7 Jenis Sumber Daya Alam dalam Kehidupan beserta Contoh dan Manfaatnya
7 Jenis Sumber Daya Alam dalam Kehidupan beserta Contoh dan Manfaatnya — Kehidupan manusia diberbagai aspek pada dasarnya disokong oleh sumber daya alam di sekitarnya.
Dari makanan yang kita konsumsi hingga energi yang digunakan untuk memasak dan menggerakkan kendaraan, sumber daya alam memainkan peran sentral dalam menjaga kesejahteraan kita.
Artikel Mamikos kali ini akan menjelaskan 7 jenis sumber daya alam yang penting dalam kehidupan manusia, contoh konkret, dan mengungkapkan manfaat yang kita peroleh.
Berikut Beberapa Jenis Sumber Daya Alam
Daftar Isi
Daftar Isi
Sumber daya alam merupakan semua jenis bahan alam yang dapat dikelola oleh manusia guna memenuhi kebutuhannya, baik digunakan secara langsung maupun setelah diolah.
Sumber daya alam mencakup berbagai elemen yang ada di alam, seperti tanah, air, udara, mineral, tumbuhan, hewan, dan lain sebagainya.
Sebelum merambah lebih jauh membahas jenis sumber daya alam, mari kita pelajari lebih dahulu manfaat yang diperoleh dari sumber daya alam.
Manfaat
Sumber daya alam memiliki berbagai manfaat penting bagi manusia dan lingkungan. Di bawah ini merupakan di antara manfaat tersebut:
1. Sumber Daya Pangan
Sumber daya alam menyediakan sumber bahan makanan bagi manusia serta hewan ternak.
Tanaman pangan, buah-buahan, sayuran, dan hasil-hasil pertanian lainnya berperan sebagai sumber makanan yang vital bagi kehidupan manusia.
2. Sumber Daya Energi
Dari alam manusia mengolah bahan seperti minyak bumi, batu bara, gas alam, dan sumber energi terbarukan (surya, angin, air) digunakan untuk menghasilkan energi.
Energi ini digunakan untuk pembangkit listrik, penghangatan, transportasi, dan berbagai keperluan industri.
3. Bahan Bangunan dan Material
Sumber daya alam ini digunakan sebagai bahan konstruksi bangunan. Bahan-bahan ini dimanfaatkan sebagai bahan pembangunan rumah, gedung, bahkan infrastruktur negara.
4. Sumber Air Bersih
Air dari sungai, danau, dan sumber air tanah adalah sumber daya penting untuk kebutuhan air minum, pertanian, industri, dan lingkungan. Air bersih juga digunakan dalam berbagai proses manufaktur.
5. Ekonomi
Sumber daya alam dapat menjadi dasar untuk ekonomi suatu negara atau wilayah. Misalnya, negara-negara dengan sumber daya mineral yang kaya dapat mengandalkan pertambangan untuk pendapatan.
Sumber daya alam juga menciptakan lapangan kerja dalam industri-industri seperti pertanian, perikanan, dan kehutanan.
6. Aspek Kesehatan
Tumbuhan dan hewan dari alam sering digunakan dalam pengobatan tradisional dan modern untuk produksi obat-obatan dan bahan kimia medis.
Keanekaragaman hayati di alam juga mendukung penelitian ilmiah dalam bidang kesehatan.
7. Pelestarian Lingkungan
Sumber daya alam seperti hutan, lautan, dan padang rumput memiliki peran penting dalam menjaga ekosistem dan keseimbangan alam.
Mereka berkontribusi pada penyediaan oksigen, penyerapan karbon dioksida, dan perlindungan terhadap bencana alam.
Jenis Sumber Daya Alam
Selain sumber daya manusia, sumber daya alam menjadi faktor vital dalam kehidupan seluruh makhluk di muka bumi.
Berikut adalah jenis atau klasifikasi sumber daya alam berdasarkan beberapa kategori yang disebutkan Giyarto (2014) dalam Ensiklopedia Geografi Sumber Daya Alam:
- Berdasarkan Jenisnya
- Berdasarkan Habitatnya
- Berdasarkan Sifatnya
- Berdasarkan Nilai Ekonominya
- Berdasarkan Proses Terbentuknya
- Berdasarkan Potensi Penggunaannya
Contoh Sumber Daya Alam
Nah, tadi kita sudah mengetahui jenis sumber daya alam, selanjutkan kita akan membahas mengenai contoh konkretnya yang ada di kehidupan sehari-hari.
I. Sumber Daya Alam Berdasarkan Jenisnya
Berdasarkan jenisnya, SDA dapat dikategorikan menjadi dua bagian. Berikut penjelasan lengkap beserta contohnya untuk masing-masing jenis sumber daya alam ini:
A. Hayati
Sumber daya alam ini merupakan semua bahan alam yang bersumber dari makhluk yang memiliki unsur kehidupan.
Sumber daya ini mencakup semua organisme hidup, baik yang berada di darat, di air, atau di udara. Contoh sumber daya alam hayati meliputi hutan, tumbuhan, hewan, mikroorganisme, dan manusia.
B. Non Hayati
Sumber daya ini merupakan salah satu jenis sumber daya alam yang bukan berasal dari makhluk yang memiliki unsur kehidupan. Jenis sumber daya ini terdiri dari unsur-unsur kimia, mineral, air, dan energi.
Contoh-contoh sumber daya alam non hayati meliputi batu, minyak bumi, air tanah, gas alam, dan panas bumi.
II. Sumber Daya Alam Berdasarkan Habitat
Mamikos telah merangkum penjelasan lengkap beserta contoh untuk masing-masing jenis sumber daya alam ini:
A. Terestris
Terestris adalah sumber daya alam yang ditemukan di daratan atau di lingkungan darat.
Jenis sumber daya alam ini mencakup berbagai ekosistem di darat, termasuk hutan, padang rumput, gurun, pegunungan, dan lainnya.
Contoh-contoh jenis sumber daya alam terestris meliputi hutan, lahan pertanian, tambang, dan padang rumput.
B. Akuatik
Sumber daya alam ini biasanya diperoleh dari wilayah perairan, seperti laut, tambak, danau dan sebagainya.
Jenis sumber daya alam ini mencakup berbagai ekosistem perairan dan organisme yang hidup di dalamnya, seperti ikan, kerang, ganggang, dan organisme akuatik lainnya.
III. Sumber Daya Alam Berdasarkan Sifatnya
Sifat sumber daya memiliki kekhasan tertentu, lewat pendekatan itu sumber daya alam dikategorikan menjadi tiga kategori.
Di bawah ini penjelasan lengkap jenis sumber daya alam yang diklasifikasikan berdasarkan sifatnya:
A. Terbarukan
Sumber daya alam terbarukan merupakan segala bentuk sumber daya yang dapat diperbarui dengan cara alami yang biasanya memiliki siklus pembaruan yang relative sebentar.
Dengan demikian jenis sumber daya lama ini dapat tumbuh atau pulih dengan sendirinya.
Contoh-contoh sumber daya alam terbarukan meliputi hutan, tanah pertanian, air bersih, dan sumber daya ikan.
B. Tak Terbarukan
Sumber daya alam tak terbarukan memiliki jumlah yang relatif sedikit dan pada umumnya tidak dapat diperbaharui dengan cepat.
Yang termasuk jenis sumber daya alam ini adalah bahan bakar fosil serta mineral seperti emas dan berlian.
C. Tidak Habis
Jenis sumber daya alam ini ada di alam dalam jumlah yang tidak terbatas dan sulit diukur secara akurat.
Mereka tidak mudah habis meskipun digunakan dalam jumlah besar dalam jangka panjang. Contoh sumber daya alam ini meliputi mata air panas bumi, angin, pasir, dan matahari.
IV. Sumber Daya Alam Berdasarkan Nilai Ekonominya
Sumber daya alam jenis ini dikelompokkan menjadi 3 kategori. Berikut penjelasan lengkap beserta contoh jenis sumber daya alam berdasarkan nilai ekonominya:
A. Ekonomi Tinggi
Sumber daya alam ini merupakan sumber daya alam yang memiliki nilai ekonomi yang dapat menghasilkan pendapatan yang signifikan jika dieksploitasi dengan bijaksana.
Contoh sumber daya alam yang tergolong dalam ekonomis tinggi meliputi minyak bumi, gas alam, emas, berlian, dan hutan dengan jenis kayu yang punya nilai jual di pasaran.
B. Ekonomis Rendah
Sumber daya alam ekonomis rendah merupakan sumber daya alam yang memiliki nilai ekonomi kurang menghasilkan pendapatan signifikan jika dieksploitasi.
Contoh-contoh sumber daya alam ekonomis rendah meliputi pasir, kerikil, dan beberapa jenis tanaman liar.
C. Non Ekonomis
Sumber daya alam non ekonomis adalah segala bahan alam yang tidak memiliki nilai ekonomi sama sekali dalam konteks ekonomi pasar.
Contoh-contoh sumber daya alam nonekonomis meliputi air hujan, udara, dan beberapa jenis mikroorganisme.
V. Sumber Daya Alam Berdasarkan Proses Terbentuknya
Jenis sumber daya alam ini dapat dibagi menjadi tiga kategori berdasarkan proses terbentuknya:
A. Biotik
Sumber daya alam biotik merupakan seluruh bahan alam yang berasal dari makhluk yang memiliki unsur hidup atau digolongkan ke dalam makhluk yang hidup.
Jenis sumber daya alam ini mencakup organisme hidup dan interaksi antara mereka. Contoh-contoh sumber daya alam biotik meliputi hutan, lahan pertanian, ikan, hewan, tumbuhan, dan mikroorganisme.
B. Fisis
Sumber daya alam fisis adalah bahan alam yang terbentuk secara alami melalui proses geologis dan fisika.
Jenis sumber daya alam ini mencakup mineral, batuan, air, gas alam, dan berbagai komponen fisik lainnya di lingkungan alam.
Contoh-contoh sumber daya alam fisis meliputi minyak bumi, pasir, dan batu kapur.
C. Lingkungan
Sumber daya alam lingkungan mencakup elemen-elemen lingkungan fisik seperti udara, tanah, dan air, serta lingkungan yang lebih luas yang mencakup ekosistem alami seperti hutan, padang rumput, dan lahan basah.
Jenis sumber daya alam ini penting untuk menjaga keberlanjutan dan kualitas lingkungan.
VI. Sumber Daya Alam Berdasarkan Potensi Penggunaannya
Sumber daya alam jenis ini dapat dibagi menjadi lima kategori:
A. Materi
Materi yang dimaksud merupakan bahan hasil alam yang digunakan sebagai bahan untuk pembuatan berbagai produk fisik.
Jenis sumber daya alam materi mencakup mineral, logam, kayu, serat, batu, dan bahan-bahan lain yang digunakan dalam industri dan manufaktur.
B. Hayati
Sumber daya alam hayati adalah sumber daya alam yang terdiri dari organisme hidup dan komponen ekosistem yang berhubungan dengan kehidupan, termasuk tumbuhan, hewan, mikroorganisme, dan ekosistem alam.
C. Energi
Bahan yang disedikana alam ini merupakan bahan alam yang dimanfaatkan secara maksimal untuk memenuhi kebutuh energy manusia.
Jenis sumber daya alam ini mencakup bahan bakar fosil, energi terbarukan seperti angin dan matahari, serta sumber daya panas bumi.
D. Ruang
Sumber daya alam ruang adalah sumber daya yang berkaitan dengan penggunaan dan pengelolaan ruang fisik, termasuk lahan, perairan, dan wilayah geografis.
E. Waktu
Sumber daya alam waktu mencakup aspek waktu dalam pengelolaan sumber daya alam, seperti waktu yang diperlukan untuk pemulihan ekosistem dan perubahan jangka panjang dalam dinamika lingkungan.
Pelestarian Sumber Daya Alam
Jika kita tadi sudah membahas tentang jenis sumber daya alam, maka mari kita lanjutkan dengan membahas cara melestarikan sumber daya alam.
Apalagi, isu perubahan iklim, peralihan lahan, limbah dan sebagainya menjadi tantangan di zaman sekarang terhadap pelestarian sumber daya alam. Di bawah ini beberapa cara untuk melestarikannya:
1. Konservasi Energi
Pelestarian sumber daya alam bisa kita mulai dengan menggunakan energi secara efisien dengan mematikan peralatan elektronik setelah pemakaian, menggunakan lampu hemat energi dan sebagainya.
Peralihan dari kendaraan pribadi dan mulai menggunakan transportasi umum yang lebih efisien serta mendorong penggunaan energi terbarukan seperti surya dan angina juga merupakan tindakan yang benar.
2. Pengelolaan Air dengan Bijaksana
Meminimalkan pemborosan air dengan memperbaiki perpipaan, memasang peralatan hemat air, dan melakukan praktik irigasi yang efisien dalam pertanian.
Melindungi sumber air, seperti hutan hujan dan daerah resapan untuk menjaga keamanan pasokan air. Mengelola limbah cair dan polusi air untuk melindungi ekosistem air.
3. Pengelolaan Hutan yang Berkelanjutan
Menerapkan prinsip-prinsip kehutanan berkelanjutan dengan mengelola hutan secara bijaksana, termasuk reboisasi dan pemanenan yang berkelanjutan.
Melindungi hutan-hutan primer dan habitat alam lainnya untuk menjaga keragaman hayati.
4. Praktik Pertanian Berkelanjutan
Menerapkan praktik pertanian organik atau berkelanjutan yang menggunakan pupuk alami, mengurangi penggunaan pestisida, dan mengelola tanah dengan baik.
Menerapkan rotasi tanaman dan praktik konservasi tanah untuk mengurangi erosi dan degradasi tanah.
5. Mengurangi Penggunaan Plastik dan Sampah
Hal yang dapat kita lakukan adalah mengurangi, mendaur ulang, dan mendaur ulang kembali sampah terutama sampah yang terbuat dari bahan plastik.
Menggunakan produk yang dapat didaur ulang dan menghindari produk sekali pakai.
Mengedukasi diri sendiri dan orang lain tentang dampak negatif sampah plastik terhadap lingkungan.
6. Konservasi Keanekaragaman Hayati
Mendukung konservasi dan perlindungan spesies langka dan terancam punah. Menghindari aktivitas yang merusak ekosistem, seperti illegal logging, perburuan liar, dan penangkapan ikan berlebihan.
Penutup
Itulah manfaat, contoh dan jenis sumber daya alam yang telah Mamikos rangkum khusus untukmu. Penting sekali melestarikan dan mengelola sumber daya alam dengan bijaksana.
Sumber daya alam adalah warisan berharga yang harus kita warisi kepada generasi mendatang dan menjadi tugas kita bersama untuk menjaganya.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: