Jurusan Dan Akreditasi STT-PLN Cengkareng 2021/2022

Jurusan & Akreditasi STT-PLN Cengkareng 2021/2022 – Sekolah Tinggi Teknik (STT) PLN adalah Perguruan Tinggi di Jakarta. Sesuai dengan namanya, kampus ini berada di bawah naungan Yayasan Pendidikan dan Kesejahteraan PT PLN (Persero). Bisa diterima di STT-PLN Cengkareng dan menjadi mahasiswa fakultasnya tentu tidak mudah. Jika kamu masih belum menentukan jurusan yang akan dipilih di STT-PLN Cengkareng, informasi jurusan dan akreditasi berikut akan menjadi referensi.

Informasi Seputar STT-PLN Cengkareng

Sekolah Tinggi Teknik (STT) PLN adalah kampus yang sudah berdiri sebelum tahun 2000, tepatnya pada 4 Maret 1998. Nama STT-PLN pun sebelumnya adalah Sekolah Tinggi Teknik YPLN (STT-YPLN) yang kemudian. Perubahan nama menjadi STT-PLN dilakukan pada 5 Januari 2004. Kampus ini konsisten menghasilkan tenaga ahli yang kompeten di bidang kelistrikan dan dapat bersaing dengan lulusan PTN maupun PTS lain di Indonesia.

Lokasi STT-PLN terdapat di Jalan Lingkar Luar Barat, Kelurahan Duri Kosambi, Kecamatan Cengkareng, Kota Jakarta Barat, Provinsi DKI Jakarta, 11750, Indonesia. Mengakses lokasi kampus STT-PLN bukan hal yang sulit, apalagi transportasi umum di Jakarta Barat sangat bervariasi. Kampus STT-PLN tidak kalah dengan kampus lain di Indonesia. STT-PLN sudah mengantongi 94 HAKI dan 11 paten. Selain itu, terdapat publikasi-publikasi jurnal yang terindeks.

Ingin menjadi mahasiswa STT-PLN Cengkareng?. Pantau terus jadwal pendaftaran STT-PLN Cengkareng. Informasi mengenai Ujian Saringan Masuk (USM) STT-PLN selalu di-update di website resmi dan sosial media. Persiapkan diri dengan baik karena peminat STT-PLN setiap tahun senantiasa mengalami peningkatan.

Program Studi di STT-PLN Cengkareng

Sebelum memutuskan untuk menempuh studi di STT-PLN Cengkareng, tentunya kamu perlu mengetahui program studi yang ditawarkan. Kampus STT-PLN Cengkareng menyelenggarakan perkuliahan untuk jenjang Diploma (D3), Sarjana (S1), hingga Master (S2). Berikut ini adalah program studi yang terdapat di STT-PLN Cengkareng.

Program Studi Sarjana (S1) STT-PLN Cengkareng

1. Program Studi Teknik Elektro

Program studi tersebut memiliki beberapa konsentrasi, yaitu Konsentrasi Energi Terbarukan, Konsentrasi Tenaga Listrik, dan Konsentrasi Elektronika Industri. Ada pula Konsentrasi Pemanfaatan Tenaga listrik dan Konsentrasi Distribusi Tenaga Listrik.

2. Program Studi Teknik Mesin

Konsentrasi Konversi Energi dan Matalurgi Energi, Konsentrasi Pembangkitan Khusus Operasi dan Keperawatan serta Konsentrasi Mesin Pembangkit.

3. Program Studi Teknik Sipil

Konsentrasi Manajemen Konstruksi, Struktur, dan Hidro.

4. Program Studi Teknik Informatika

Konsentrasi Sistem Informasi dan Rekayasa Perangkat Lunak serta Konsentrasi Jaringan & Komputer Jaringan Cerdas.

Program Studi Master (S2) STT-PLN Cengkareng

1. Program Studi Teknik Elektro

Konsentrasi Manajemen Ketenagalistrikan dan Konsentrasi Teknik Ketenagalistrikan.

Program Studi Diploma Tiga (D3) STT-PLN Cengkareng

1. Program Studi Teknik Elektro

2. Program Studi Teknik Mesin

Kegiatan perkuliahan di STT-PLN Cengkareng pun sudah didukung dengan berbagai macam fasilitas umum. Mahasiswa bisa mengakses perpustakaan, lapangan untuk kegiatan olahraga, kantin, koperasi, serta fasilitas lainnya. Bahkan, terdapat 25 laboratorium penunjang kegiatan bagi setiap program studi. Laboratorium di STT-PLN Cengkareng diantaranya adalah.

  1. Laboratorium di Program Studi Teknik Sipil: Laboratorium Ilmu Ukur Tanah/Geodesi, Laboratorium Mekanika Tanah, Laboratorium Teknologi Beton, Laboratorium Mekanika Fluida dan Hidrolika.
  2. Laboratorium di Program Studi Teknik Mesin: Laboratorium Konversi Energi, Laboratorium Fenomena Dasar Mesin, Laboratorium Proses Produksi, Laboratorium Logam.
  3. Laboratorium di Program Studi Teknik Informatika: Laboratorium Komputer Dasar, Laboratorium Komputer Lanjutan, Laboratorium Komputer Multimedia, Laboratorium Komputer Open Source, Laboratorium Komputer Simulasi dan Pemodelan.
  4. Laboratorium di Program Studi Teknik Elektro: Laboratorium Mesin Listrik, Laboratorium Jaringan Tenaga Listrik, Laboratorium Pengukuran Besaran Listrik, Laboratorium Peralatan Tegangan Tinggi, Laboratorium Dasar Teknik Elektro, Laboratorium Elektronika Industri.
  5. Laboratorium di Program Studi Diploma 3: Bengkel Mesin, Bengkel Elektro, Studio Gambar

Akreditas Jurusan di STT-PLN Cengkareng

Pertimbangan akreditasi yang sudah bagus menjadi latar belakang calon mahasiswa menjadikan STT-PLN sebagai pilihan studi. Akreditasi kampus tidak mengalami perubahan setiap tahun, tetapi per 5 tahun. Oleh karena itu, akreditasi di STT-PLN berikut bisa menjadi gambaran sebelum kamu memilih tempat studi. Secara umum, STT-PLN sudah menyandang akreditasi B dari BAN-PT.

  1. Akreditasi Program Studi Teknik Elektro: B
  2. Akreditasi Program Studi Teknik Mesin: A
  3. Akreditasi Program Studi Teknik Sipil: A
  4. Akreditasi Program Studi Teknik Informatika: B

Prospek Karier Lulusan STT-PLN Cengkareng

Mendapatkan karier cemerlang setelah lulus dari STT-PLN Cengkareng adalah idaman setiap mahasiswa. Tenang, selama perkuliahan, kamu akan dididik menjadi mahasiswa yang handal sesuai program studi yang dipilih. STT-PLN membuka peluang luas untuk kamu yang ingin bekerja di PT PLN Persero. Terdapat kelas kerjasama yang memungkinkan lulusan STT-PLN untuk bisa bekerja langsung di perusahaan besar, seperti PT PLN, PT BJB, serta PT Indonesia Power.

Jika tertarik langsung bekerja setelah menyelesaikan studi di STT-PLN, pilih saja kelas kerjasama. Kegiatan perkuliahan juga akan lebih spesifik untuk membangun skill atau kemampuan ketika berada di dunia kerja. Selian itu, kelas kerjasama juga sangat cocok bagi kamu yang bermimpi untuk bekerja di PLN atau perusahaan terkait.

STT PLN memberikan jaminan bagi alumninya untuk mengantongi berbagai kompetensi sesuai kebutuhan dunia kerja. Tentu bukan hal yang aneh karena staff pengajar di STT-PLN memiliki kualifikasi yang mumpuni. Bahkan, staff pengajar dan akademik sangat akomodatif ketika membimbing mahasiswanya.

Kamu tidak perlu khawatir apabila masih bingung setelah lulus karena tersedia career development yang akan membantu. Selain itu, STT-PLN menjalin kerjasama yang kuat di bidang industri. Berbagai macam perusahaan dari industri-industri di tanah air akan semakin memudahkan alumninya agar bisa mendapatkan pekerjaan.

Hunian Nyaman Dekat STT-PLN

Sudah menentukan program studi di STT-PLN Cengkareng yang akan dipilih?. Selain perlu merencanakan dengan matang sebelum pendaftaran STT-PLN 2021 dibuka, kamu juga bisa mencari info beasiswa STT PLN. Jangan lupa persiapkan hunian nyaman dekat kampus agar aktivitas semakin lancar selama kuliah.

Bingung mencari tempat tinggal nyaman di Cengkareng? Tenang, langsung download aplikasi pencari kost Mamikos secara gratis melalui ponsel kesayanganmu. Fitur survey online lokasi kost hingga fitur booking kost online akan semakin memudahkanmu mencari hunian nyaman. Masalah budget pun bisa teratasi karena kost dekat STT Cengkareng ditawarkan dengan jangka sewa harian hingga tahunan.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta