12 Jurusan Universitas Pelita Bangsa dan Akreditasinya
12 jurusan Universitas Pelita Bangsa dan Akreditasinya – Mengetahui informasi Universitas Pelita Bangsa wajib bagi kamu yang ingin mendaftar di kampus tersebut. Jangan lupa pula untuk mencari tahu informasi akreditasi setiap jurusannya.
Jurusan dan Akreditasi di Universitas Pelita Bangsa
Daftar Isi
Daftar Isi
Universitas Bangsa sebagai salah satu Perguruan Tinggi membuka jalur masuk bagi calon mahasiswa-mahasiswi di seluruh Indonesia.
Sebelum kamu mendaftar salah satu jurusan di kampus tersebut, ketahui terlebih dahulu informasi jurusan yang ada di Universitas Pelita Bangsa. Selain itu, akreditasi setiap jurusan di Universitas Pelita Bangsa juga perlu diketahui.
Informasi Seputar Universitas Pelita Bangsa
Universitas Pelita Bangsa atau dikenal dengan UPB adalah kampus baru hasil penggabungan dua Perguruan Tinggi, yaitu Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) dan Sekolah Tinggi Teknik (STT).
Pendirian kampus Universitas Pelita Bangsa didasarkan pada Surat Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor : 664/KPTI/I/2019 tanggal 2 Agustus 2019.
Kampus yang berlokasi di Jalan Inpeksi Kalimalang Tegal Danas Arah DELTAMAS, Cikarang Pusat – Kabupaten Bekasi ini berdiri di atas lahan seluas 11.603 m2.
Lokasi Universitas Pelita Bangsa sangat strategis di kawasan Meikarta, Jababeka, Delta Mas, serta terdapat di sekitar lokasi industri paling besar di Asia Tenggara.
Universitas Pelita Bangsa memiliki motto dengan singkatan MEGAH yang terdiri dari:
• M : Moral tinggi
• E : Entrepreneur
• G : Gigih dalam berkarya
• A : Ahli di bidangnya
• H : Harapan bangsa
Fakultas dan Program Studi di Universitas Pelita Bangsa
Sebelum mendaftar di kampus Universitas Pelita Bangsa, terdapat fakultas dan program studi yang perlu kamu ketahui.
Fakultas Teknik
Fakultas Teknik Universitas Pelita Bangsa memiliki 6 program studi yang bertujuan memberikan inspirasi bagi para calon pemimpin bangsa.
Selama perkuliahan, mahasiswa akan dilatih cara menerapkan keterampilan di bidang sains, teknologi, serta rekayasa untuk menjawab persoalan dan masalah di dunia kerja.
Harapannya, lulusan fakultas bisa menguasai konsep materi perkuliahan sekaligus mengaplikasikannya dengan ilmu enterpreneurship. Adapun pola pikir dan perilaku lulusannya dibimbing agar bisa profesional.
Selama menempuh studi pun mahasiswa Fakultas Teknik Pelita Bangsa akan diminta menghasilkan karya ilmiah untuk dapat dipublikasikan di Jurnal Nasional dan Internasional.
Program studi yang ditawarkan di Fakultas Teknik Universitas Pelita Bangsa:
- Program Studi Arsitektur
- Program Studi Teknik Informatika
- Program Studi Teknik Lingkungan
- Program Studi Teknik Industri
- Program Studi Teknik Sipil
- Program Studi Teknologi Hasil Pertanian
Fakultas Ekonomi Bisnis dan Ilmu Sosial
Fakultas Ekonomi Bisnis dan Ilmu Sosial Pelita Bangsa memiliki komitmen agar lulusannya siap menghadapi lingkungan global. Program studi dengan materi kuliah berkualitas dipersiapkan bagi mahasiswa dan mahasiswi agar bisa terjun di dunia kerja. Adapun visi fakultas ini adalah:
- Menjadi pusat pengembangan dan penerapan Ilmu
- Pengetahuan, Teknologi dan Kewirausahaan berkelas Internasional pada tahun 2045.
Misi yang dimiliki Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial di Universitas Pelita Bangsa
• Melaksanakan Proses Pendidikan dan pengajaran di seluruh program studi dalam naungan FEBIS UPB untuk membentuk pola pikir, sikap dan perilaku profesional dan Kewirausahaan untuk merespon kebutuhan pengguna lulusan.
• Melaksanakan dan mengembangkan penelitian di seluruh bidang ilmu yang dikembangkan di FEBIS UPB.
• Melaksanakan dan mengembangkan pengabdian kepada masyarakat yang berbasis hasil-hasil penelitian dalam bidang ilmu yang dikembangkan.
• Melaksanakan tata kelola FEBIS secara profesional, kapabel, dan akuntabel.
• Melaksanakan kerja sama dengan berbagai pihak dengan instansi pemerintah maupun swasta dalam negeri dan luar negeri.
Program studi yang ditawarkan di Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial di Universitas Pelita Bangsa:
- Program Studi Magister Manajemen
- Program Studi Manajemen
- Program Studi Akuntansi (D3)
- Program Studi Hukum
- Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD)
- Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PGPAUD)
Sekolah Tinggi Agama Islam
Universitas Pelita Bangsa memiliki Sekolah Tinggi Agama Islam yang orientasinya fokus pada analisis aspek finansial serta manajemen syariah ataupun manajemen konvensional.
Program studinya menawarkan fokus studi pada bidang finansial islam dan pengelolaannya, serta sistem syariah secara keseluruhan.
Harapannya, para lulusan dapat bersaing dengan menerapkan atau mengombinasikan filosofi islam serta teknik pengelolaan secara islamiah. Misi Program Studi Ekonomi Syariah Pelita Bangsa adalah:
• Mendorong terbentuknya jiwa wirausaha pada lulusan yang berbasis nilai-nilai syariat Islam agar terbentuk generasi muda Islam yang mandiri
• Menyelenggarakan pendidikan yang didukung oleh tenaga pendidik profesional
• Menyelenggarakan penelitian dan kegiatan ilmiah dalam pengembangan ekonomi syariah
• Menyelenggarakan pengabdian masyarakat berbasis ilmu dan teknologi untuk mengintegrasikan aktivitas ekonomi dengan nilai-nilai keislaman
• Mengembangkan kerjasama dan jaringan ekonomi dengan berbagai stakeholder demi terwujudnya perekonomian dengan baik.
Akreditasi Jurusan di Universitas Pelita Bangsa
- Program Studi Arsitektur (S1): Akreditasi B
- Program Studi Manajemen (S1): Akreditasi B
- Program Studi Teknik Lingkungan (S1): Akreditasi B
- Program Studi Akuntansi (D3): Akreditasi B
- Program Studi Teknik Informatika (S1): Akreditasi C
- Program Studi Manajemen (S2): Akreditasi –
- Program Studi Hukum (S1): Akreditasi –
- Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (S1): Akreditasi –
- Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1): Akreditasi –
- Program Studi Teknik Industri (S1): Akreditasi –
- Program Studi Teknik Sipil (S1): Akreditasi –
- Program Studi Teknologi Hasil Pertanian (S1): Akreditasi –
Fasilitas Studi di Universitas Pelita Bangsa
Untuk mendukung proses perkuliahan di Universitas Pelita Bangsa, terdapat fasilitas penunjang di kampus dan di dalam kelas, yaitu:
- Bangunan gedung perkuliahan 2 unit di atas lahan seluas 11.603 meter persegi
- 125 ruang kuliah
- 15 ruang dosen
- 6 ruang kantor administrasi
- 1 ruang perpustakaan
- 20 ruang laboratorium atau praktikum
- 1 masjid
- Aula
- Sekretariat BEM dan UKM
- Fasilitas olahraga
- Kantin
Jalur Masuk Universitas Pelita Bangsa
Pahami jalur masuk yang ditetapkan di Universitas Pelita Bangsa. Setiap tahun, kampus ini membuka jalur pendaftaran bagi calon mahasiswa baru. Penerimaan mahasiswa baru bagi program Diploma III, Strata 1, dan Magister Manajemen dibuka dalam beberapa gelombang, yaitu:
- Gelombang 1: Januari – Mei
- Gelombang 2: Mei – Juli
- Gelombang 3: Juli
- Gelombang 4: Agustus
- Gelombang 5: Agustus – September
Demikian informasi 12 jurusan Universitas Pelita Bangsa dan akreditasinya yang dapat kamu jadikan pertimbangan. Cari tahu informasi jalur masuk kampus tersebut dan persiapkan seleksinya agar kamu bisa diterima.
Selain perlu mempersiapkan diri untuk penerimaan mahasiswa baru, jangan lupa pula mencari tempat tinggal dekat kampus.
Gunakan aplikasi pencari kost Mamikos agar proses pencarian kost semakin mudah, cepat, dan praktis dari ponsel kesayanganmu. Segera download aplikasinya, ya!
Segala jenis perubahan data, update informasi pendaftaran dan segala hal yang menyangkut jurusan dan akreditasi Universitas Pelita Bangsa bisa kamu temukan di website resminya, ya!
FAQ
Universitas Pelita Bangsa terakreditasi B.
Universitas Pelita Bangsa ada fakultas Ekonomi dan Bisnis, Ilmu Pendidikan dan Humaniora, Teknik, hingga Agama Islam.
Pendiri Yayasan Pelita Bangsa adalah Bapak Ir. Mardiyana, MM.
Pelita Bangsa adalah universitas swasta.
Pelita Buana terakreditasi B.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: