Jurusan Kuliah Unmas Denpasar dan Akreditasinya 2021/2022
Jurusan Kuliah Unmas Denpasar dan Akreditasinya 2021/2022 – Universitas Mahasaraswati Denpasar yang dikenal dengan Unmas Denpasar merupakan salah satu perguruan tinggi swasta di Bali, berada di lingkungan Kopertis Wilayah VIII di bawah pengelolaan Yayasan Perguruan Rakyat Saraswati Denpasar. UNMAS sendiri pada awalnya merupakan IKIP Saraswati yang didirikan 8 Desember 1963.
Status terdaftar diperoleh tanggal 2 Desember 1965 melalui SK. Nomor : 134/B/Swt/P/65; yang terdiri atas jurusan Sejarah/Antropologi dan Bahasa Inggris. Meletusnya Gerakan 30 September dan memanasnya suhu politik menyebabkan IKIP Saraswati tidak aktif mulai tahun 1965 sampai tahun 1979.
Jurusan Kuliah Unmas Denpasar dan Akreditasinya 2021/2022
Daftar Isi
Daftar Isi
Informasi Unmas Denpasar
Pada tanggal 23 Agustus 1979, IKIP Saraswati diaktifkan kembali dan dikembangkan dengan membuka Fakultas Sastra dan Seni dengan Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia. Fakultas Keguruan jurusan Eksakta terdiri dari jurusan Matematika dan Ilmu Hayat serta Fakultas Ilmu Pendidikan dengan jurusan Bimbingan dan Penyuluhan (BP) dan jurusan Pendidikan Umum (PU).
Melalui Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia IKIP Saraswati ditetapkan kembali dengan status terdaftar Nomor: 039/0/1981, tanggal 22 Januari 1981 yang memiliki Fakultas Keguruan dengan jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia, Jurusan Biologi, Jurusan Sejarah/Antropologi, Jurusan Matematika dan Jurusan Bahasa Inggris dan Fakultas Ilmu Pendidikan dengan Jurusan Bimbingan dan Penyuluhan (BP) dan Jurusan Pendidikan Umum (PU).
Jurusan Kuliah Unmas Denpasar
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: