Siapa Jubilee Marisa? Musisi yang Tengah Naik Daun dan Multitalenta, Cek Profilnya Lengkap!

Siapa Jubilee Marisa? Musisi yang Tengah Naik Daun dan Multitalenta, Cek Profilnya Lengkap! โ€“ Salah satu musisi muda berbakat lainnya kini berhasil menarik perhatian publik dan ramai dibicarakan.

Jubilee Marisa merupakan seorang penyanyi dan juga penulis lagu yang sudah memiliki beberapa single.

Penasaran dengan sosok Jubilee Marisa lebih jauh? Yuk, simak profilnya di sini!๐ŸŽธ๐Ÿ“ฑ๐Ÿ”

Profil Jubilee Marisa yang Menjadi Salah Satu Musisi Muda Berbakat Indonesia

Nama: Jubilee Marisa Guitarra
Tempat lahir: Jakarta
Tanggal lahir: 7 Agustus 2003
Zodiak: Leo
Profesi: Penyanyi, penulis lagu, dan ilustrator
Genre musik: Indie pop dan alternative
Tahun aktif: 2022-sekarang
Pendidikan: Universitas Brawijaya jurusan Sastra Prancis
Instagram: @jubileemarisa
TikTok: @jubileemarisa

Sejak berusia 10 tahun, Jubilee sudah mengenal musik melalui instrumen gitar yang sampai saat ini menjadi andalannya. Di tahun 2019, dirinya sempat menjadi salah satu peserta Gadis Sampul (ajang kecantikan). 

Namanya semakin dikenal setelah pada tahun 2022 ia memulai kariernya di industri musik dengan mengeluarkan single bertajuk twentysixteen, yang merupakan lagu indie pop dengan menonjolkan vokalnya yang lembut dan lirik yang puitis.

Setelah itu, Jubilee pun mulai merilis beberapa single lainnya seperti johnny forever (2022), good guys (2023), dan yang terbaru adalah Sendiri (2025).

Selain berbakat dalam bidang musik, Jubilee juga terampil dalam menggambar dan senang membaca buku, sehingga ia sering membagikan berbagai kutipan motivasi dari buku-buku favoritnya.

Jubilee juga diketahui menjadi penggemar dari grup band asal Amerika yaitu LANY, dan juga penyanyi asal Amerika, Gracie Abrams.

Namun, pada bulan Mei 2025 nama Jubilee Marisa mendapat sorotan setelah ia dikaitkan dengan Ardhito Pramono. Dirinya diisukan menjadi sosok perempuan yang diduga menjadi pihak ketiga dalam rumah tangga Ardhito dengan mantan istrinya, Jeanneta Sanfadelia.

Penutup

Demikian, profil singkat dari Jubilee Marisa yang menjadi salah satu musisi muda Indonesia saat ini. 

Temukan profil dari tokoh terkenal lainnya yang dapat kamu temukan di blog Mamikos, seperti Profil dari Ari Lesmana Vokalis Band Fourtwnty. ๐ŸŽค๐ŸŽถ

Referensi:


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta