3 Jenis Procedure Text dalam Bahasa Inggris beserta Contoh dan Penjelasannya

3 Jenis Procedure Text dalam Bahasa Inggris beserta Contoh dan Penjelasannya — Procedure text adalah satu jenis teks bahasa Inggris yang perlu kamu ketahui. Procedure text sendiri ada beberapa jenis.

Apa saja macam-macam procedure text yang wajib kamu ketahui?

Di sini, Mamikos akan membahas jenis procedure text yang wajib kamu ketahui beserta contoh dan penjelasannya. Simak ya!

Pengertian Procedure Text

Freepik.com

Procedure text adalah jenis teks yang berfungsi untuk menjelaskan cara melakukan sesuatu secara kronologis langkah per langkah.

Procedure text ini umumnya ditemukan pada buku manual, resep, metode dalam eksperimen ilmiah atau instruksi untuk merakit suatu produk.

Procedure text sendiri berfungsi untuk membimbing atau memberikan tutorial pada pembaca dalam menyelesaikan hal tertentu.

Struktur Procedure Text

Di bawah ini Mamikos akan sajikan struktur umum procedure text jadi kamu akan lebih mudah memahami contoh yang akan Mamikos sajikan nanti.

1. Tujuan

Bagian ini merupakan titik awal yang menjelaskan apa yang ingin dicapai oleh pembaca saat membaca procedure text.

Misalnya, dalam resep, tujuannya mungkin untuk membuat kue kismis, maka pembaca akan langsung paham kalau procedure text yang akan dibaca mengenai langkah-langkah membuat kue kismis.

2. Alat dan bahan (Materials or Ingredients)

Bagian ini mencantumkan semua alat dan bahan yang diperlukan untuk melakukan procedure text yang dibuat.

Contohnya, untuk membuat kue kismis, maka kamu harus mencantumkan alat untuk membuat kue serta bahan untuk membuat kue itu apa saja.

3. Langkah-langkah (Step)

Langkah-langkah adalah inti dari procedure text. Komponen ini menginformasian prosedur rinci tiap tahap mengenai metode atau cara untuk mencapai sesuatu.

Setiap langkah juga seharusnya ditulis sejelas-jelasnya serta ringkas. Bagian langkah-langkah dalam procedure text juga sering menggunakan bahasa imperatif (perintah) untuk memastikan instruksi mudah diikuti.

Langkah-langkah juga harus disajikan dalam urutan kronologis agar lebih mudah dipahami.

4. Hasil (Result)

Bagian ini merupakan hasil dari mematuhi seluruh instruksi yang sudah diberitahukan sebelumnya.

Unsur Kebahasaan Procedure Text

Procedure text memiliki unsur kebahasaan khas yang menyusunnya. Beberapa unsur kebahasaan yang umum kita temukan pada procedure text di antaranya:

1. Present Tense

Penggunaan present tense sederhana membuat instruksi langsung dan relevan. Penggunan present tense juga untuk menegaskan kalau tindakan harus dilakukan saat ini.

2. Kalimat Perintah

Dalam menyusun procedure text diperlukan kalimat perintah seperti “mix,” “pour,” atau “cut”.

3. Kata Penghubung

Kata-kata penghubung seperti “first,” “next,” “then,” dan “finally” bisa membantu mengorganisir langkah-langkah secara logis dan kronologis.

4. Adverbs

Kata-kata adverbs seperti “slowly,” “thoroughly,” dan “carefully” dipakai untuk menambahkan detail tentang cara melakukan setiap tindakan.

Selain itu adverbs juga berfungsi dalam memberikan kejelasan dan menambahkan ketelitian di setiap langkah.

Jenis-jenis Procedure Text

Ada tiga jenis procedure text yang umum digunakan. Di sini Mamikos akan membahas mengenai jenis procedure text yang umum digunakan. Simak ya!

A. Procedure Text yang Menjelaskan Cara Kerja atau Penggunaan Sesuatu

Procedure text jenis ini dirancang untuk memberikan langkah-langkah yang terperinci kepada pengguna atau pembaca tentang cara mengoperasikan atau menggunakan berbagai alat, perangkat, atau sistem.

Jenis procedure text satu ini juga bertujuan untuk memastikan bahwa pengguna atau pembaca dapat menggunakan peralatan secara efektif dan aman setelah mengikuti petunjuk yang diberikan.

Bagian-bagian penting dari jenis procedure text ini antara lain:

1. Pendahuluan

Bagian ini memberikan gambaran umum singkat tentang perangkat atau sistem dan tujuannya.

Pendahuluan biasanya mencakup peringatan keselamatan atau tindakan pencegahan untuk memastikan keselamatan pengguna selama pengoperasian.

2. Daftar Alat dan Bahan

Daftar alat dan bahan merupakan daftar terperinci dari semua komponen dan alat yang diperlukan untuk melakukan prosedur yang dibahas dalam teks.

Daftar ini juga membantu pengguna memastikan bahwa mereka memiliki semua yang diperlukan sebelum memulai prosedur.

3. Langkah-langkah

Bagian ini berisi langkah-langkah yang ditulis secara urut. Langkah-langkah dalam procedure text ini menggunakan kata kerja imperatif (misalnya, “press”, “turn”, “insert“) yang berfungsi untuk mengarahkan pengguna.

Di dalam teks ini juga bisa menyertakan diagram, gambar, atau ilustrasi untuk meningkatkan pemahaman.

Setiap langkah juga kadang disertai dengan tips atau peringatan tambahan untuk mencegah kesalahan yang umum dilakukan.

4. Kesimpulan

Kesimpulan berfungsi untuk merangkum poin-poin utama atau menyediakan daftar periksa untuk memeriksa ulang bahwa semua langkah telah diselesaikan dengan benar.

B. Procedure Text yang Menjelaskan Instruksi untuk Melakukan Kegiatan Tertentu

Jenis procedure text satu ini adalah jenis teks yang akan memberikan langkah-langkah yang jelas tentang cara melakukan aktivitas tertentu.

Tujuan utamanya adalah untuk membantu individu atau pembaca untuk menyelesaikan tugas secara akurat dan efisien dengan mengikuti serangkaian instruksi yang terstruktur. Jenis procedure text ini sangat berperan penting dalam berbagai konteks tutorial seperti memasak, olahraga, kerajinan tangan, dan kegiatan sehari-hari.

Komponen utama jenis procedure text satu ini antara lain:

1. Pendahuluan

Bagian pendahuluan berperan untuk menjelaskan aktivitas dan tujuan topik yang akan dibahas di procedure text. Pendahuluan ini dapat mencakup daftar manfaat atau pentingnya kegiatan itu dilakukan.

2. Alat dan Bahan

Bagian ini akan mencantumkan semua perlengkapan yang akan digunakan dalam melakukan kegiatan.

Bagian ini untuk memastikan bahwa pembaca mengumpulkan semua yang diperlukan sebelum memulai.

3. Petunjuk

Di bagian ini akan berisi langkah-langkah terperinci yang diberikan dalam urutan yang logis dan kronologis.

Umumnya bagian ini akan mengaplikasikan kalimat untuk menegaskan perintah secara langsung.

Kadang penulis juga menyertakan tips dan peringatan untuk menghindari kesalahan umum yang biasanya akan terjadi.

4. Kesimpulan

Kesimpulan akan merangkum aktivitas, termasuk saran atau tips tambahan. Kadang-kadang juga akan menyertakan cara untuk pemecahan masalah selama melakukan aktivitas tersebut.

C. Procedure Text Terkait Perilaku Manusia

Jenis procedure text menawarkan petunjuk untuk membantu pembaca mencapai tujuan pribadi, memperbaiki perilaku, atau meningkatkan kesejahteraan secara keseluruhan.

Procedure text ini juga lebih fokus pada langkah-langkah praktis dan strategi yang dapat membantu manusia menjalani kehidupan yang lebih produktif.

Tujuan utama dari teks prosedur satu ini adalah untuk memberikan saran yang dapat diimplementasikan dengan mudah untuk mendorong perkembangan diri dan meraih kebahagiaan.

Adapun komponen inti procedure text jenis ini di antaranya:

1. Pendahuluan

Bagian pendahuluan berperan untuk memberikan gambaran umum tentang topik serta menjelaskan pentingnya perilaku atau tujuan yang dimaksud dalam teks.

2. Prosedur atau Langkah-langkah

Bagian ini berisi petunjuk yang terperinci tentang cara mencapai hasil yang diinginkan.

Di bagian ini biasanya menggunakan bahasa yang jelas dan langsung untuk memastikan pemahaman dan dapat dipraktekkan oleh pembaca.

Langkah-langkah ini biasanya mencakup kiat, contoh, dan kesalahan umum yang harus dihindari.

3. Kesimpulan

Kesimpulan biasanya berada di akhir dan berperan untuk merangkum poin-poin utama.

Contoh Procedure Text

Untuk meningkatkan pemahaman kam, Mamikos akan menyediakan contoh untuk masing-masing jenis procedure text di atas, simak ya!

Contoh 1

Title: “How to Open a Stubborn Jar Lid”

A. Introduction

Opening a tight jar lid can be challenging. Presented below are several techniques to assist you get it open easily.

B. Materials

  • Rubber gloves (optional)
  • Jar opener (optional)
  • Hot water
  • Spoon or butter knife

C. Instructions

  1. Use a rubber glove or jar opener for a better grip.
  2. Twist the lid counterclockwise.
  3. Tap the lid gently with a spoon or knife to break the seal.
  4. Twist the lid off.
  5. Run hot water over the lid for 30 seconds.
  6. Dry and twist the lid off.
  7. Use a spoon or knife to lift the edge of the lid slightly.
  8. Twist the lid off.

D. Conclusion

These methods make opening stubborn jars easier and less frustrating. Always use caution to avoid injury.

Contoh 2

Title: “How to Make Delicious Gudeg”

A. Introduction

Gudeg is a classic Javanese cuisine made from young jackfruit, simmered in coconut milk and spices. Here’s a brief guide to preparing Gudeg at home.

B. Materials

  • Young jackfruit (500 grams)
  • Coconut milk (500 ml)
  • Palm sugar (100 grams)
  • Garlic (4 cloves)
  • Shallots (6 cloves)
  • Bay leaves (3)
  • Galangal (2 inches, bruised)
  • Coriander powder (1 tsp)
  • Salt (1 tsp)
  • Water

C. Instructions

  1. Chop young jackfruit into bite-sized pieces.
  2. Slice garlic and shallots thinly.
  3. In a pot, combine jackfruit, coconut milk, palm sugar, garlic, shallots, bay leaves, galangal, coriander powder, salt, and enough water to cover the ingredients.
  4. Bring to a boil over medium heat.
  5. Reduce heat and simmer for 2-3 hours until the jackfruit is tender and the liquid has reduced, stirring occasionally to prevent sticking.
  6. Once cooked, serve gudeg with rice and accompaniments like boiled eggs, chicken, and sambal.

D. Conclusion

Making gudeg involves simmering young jackfruit in coconut milk and spices until tender.

Contoh 3

Title: “How to Develop a Positive Mindset”

A. Introduction

Developing a positive mindset is crucial for improving overall well-being, reducing stress, and enhancing personal growth. This guide provides steps to help you cultivate a positive outlook on life.

B. Steps

  1. Cultivate gratitude by maintaining a journal that highlights the uplifting parts of your life.
  2. Engage in positive self-talk: transform negative thinking by using positive affirmations.
  3. Immerse yourself in positive influences: Your surroundings and the people you interact with significantly shape your mindset. So, spend time with supportive and optimistic people.
  4. Establish and accomplish small objectives, as achieving manageable targets can enhance your confidence and positivity.
  5. Participate in mindfulness and meditation. These activities help alleviate stress and enhance your awareness of the present moment.
  6. Help Others, acts of kindness can enhance your sense of purpose and positivity.

C. Conclusion

Developing a positive mindset takes time and effort, but by consistently practicing these steps, you can significantly improve your outlook on life and overall well-being.

Penutup

Demikian tiga jenis procedure text yang Mamikos sajikan, untuk meningkatkan kemampuanmu untuk membuat contoh procedure text sederhana dari hal yang ada di sekitar.

Semoga pemaparan yang Mamikos berikan bisa menambah pengetahuan baru buat kamu. Selamat belajar!

Kalau ada yang masih mengganjal Mamikos akan membahas pertanyaan umum di FAQ di bawah ini ya!

FAQ

Apa saja jenis-jenis teks prosedur?

Jenis teks prosedur antara lain teks prosedur yang menjelaskan cara kerja sesuatu, teks berisi instruksi dan teks yang berkaitan dengan perilaku manusia.

Apa saja bagian dari procedure text pada umumnya?

Bagian procedure text pada umumnya terdiri atas tujuan, alat maupun bahan, langkah-langkah, serta simpulan.

Apa saja yg termasuk ke dalam procedural text?

Yang termasuk ke dalam procedural text adalah instruksi penggunaan perangkat, resep masakan, dan petunjuk eksperimen ilmiah.

Apa saja ciri-ciri procedure text?

Ciri-ciri procedure text adalah memberikan instruksi atau langkah-langkah untuk melakukan sesuatu secara urut dan menggunakan bahasa yang jelas.

Procedure text menggunakan jenis kalimat apa?

Procedure text menggunakan jenis kalimat imperatif untuk memberikan instruksi langsung dan kalimat present tense untuk membuat instruksi menjadi relevan saat ini.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta