasi tempat makan legendaris di Semarang sebab kabarnya warung ini sudah beroperasi sejak 1969.

Di warung Kepala Manyung Bu Fat kamu bisa menikmati kepala manyung berukuran besar yang dihidangkan dengan kuah panas serta irisan cabai.

Manyung adalah ikan laut yang dagingnya biasa dipakai untuk membuat ikan asin jambal roti yang mahal itu.

Untuk satu porsi kepala manyung ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 30.000 hingga Rp 250.000.

13. Mie Kopyok Pak Dhuwur

detik.com

Mi kopyok jadi jajanan khas Semarang yang Mamikos rekomendasikan berikutnya.

Mie Kopyok adalah mie kuning yang disajikan dengan potongan tahu, tauge lalu disiram dengan kuah gurih segar.

Mie Kopyok Pak Dhuwur jadi salah satu tempat makan Mie Kopyok yang terkenal dan wajib kamu kunjungi jika datang ke Semarang.

Lokasi Mie Kopyok Pak Dhuwur berada di Jalan Tanjung Nomor 18A, Pandansari, Kecamatan Semarang Tengah, Kota Semarang. Untuk satu porsi mie kopyok ditawarkan dengan harga Rp 13.000 saja.

14. Tahu Gimbal Pak H.EDY

food.detik.com

Tahu gimbal jadi ide jajanan khas Semarang yang khas yang di dalamnya berisi lontong, kol, telur goreng, dan gimbal atau gorengan dari udang tepung lezat.

Kemudian, makanan ini disajikan dengan siraman kuah kacang yang rasanya sudah khas dan terkenal enak.

Kamu bisa memesan tahu gimbal ini dengan level pedas yang bisa disesuaikan.

Tahu Gimbal Pak H. Edy jadi warung makan yang wajib kamu kunjungi jika sedang datang ke Semarang.

Lokasinya ada di Jalan Pandanaran belakang STM 7 Nomor 2, Mugassari, Kec. Semarang Selatan, Semarang. Untuk harga dari satu porsi tahu gimbal di warung ini, mulai dari Rp 15.000 saja, lo.

Inspirasi jajanan khas Semarang yang terkenal di atas perlu dicoba wisatawan, baik lokal maupun mancanegara.

Mamikos harap inspirasi jajanan khas Semarang yang terkenal dan perlu dicoba di atas dapat menambah daftar rekomendasi tempat jajan yang khas di Semarang.


Klik dan dapatkan info kost di dekat mu:

Kost Jogja Murah

Kost Jakarta Murah

Kost Bandung Murah

Kost Denpasar Bali Murah

Kost Surabaya Murah

Kost Semarang Murah

Kost Malang Murah

Kost Solo Murah

Kost Bekasi Murah

Kost Medan Murah