Jenis-jenis Pondasi Rumah yang Sering Digunakan Beserta Gambar dan Penjelasannya Lengkap

Jenis-jenis Pondasi Rumah yang Sering Digunakan Beserta Gambar dan Penjelasannya Lengkap – Menentukan jenis-jenis pondasi rumah terbilang cukup penting. Pasalnya, dalam membangun sebuah rumah dibutuhkan struktur yang kuat.

Jika bahan material yang dipilih cepat rapuh, maka rumah yang dibangun pun tidak akan bertahan lama. Tentunya hal ini akan memakan lebih banyak biaya untuk membangun ulang.

Berikut informasi mengenai beragam jenis pondasi rumah dilengkapi dengan gambar dan penjelasannya.

Jenis-jenis Pondasi Rumah 

dekoruma.com

Setelah mengetahui betapa pentingnya pondasi rumah, pastinya kamu tidak ingin memilih pondasi yang buruk, bukan?

Oleh karena itu, sangat penting dalam menentukan jenis pondasi yang tepat. Pada dasarnya, pondasi terbagi menjadi dua, yakni pondasi dangkal dan pondasi dalam.

Pondasi dangkal adalah pondasi yang kedalamannya kurang dari 3 meter, sedangkan pondasi dalam adalah pondasi yang mempunyai kedalaman mencapai 3 meter atau lebih.

Ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan sebelum menentukan pondasi rumah yang tepat.

Pertama, perhatikan rumah yang akan dibangun. Karena semakin tinggi rumah, maka semakin kuat pondasi yang dibutuhkan. Kedua, perhatikan jenis tanah di lokasi pembangunan.

Setiap lokasi pembangunan pastinya mempunyai tanah yang berbeda. Jadi, kamu bisa memastikan jenis tanahnya untuk menentukan pondasi yang tepat.

Selain itu, kamu juga bisa melihat dari segi waktu dan biaya pengerjaan pembangunan pondasi rumah

Jenis-jenis Pondasi Rumah yang Mempunyai Kualitas Bagus

Setelah mengetahui cara menentukan pondasi rumah, sekarang kamu bisa memilih jenis pondasi rumah yang cocok untuk membuat rumah idaman.

Berikut beberapa jenis pondasi rumah yang bisa dipilih sesuai kebutuhan. Pastinya rumahmu akan bertahan lama dan awet dari bencana alam.

1. Pondasi Tipe Dangkal

https://dinaspupr.bandaacehkota.go.id/

Ternyata, pondasi tipe dangkal termasuk jenis-jenis pondasi rumah yang dibagi berdasarkan fungsinya.

Secara umum, jenis pondasi rumah ini dibuat pada kedalaman yang rendah, yakni hanya 1/3 dari panjang pondasi. Jika dilihat, kedalaman maksimal dari pondasi tersebut adalah 3 meter.

Biasanya, pondasi dangkal digunakan hanya pada wilayah yang mempunyai kondisi permukaan tanah kuat.

Dengan begitu, pondasi yang dibuat bisa menampung dan menahan beban bangunan.

Ada beberapa jenis-jenis pondasi rumah tipe dangkal yang biasa digunakan, mulai dari pondasi tapak, jalur, sumuran, rakit, umpak, plat beton lajur, dan pondasi strauss pile.

2. Pondasi Tipe Dalam

arsitur.com

Jenis-jenis pondasi rumah yang kedua adalah pondasi tipe dalam. Jenis pondasi ini termasuk ke dalam jenis yang dilihat berdasarkan fungsinya.

Pondasi tipe dalam biasanya akan digunakan pada permukaan tanah yang mempunyai tekstur tidak terlalu kokoh.

Jika dilihat dari kedalamannya, jenis pondasi ini mempunyai kedalaman lebih dari 3 meter.

Biasanya pondasi tersebut akan digunakan pada bangunan yang ukurannya cukup lebar.

Sementara jika dilihat dari jarak antar tiang bangunan, maka akan mempunyai ukuran sekitar 6 meter. 

3. Pondasi Rumah Jenis Jalur

https://dinaspupr.bandaacehkota.go.id/

Pondasi rumah jenis jalur merupakan salah satu jenis-jenis pondasi rumah yang banyak digunakan.

Jenis pondasi ini lebih dikenal sebagai pondasi memanjang atau strip foundations. Biasanya, pondasi rumah tersebut akan digunakan untuk bangunan yang mempunyai beban memanjang. 

Jika dilihat secara umum, jenis pondasi rumah ini akan dibuat dengan kolom memanjang. Bentuknya sendiri berupa trapesium atau persegi.

Biasanya, jenis pondasi jalur akan dibangun bersama campuran bahan material lainnya. Contohnya pecahan batu, cor beton tanpa tulang, dan batu kali.

4. Jenis Pondasi Rumah Tapak

kontraktorjogja.co.id

Jenis-jenis pondasi rumah yang juga sering ditemui dan digunakan adalah pondasi tapak.

Jenis pondasi tapak juga dikenal sebagai pad foundations. Biasanya, detail pondasi tersebut akan dibangun dalam bentuk bulat atau melingkar.

Namun, ada juga pondasi tapak yang dibuat dalam bentuk kotak atau persegi. Akan tetapi, pondasi tapak juga bisa dibangun dalam bentuk yang bertingkat.

Biasanya, pondasi tapak akan dibangun dengan struktur lapisan beton bertulang. Selain itu lapisan tersebut mempunyai ketebalan yang sama.

5. Pondasi Rumah Bentuk Rakit

https://skyciv.com/

Pondasi rumah bentuk rakit menjadi salah satu jenis-jenis pondasi rumah. Biasanya, pondasi rakit juga dikenal sebagai raft foundations.

Tujuan dari pondasi ini adalah untuk menampung beban di area yang luas sehingga lebih menyebar. 

Jika dilihat dari detailnya, pondasi rakit ini disusun dari plat beton besar. Nantinya beton tersebut dibuat berada di jalur kolom bergaris yang sesuai dengan permukaan tanah.

Selain itu, pondasi bentuk rakit terdiri dari plat beton bertulang yang digunakan pada tanah lembek.

6. Pondasi Rumah Batu Kali

Jenis-jenis pondasi rumah yang banyak digunakan lainnya adalah pondasi rumah batu kali.

Bisa dibilang, jenis pondasi rumah ini adalah yang paling populer di kalangan masyarakat.

Hal ini karena jenis pondasi tersebut mempunyai proses pembuatan yang sangat sederhana.

Proses pembuatannya hanya perlu menumpukkan batu kali, setelah itu tinggal menempelkannya menggunakan semen.

Salah satu kelebihan dari jenis pondasi batu kali adalah prosesnya yang simpel karena tidak menggunakan bahan material bangunan yang rumit.

Selain itu, jika dilihat dari segi harga, jenis-jenis pondasi rumah batu kali mempunyai harga pembuatan yang terbilang murah.

Belum lagi pondasi rumah batu kali juga dikenal awet dan tidak mudah rusak saat terkena banjir atau gempa.

Namun, jenis pondasi rumah batu kali mempunyai kekurangannya tersendiri, lho.

Bahan yang digunakan untuk batu kali ternyata tidak mudah untuk ditemui, apalagi di daerah pelosok dataran rendah. Selain itu, pondasi ini tidak cocok jika kamu ingin membangun rumah bertingkat.

7. Pondasi Sumuran

https://arafuru.com/

Jenis-jenis pondasi rumah yang bisa kamu ketahui adalah pondasi sumuran. Pondasi sumuran mempunyai pengecoran yang dilakukan di tempat secara langsung.

Proses pengecorannya pun dilakukan dengan menggunakan batu belah dan beton.

Awalnya akan dilakukan penggalian tanah yang ukuran diameter berkisar antara 60 – 80 cm dengan kedalaman 8 meter. Jenis-jenis pondasi rumah ini mempunyai kelebihan tersendiri.

Kelebihannya, dalam proses pembuatannya tidak membutuhkan alat berat sehingga tidak akan memakan biaya yang besar.

Sementara kekurangannya adalah kualitas yang sulit dikendalikan dan juga tidak cocok untuk lokasi di jenis tanah berlumpur.

Meskipun jenis tanah di lokasi pembangunan bagus, tapi penggalian agak sulit dilakukan.

8. Pondasi Bored Pile

https://solusikonstruksi.com/

Jenis-jenis pondasi rumah bored pile biasanya menggunakan beton bertulang.

Biasanya, jenis pondasi ini cocok digunakan untuk bangunan yang bertingkat karena mempunyai kekuatan yang baik.

Jenis-jenis pondasi rumah bored pile mempunyai kelebihan berupa proses pembuatan yang murah karena minimnya penggunaan beton.

Selain itu, kekurangannya terletak pada banyaknya peralatan yang harus digunakan. Tidak hanya itu saja, proses pembuatannya pun harus hati-hati agar pondasi tidak keropos.

9. Pondasi Cakar Ayam

https://www.klopmart.com/

Jenis-jenis pondasi rumah yang banyak digunakan selanjutnya adalah pondasi cakar ayam.

Sesuai dengan namanya, pondasi ini dibuat dengan menyerupai cakar ayam. Secara umum, bentuk pondasi yang dibuat berasal dari bahan besi beton yang ditanam pada galian tanah.

Pondasi cakar ayam ini sangat cocok untuk digunakan pada rumah bertingkat yang mempunyai tekstur tanah lembek.

Salah satu kelebihan dari fondasi ini adalah terletak pada kekuatannya. Hal ini karena struktur pondasi yang dibuat sangat padat sehingga tidak mempunyai celah untuk air masuk.

Namun, pondasi cakar ayam mempunyai harga yang cukup mahal mengingat bahan, peralatan, dan proses pembuatannya yang rumit.

Akan tetapi, jika kamu ingin membangun rumah dengan 2 lantai atau lebih, jenis pondasi cakar ayam terbilang lebih cocok.

10. Pondasi Rumah dengan Rubanah Full and Daylight

dekoruma.com

Jenis-jenis pondasi rumah yang bisa kamu temui adalah pondasi rumah dengan rubanah full and daylight.

Jenis rubanah full adalah ruang yang berada di bawah tanah dengan jendela atau pun tanpa jendela. Sementara rubanah daylight merupakan ruangan yang masih bisa terkena sinar matahari secara langsung.

Jenis pondasi tersebut terdapat beberapa dinding rumah yang berada di bawah tanah dan sebagiannya berada di atas tanah.

Biasanya, jenis pondasi tersebut akan digunakan pada daerah lereng yang mempunyai kontur tanah berbukit-bukit. Jika dilihat dari bahan bangunan, bahannya sama seperti jenis yang lainnya.

11. Pondasi Rumah Crawlspace

pinterest.com

Jenis-jenis pondasi rumah yang bisa ditemui lainnya adalah pondasi rumah crawlspace.

Jenis pondasi ini akan menggunakan bahan pondasi beton yang dibangun dengan dinding pondasi pendek. Nantinya akan terbentuk ruang pemisah antara bangunan rumah dengan tanah.

Pondasi ini akan memberikan keuntungan kepada penggunanya, yakni melindungi rumah dari bencana alam yang sering terjadi.

Selain itu, adanya ruang kosong tersebut bisa dimanfaatkan sebagai gudang penyimpanan. Bahkan, juga bisa digunakan untuk saluran air, listrik, atau tungku.

12. Pondasi Rumah Kayu

pinterest.com

Jenis-jenis pondasi rumah satu ini biasanya ditemukan pada jenis rumah tradisional.

Saat ini rumah tradisional mulai banyak diminati di era sekarang, sehingga pondasi rumah kayu sering kali ditemui dan digunakan oleh masyarakat.

Biasanya, jenis pondasi ini akan ditemukan pada rumah yang di daerahnya sulit menemukan pondasi bahan bangunan.

Alhasil, menggunakan kayu bisa menjadi solusi terbaik dalam membangun rumah. 

Bahan kayu biasanya diawetkan dengan mencampurkan bahan alami dan juga bahan kimia sebelum dilakukannya pembangunan.

Tujuannya untuk memperkuat dan memperpanjang usia kayu sehingga mencegahnya dari pelapukan. 

13. Pondasi Rumah Tiang Pancang

indiamart.com

Jenis-jenis pondasi rumah yang bisa ditemui selanjutnya adalah pondasi rumah tiang pancang.

Secara sekilas, sistem yang digunakan hampir sama dengan pondasi milik bore pile. Namun, perbedaannya jenis pondasi rumah tiang pancang terbuat dari beton yang langsung ditancapkan ke dalam tanah.

Pondasi tiang pancang yang akan digunakan pada tanah yang mempunyai tekstur lembek atau tanah yang mempunyai kandungan air tinggi.

Kayu besi, kayu ulin, beton bertulang, dan baja adalah bahan yang digunakan untuk membuat pondasi tiang pancang.

14. Pondasi Rumah Piers

nzdl.org

Jenis-jenis pondasi rumah Piers biasanya dibuat dengan cara pemasangan struktur pondasi yang berada di bawah penggalian tanah.

Salah satu keuntungan dari jenis piers adalah biayanya yang jauh lebih murah. Selain itu, bentuknya bulat atau persegi panjang dengan beragam ukuran atau bentuk.

Beberapa jenis-jenis pondasi rumah di atas bisa kamu coba pilih sesuai kebutuhan dan keinginan.

Lakukan beberapa cara di atas untuk menentukan jenis pondasi yang tepat agar rumah bisa bertahan lebih lama. 

Kamu bisa mendapatkan informasi lainnya seputar pondasi rumah hanya di blog Mamikos.

Tidak hanya itu saja, Mamikos juga menyediakan informasi menarik dan bermanfaat lainnya, terutama untuk kamu yang merupakan anak kos.

Bahkan, kamu bisa mencari kos dan apartemen sesuai dengan daerah yang diinginkan. Yakin mau melewatkannya?


Klik dan dapatkan info kost di dekat mu:

Kost Jogja Murah

Kost Jakarta Murah

Kost Bandung Murah

Kost Denpasar Bali Murah

Kost Surabaya Murah

Kost Semarang Murah

Kost Malang Murah

Kost Solo Murah

Kost Bekasi Murah

Kost Medan Murah