60 Jurusan Saintek dan Soshum di Undip Semarang 2023, Calon Maba Wajib Tahu

60 Jurusan Saintek dan Soshum di Undip Semarang 2023, Calon Maba Wajib Tahu – Undip merupakan salah satu perguruan tinggi negeri (PTN) yang paling banyak diminati oleh siswa dan siswi di Indonesia.

Universitas yang terletak di Kota Semarang, Jawa Tengah ini terkenal memiliki banyak sekali pilihan jurusan dengan kualitas mumpuni mulai dari saintek sampai soshum.

Kalau kamu tertarik untuk berkuliah di universitas ini namun masih bingung harus memilih jurusan apa yang tepat, jangan khawatir, di bawah ini Mamikos akan berikan daftar rekomendasinya!

Sekilas Tentang Undip

espbimbel.com

Universitas Diponegoro atau yang biasa disebut dengan Undip adalah salah satu perguruan tinggi negeri (PTN) terbesar di Indonesia yang terletak di Provinsi Jawa Tengah, tepatnya Kota Semarang.

Universitas ini telah berdiri sejak tahun 1950-an silam dan terus berkembang menjadi salah satu PTN unggulan yang banyak diminati.

Menariknya, meskipun nama Undip atau Universitas Diponegoro sangat melekat. Pada awalnya, universitas ini diberi nama Universitas Semarang.

Namun, seiring perkembangannya, pada ulang tahun atau dies natalis ke-3, presiden pertama Indonesia yaitu Ir. Soekarno memutuskan untuk mengubah nama tersebut menjadi Universitas Diponegoro.

Perubahan nama tersebut bukan tanpa alasan, melainkan sebagai simbol atau bentuk penghargaan yang diberikan oleh presiden kepada Universitas Semarang yang saat itu telah memberikan kontribusi besar terhadap perkembangan pendidikan di Indonesia, khususnya bagi masyarakat Kota Semarang dan sekitarnya.

Selain itu, Undip juga menjadi universitas kedua yang berdiri di Provinsi Jawa Tengah dan Yogyakarta setelah Universitas Gadjah Mada (UGM).

Dimana pada masa itu, belum banyak perguruan tinggi-perguruan tinggi di daerah tersebut.

Undip mengantongi akreditasi A dan memiliki banyak fakultas dan jurusan dari mulai ilmu-ilmu sain hingga sosial.

Bahkan, universitas ini juga menempati posisi ke-5 universitas terbaik yang ada di Indonesia berdasarkan versi Scimago Institutions Rankings (SIR).

Tidak berhenti sampai di situ, Undip juga telah menyabet banyak prestasi tingkat nasional maupun internasional.

Dikutip dari Quipper Campus, salah satu prestasi terbaru yaitu mendapatkan juara ke-1 pada acara Times Higher Education (THE) Asia Universities Summit 2022 dengan kategori THE Datapoints Impact Award.

Apa Saja Jurusan Saintek dan Soshum di Undip Semarang 2023?

Salah satu yang terlintas di pikiran banyak orang setelah membaca kata Undip adalah universitas bergengsi yang banyak diminati dan memiliki berbagai jurusan menarik.

Hal tersebut memang terbukti benar adanya, seperti yang sudah Mamikos sebutkan di atas bahwa Undip telah terakreditasi A dan memiliki banyak fakultas serta jurusan.

Di universitas ini kamu dapat menemukan jurusan-jurusan dengan mutu pendidikan yang baik dan beberapa diantaranya mungkin jarang ada di Indonesia mulai dari jurusan-jurusan ilmu saintek hingga soshum.

Adapun yang dimaksud dengan jurusan saintek (Sain dan Teknologi) yaitu jurusan-jurusan kuliah yang berhubungan dengan ilmu alam seperti teknik, pertanian, kesehatan, dan masih banyak lagi lainnya.

Sedangkan, soshum (Sosial dan Humaniora) adalah jurusan-jurusan yang mempelajari ilmu pengetahuan sosial (IPS).

Nah, bagi kamu yang tertarik untuk masuk ke perguruan tinggi ini. Dikutip dari laman Berikut adalah beberapa jurusan saintek dan soshum di Undip Semarang 2023 yang bisa kamu jadikan sebagai opsi pilihan berkuliah.

Daftar Jurusan Saintek dan Soshum Undip Semarang 2023

1. Jurusan Saintek Undip

Fakultas Sains & Matematika

  1. Matematika
  2. Biologi
  3. Bioteknologi
  4. Kimia
  5. Fisika
  6. Statistika
  7. Teknik Informatika

Fakultas Perikanan & Ilmu Kelautan

  1. Manajemen SBDY Perairan
  2. Budidaya Perairan (Aquakultur)
  3. Pemanfaatan SBDY Perikanan
  4. Ilmu Kelautan
  5. Oseanografi
  6. Teknologi Hasil Perikanan

Fakultas Teknik

  1. Teknik Sipil
  2. Teknik Arsitektur
  3. Teknik Mesin
  4. Teknik Kimia
  5. Teknik Elektro
  6. Teknik PWK
  7. Teknik Industri
  8. Teknik Lingkungan
  9. Teknik Perkapalan
  10. Teknik Geologi
  11. Teknik Geodesi
  12. Sistem Komputer
  13. Perencanaan Wilayah dan Kota

Fakultas Kesehatan Masyarakat

  1. Ilmu Kesehatan Masyarakat
  2. Kesehatan Lingkungan

Fakultas Peternakan & Pertanian

  1. Peternakan
  2. Ilmu dan Teknologi Pangan
  3. Agroekoteknologi
  4. Agribisnis

Fakultas Kedokteran

  1. Farmasi
  2. Kedokteran
  3. Ilmu Gizi
  4. Pendidikan Dokter Gigi
  5. Radiologi
  6. Ilmu Keperawatan

2. Jurusan Soshum Undip

Fakultas Hukum

  1. Ilmu Hukum

Fakultas Ilmu Budaya

  1. Bahasa & Sastra Indonesia
  2. Bahasa & Sastra Inggris
  3. Ilmu Sejarah
  4. Ilmu Perpustakaan
  5. Sastra Jepang
  6. Antropologi Sosial
  7. Kearsipan

Fakultas Ilmu Sosial & Ilmu Politik

  1. Ilmu Adm Publik
  2. Ilmu Adm Bisnis
  3. Ilmu Pemerintahan
  4. Ilmu Komunikasi
  5. Ilmu Administrasi
  6. Administrasi Negara (Publik)
  7. Administrasi Bisnis (Niaga)
  8. Hubungan Internasional

Fakultas Ekonomika dan Bisnis

  1. Manajeman
  2. Akuntansi
  3. Ilmu Ekonomi
  4. Ilmu Ekonomi Syariah
  5. Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan

Fakultas Psikologi

  1. Psikologi

Daftar Jurusan Saintek dan Soshum di Undip Semarang 2023 Untuk Vokasi

Undip menawarkan berbagai jenjang perkuliahan termasuk S1 dan Vokasi (D3 dan D4). Sebagian besar jurusan atau program studi Undip adalah untuk jenjang S1. 

Meskipun begitu, ada banyak sekali jurusan atau program studi saintek maupun soshum untuk jenjang vokasi.

Program vokasi adalah sebuah jenjang pendidikan tinggi yang memiliki tujuan untuk mempersiapkan mahasiswa sebagai tenaga kerja dengan keterampilan dan kemampuan yang ahli di bidangnya agar bisa bersaing di dunia kerja.

Adapun beberapa daftar jurusan saintek dan soshum di Undip Semarang 2023 untuk jalur vokasi adalah sebagai berikut.

1. Jurusan Vokasi Saintek

  1. Teknologi Perancangan dan Konstruksi Kapal
  2. Teknik Kimia 
  3. Teknik Sipil
  4. Teknik Mesin
  5. Teknik Elektro
  6. Teknologi Elektronika
  7. Usaha Budidaya Ternak 
  8. Teknologi Instrumentasi
  9. Gambar Arsitektur
  10. Perencanaan Tata Ruang Wilayah dan Kota

2. Jurusan Vokasi Soshum

  1. Manajemen
  2. Keuangan Publik
  3. Hubungan Masyarakat
  4. Akuntansi 
  5. Bahasa Jepang
  6. Bahasa Inggris
  7. Administrasi Pertanahan
  8. Administrasi Pajak
  9. Manajemen Pemasaran
  10. Kearsipan
  11. Administrasi Perkantoran

Nah, itulah dia daftar jurusan saintek dan soshum di Undip Semarang 2023.

Semua informasi yang telah Mamikos berikan di atas dapat kamu gunakan sebagai panduan atau pegangan untuk memilih jurusan kuliah yang tepat saat jalur seleksi nasional sudah dibuka. 

Demikian informasi yang bisa Mamikos sampaikan mengenai daftar
jurusan saintek dan soshum di Undip Semarang 2023 .

Jangan lupa untuk terus cek info terbaru mengenai penerimaan calon mahasiswa baru Undip maupun perguruan tinggi lainnya di blog Mamikos.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta