4 Jenis Tindakan Sosial beserta Contoh dan Penjelasannya Lengkap

Tanpa kamu sadari, setiap orang tanpa terkecuali setiap harinya bahkan setiap detiknya sudah melakukan tindakan sosial. Simak penjelasan terkait jenis-jenis tindakan sosial dalam artikel ini.

25 Agustus 2024 Bella Carla

4 Jenis Tindakan Sosial beserta Contoh dan Penjelasannya Lengkap – Tahukah kamu perbedaan antara orang yang marah dengan berdiam saja dengan orang marah yang berani menggertak orang lain?

Di dalam ilmu sosiologi, salah satu di antara kedua Tindakan tersebut masuk ke dalam tindakan sosial lho.

Nah, untuk mengetahui informasi selengkapnya seputar tindakan sosial serta jenis-jenisnya, Mamikos sudah membuat ringkasan informasinya di dalam artikel ini.

Berikut Info Lengkap Jenis Tindakan Sosial beserta Contoh

Jenis Tindakan Sosial beserta Contoh
unsplash.com/NathanAnderson

Marah-marah dengan cara berdiam saja tanpa berani menggertak orang lain merupakan salah satu tindakan sosial di dalam ilmu sosiologi.

Dalam bersosialisasi atau berinteraksi dengan orang lain, tentunya akan sering kamu temukan sikap atau perlakuan yang masuk ke dalam tindakan sosial.

Pertama ada interaksi sosial, kemudian dari sini akan muncul tindakan sosial seperti contoh yang sudah disebutkan di awal artikel.

Ketika seseorang marah dengan orang lain (interaksi sosial), maka akan muncul yang namanya tindakan, respon, dan sejenisnya dari kedua belah pihak.

Apapun tindakan, respon dan sejenisnya ini dapat dikategorikan ke dalam tindakan sosial yang muncul sebagai efek dari dilakukannya interaksi sosial.

Tanpa kamu sadari, setiap orang tanpa terkecuali setiap harinya bahkan setiap detiknya sudah melakukan tindakan sosial.

Apa itu Tindakan Sosial?

Sebelum kamu mengetahui jenis-jenis tindakan sosial, sudahkah kamu memahami makna dari tindakan sosial itu sendiri?

Nah, perlu kamu ketahui bahwa tindakan sosial adalah suatu tindakan yang dilakukan dengan berorientasi pada atau dipengaruhi oleh orang lain.

Menurut Max Weber (dalam Ritzer 1975), tindakan sosial diartikan sebagai suatu tindakan yang dilakukan oleh individu sepanjang tindakan itu mempunyai makna atau arti subjektif baik bagi dirinya atau diarahkan kepada tindakan orang lain.

Nah, suatu tindakan baru bisa dikatakan sebagai tindakan sosial apabila tindakan tersebut benar-benar diarahkan kepada orang lain atau individu lain.

Ciri-ciri Tindakan Sosial

Seperti yang dijelaskan sebelumnya, tidak semua tindakan bisa dikategorikan sebagai tindakan sosial.

Lantas, tindakan seperti apa yang bisa dianggap sebagai tindakan sosial? Nah, di bawah ini adalah ciri-cirinya:

  1. Tindakan tersebut dapat dikatakan sebagai tindakan sosial apabila tindakan tersebut dilakukan dengan mempertimbangakn perilaku individu lain atau orang lain.
  2. Tindakan sosial memiliki arah dan akibat di mana tindakan tersebut memiliki makna.
  3. Tindakan sosial merupakan tindakan yang memengaruhi dan dipengaruhi oleh orang lain.
Close