Jurusan Multimedia SMK Prospek Kerjanya Apa? Ini Alasan Memilih, dan Materinya

Jurusan Multimedia SMK Prospek Kerjanya Apa? Ini Alasan Memilih, dan Materinya – Salah satu jurusan SMK di bidang komputer yang cukup banyak peminatnya adalah jurusan Multimedia.

Mengikuti perkembangan teknologi, kini lulusan jurusan Multimedia ini cukup banyak dibutuhkan di lapangan kerja, lho.

Lantas, seperti apa prospek kerja jurusan Multimedia? Yuk kenali jurusan yang satu ini lebih jauh lagi lewat artikel ini.

Berikut Alasan Memilih hingga Prospek Kerja Jurusan Multimedia SMK

unsplash.com/studiorepublic

Multimedia adalah bidang yang berkaitan dengan penggunaan berbagai media untuk menyampaikan informasi ke publik, termasuk media cetak dan digital.

Umumnya, jurusan Multimedia cakupannya sangat as dan berkaitan dengan banyak hal, tergantung apa yang kamu minati dan dalami.

Materi yang dipelajari dalam jurusan ini juga cukup bervariasi, mulai dari animasi komputer, produksi video, media interaktif, televisi, ilmu film, hingga jurnalisme.

Selain teori, tentunya jurusan Multimedia akan memberikan praktik seperti membuat website, membuat animasi, desain grafis, membuat dan mengedit video, hingga membuat konten lainnya untuk berbagai jenis media.

Materi yang Dipelajari Jurusan Multimedia

Pada dasarnya, multimedia terbagi menjadi dua jenis, diantaranya Multimedia Linier serta Multimedia Interaktif.

Nah, multimedia linier sendiri adalah multimedia yang berjalan tanpa dilengkapi dengan alat pengontrol atau dapat dioperasikan pengguna. Contohnya seperti pada televisi dan film.

Sedangkan, multimedia interaktif merupakan multimedia yang dilengkapi dengan alat pengontrol yang dapat dioperasikan oleh pengguna, sehingga terjadi interaksi dengan pengguna. Misalnya saja pada game atau pembelajaran secara multimedia.

Multimedia jika didasarkan kepada penggunaannya juga terbagi menjadi dua, yaitu:

1. Multimedia Communication dan Multimedia Content Production

Multimedia communication adalah penggunaan media yang memiliki fungsi mempublikasikan informasi. Media yang digunakan, mulai dari radio, televisi, game, musik, entertainment, tutorial, internet, hingga media cetak.

Dengan adanya multimedia communication tentu akan mempermudah pengguna dalam menyampaikan dan mendapatkan informasi.

2. Multimedia Content Production

Multimedia content production adalah beberapa media yang berbeda seperti di antaranya pada animasi, grafik, audio, teks, video yang dipadukan untuk menghasilkan produk multimedia. Contohnya, film, entertainment, music, game, dan lainnya.

Media yang digunakan dalam multimedia content production di antaranya adalah media suara (audio), media tulisan (teks), media animasi, media efek khusus (special effect), media video, media gambar (grafik), dan media interaktif (interactivity).

Alasan Memilih Jurusan Multimedia

Bagi kamu yang masih ragu untuk memilih jurusan Multimedia, terdapat beberapa alasan yang mungkin bisa jadi motivasi.

Nah, berikut adalah beberapa alasan untuk tidak ragu memilih jurusan Multimedia, baik ketika duduk di bangku SMK atau perguruan tinggi.

1. Lebih siap menghadapi perkembangan teknologi

Dengan memilih jurusan ini, kamu akan lebih siap untuk menghadapi perkembangan teknologi. Mengingat setiap harinya kamu akan belajar dengan yang namanya teknologi, khususnya teknologi digital.

Seperti yang kita ketahui, perkembangan teknologi digital sendiri sangat pesat. Namun, untuk dapat mengikuti perkembangan teknologi, tentu kamu juga harus terus melakukan update, baik itu update informasi maupun skills.

Mau tidak mau, pada akhirnya kamu juga harus selalu upgrade dan optimasi skills mengikuti perkembangan teknologi yang terus terjadi.

2. Menghasilkan karya digital yang dibutuhkan

Saat kamu menekuni bidang multimedia, tentu kamu dapat mengembangkan kreativitas dalam diri. Salah satu bentuk kreativitas tersebut adalah membuat karya atau produk yang bisa dinikmati banyak orang. Contohnya, film, video animasi, hingga game.

Karya digital ini tentu bisa menjadi menjadi produk komersial dengan keuntungan yang menggiurkan.

Kamu bahkan juga bisa membuat game berbayar dengan metode subscription (langganan), lho. Namun, ada pula yang memberikan opsi membeli game di awal dan selanjutnya tidak perlu membayar lagi.

3. Belajar banyak hal terkait teknologi

Dengan memilih jurusan Multimedia, kamu bisa mempelajari banyak ilmu terkait dengan teknologi. Beberapa diantaranya seperti pemrograman website, ilmu komputer, hingga videografi.

Oleh sebab itu, terdapat beragam profesi yang bisa kamu pilih. Kamu juga bisa memulai dengan skills atau passion yang kamu miliki. Alasan ini sering menjadi alasan utama bagi mereka yang ingin menekuni jurusan Multimedia.

4. Peluang kerja luas

Industri teknologi terus berkembang dan mengalami pertumbuhan yang sangat pesat. Bahkan kini sudah ada banyak perusahaan baru termasuk startup yang memang fokus dalam membuat aset digital.

Tentunya lulusan jurusan Multimedia akan sangat dibutuhkan untuk mengisi lapangan pekerjaan yang kosong ini.

Prospek Kerja Jurusan Multimedia

Berbicara soal peluang kerja, berikut adalah beberapa prospek kerja bagi lulusan jurusan Multimedia.

1. Web designer

Prospek kerja pertama yang siap menunggu lamaran lulusan jurusan Multimedia adalah web designer.

Seorang web designer bertanggung jawab untuk mendesain halaman-halaman yang ada di dalam website.

Selain itu, web designer juga bertanggung jawab untuk memperbarui konten dan desain website jika diperlukan.

2. Graphic designer

Kedua, lulusan jurusan Multimedia juga berpeluang untuk bekerja sebagai seorang graphic designer yang bertanggung jawab membuat desain untuk keperluan publikasi di media cetak, website, poster, hingga kemasan produk.

Seorang graphic designer juga memiliki tugas untuk membuat identitas visual untuk keperluan branding perusahaan.

Hampir setiap perusahaan membutuhkan graphic designer. Oleh karena itu tentu peluang kerjanya terbuka lebar bagi lulusan studi multimedia.

Bagi kamu yang berminat menjadi graphic designer, kamu bisa bekerja di agensi untuk menangani klien, ataupun bekerja di perusahaan sebagai in-house graphic designer.

3. Animator/illustrator

Prospek karier jurusan multimedia berikutnya adalah menjadi seorang animator dan illustrator. Nah, kedua profesi ini sama-sama membutuhkan daya imajinasi yang tinggi, di mana kemampuan ini umumnya dimiliki lulusan jurusan multimedia.

Illustrator menggabungkan desain, kreativitas dan seni untuk menghasilkan gambar visual orisinil untuk berbagai produk dan media.

Sementara, animator melibatkan seni membuat gambar bergerak atau animasi yang berbentuk 2 dimensi (2D) ataupun 3 dimensi (3D).

Karya para animator umumnya digunakan untuk iklan, website, games, film, dan media lainnya.

4. Interactive media designer

Prospek kerja berikutnya untuk para lulusan jurusan multimedia adalah sebagai interactive media designer.

Profesi yang satu ini bertugas untuk membuat desain interaktif yang melibatkan teks, suara, animasi, data, grafis, dan efek visual lainnya.

Seorang interactive media designer umumnya dibutuhkan perusahaan untuk keperluan bisnis seperti membuat website, video games, materi pembelajaran online, dan lain-lain.

Untuk itu, peluang lulusan jurusan Multimedia juga sangat besar. Terdapat banyak profesi yang bisa kamu tekuni terkait dengan multimedia, terlebih jika skills kamu di atas rata-rata. Tentu mendapatkan pekerjaan di industri kreatif atau digital sangat mudah.

5. Game modeler/designer

Lulusan jurusan multimedia yang memiliki passion dengan gim kini bisa menyalurkan minatnya sebagai pilihan karier, lho.

Ya, pekerjaan sebagai game modeler atau designer biasanya lebih mengutamakan mereka yang memegang ijazah studi multimedia.

Posisi ini mencakup berbagai lingkup pekerjaan, mulai dari latar, alur cerita, karakter, aturan, properti, dan cara bermain game.

6. Social media specialist

Profesi social media specialist juga bisa menjadi peluang kerja yang menjanjikan bagi lulusan jurusan multimedia.

Sebagai social media specialist, kamu akan fokus membuat konten digital yang kreatif dan menarik untuk berbagai platform media sosial milik perusahaan.

Oleh karena itu, social media specialist harus bisa menyesuaikan konten yang telah dibuat untuk setiap jenis media sosial yang ada. Mengingat setiap media sosial memiliki karakteristik berbeda-beda.

Tak hanya itu saja, social media specialist juga harus memikirkan bagaimana cara meningkatkan brand awareness serta engagement media sosial perusahaan.

7. Video editor

Profesi video editor juga dapat menjadi peluang kerja yang bisa dipertimbangkan bagi lulusan jurusan multimedia, lho.

Seperti namanya, seorang video editor bertugas terhadap proses pengeditan beberapa materi video menjadi satu sesuai dengan kebutuhan dari spesifikasi dari tim produksi.

Sehingga, posisi ini menjadi kunci dalam tahap pascaproduksi karena video editor memastikan bahwa video sudah siap untuk dipublikasikan.

Umumnya, materi video yang dimaksud bisa beragam bentuknya, mulai dari footage, grafis, hingga sound effect.

Nah, di atas tadi adalah ulasan seputar jurusan Multimedia yang bisa Mamikos bagikan kepada kamu.

Semoga kamu mendapat gambaran terkait jurusan Multimedia setelah membaca artikel di atas, ya.

Bagi kamu yang ingin mengulik lebih banyak lagi tentang jurusan lainnya, seperti Jurusan SMK yang Mudah Mendapatkan Pekerjaan hingga Tips Cara Memilih Jurusan SMK yang Cocok, kamu bisa kunjungi situs blog Mamikos dan temukan informasinya di sana.

FAQ

Apa saja yang dipelajari di jurusan multimedia?

Beberapa kompetensi yang diajarkan kepada siswa Multimedia antara lain, Komputer dan Jaringan Dasar, Pemrograman Dasar, Dasar Desain Grafis, Desain Grafis Percetakan, Design Media Interaktif, Teknik animasi 2D dan 3D, Teknik Pengolahan Audio Video, serta Produk Kreatif dan Kewirausahaan.

SMK jurusan multimedia kerja jadi apa?

Beberapa prospek kerja lulusan jurusan Multimedia, antara lain web designer, graphic designer, animator, illustrator, game modeler, dan masih banyak lagi lainnya.

Apa saja pelajaran multimedia di SMK?

Mata pelajaran SMK Multimedia antara lain Simulasi dan Komunikasi Digital, Sistem Komputer, Komputer dan Jaringan Dasar, Pemrograman Dasar, Dasar Desain Grafis, Desain Grafis Percetakan, Desain Media Interaktif, Animasi 2D dan 3D, Teknik Pengolahan Audio dan Video, dan masih banyak lagi.

SMK Jurusan MM itu apa?

Di dalam kompetensi keahlian Multimedia (MM) siswa akan memiliki keahlian mengolah berbagai macam media digital dan membuat serta mengkolaborasikan berbagai konten agar dapat disajikan dalam bentuk citra digital yang dapat memberikan informasi sesuai tuntutan dunia kerja/ dunia industri.

Apakah masuk jurusan multimedia harus bisa menggambar?

Jurusan Multimedia bukan hanya tentang belajar menggambar. Namun, ada banyak sekali bidang yang akan kamu pelajari. Sehingga, kamu tidak perlu bisa menggambar untuk bisa masuk ke jurusan ini.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta