15 Jurusan yang Paling Diminati di UNP Padang untuk Acuan SNBT 2024

15 Jurusan yang Paling Diminati di UNP Padang untuk Acuan SNBT 2024 – Buat kamu yang berencana mengambil kuliah di Universitas Negeri Padang (UNP), ada banyak jurusan yang bisa dijadikan sebagai pilihan.

Tentunya menentukan jurusan bukan merupakan sebuah keputusan yang mudah untuk diambil. Ada banyak pertimbangan yang perlu dipikirkan dengan matang sehingga kamu bisa mengambil keputusan terbaik.

Sebelum itu, kamu bisa melihat dahulu terkait dengan jurusan yang paling diminati di UNP Padang setiap tahunnya. Siapa tahu, dari sini kamu bisa menentukan pilihan dengan lebih matang.

Jurusan Saintek Paling Diminati di UNP Padang

unsplash.com/@claybanks

Berbicara mengenai jurusan yang paling diminati di UNP Padang, pastinya kamu tahu bahwa ada pilihan jurusan Saintek dan Soshum. Kali ini, kamu akan diajak untuk mengenal jurusan dalam bidang Saintek terlebih dahulu.

Buat kamu yang tertarik dengan bidang ini, ada banyak jurusan yang bisa dijadikan sebagai pilihan.

Setiap jurusan memiliki konsentrasi ilmunya masing-masing yang dapat kamu sesuaikan dengan minat dan bakat yang dimiliki.

Jika kamu masih belum terlalu mengenal dengan jurusan yang ada, hal ini tidak perlu untuk menjadi sebuah hal yang dikhawatirkan.

Berikut ini merupakan daftar dari jurusan yang paling diminati di UNP Padang dalam bidang Saintek beserta penjelasan singkatnya.

1. Jurusan Teknik Sipil

Pilihan pertama untuk jurusan bidang Saintek yang ada di UNP Padang yaitu ada jurusan Teknik Sipil.

Tidak hanya di universitas satu ini, tetapi juga pada umumnya jurusan Teknik Sipil memiliki peminat yang begitu tinggi.

Didukung pula dengan program studi di UNP Padang ini yang sudah mendapatkan akreditasi B dari BAN PT. Bisa menjadi pilihan cocok untuk kamu melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.

2. Jurusan Teknik Pertambangan

Selanjutnya untuk pilihan jurusan di UNP Padang yaitu ada jurusan Teknik Pertambangan. Program studi satu ini juga sudah mendapatkan akreditasi B dari BAN PT.

Di sisi lain, sudah bukan menjadi hal yang baru bahwa lulusan dari jurusan satu ini memiliki peluang karir yang begitu luas.

Besar gaji yang diterima juga cenderung tinggi. Hal ini pula yang membuatnya cukup populer di antara para calon mahasiswa.

3. Jurusan Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer

Pada jurusan bidang Saintek di UNP Padang yang ketiga yaitu ada jurusan Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer. Bisa dikatakan bahwa jurusan satu ini memiliki peminat yang cukup banyak setiap tahunnya.

Program studi yang satu ini di UNP Padang sudah mendapatkan akreditasi A dari BAN PT sama seperti beberapa jurusan lainnya. 

4. Jurusan Biologi

Selanjutnya untuk jurusan Saintek yang ada di UNP Padang untuk kamu pilih yaitu ada jurusan Biologi. Jurusan satu ini sudah mendapatkan akreditasi A dari pihak BAN PT.

Termasuk pula sebagai salah satu jurusan yang memiliki pendaftar cukup tinggi. Oleh karena itu, untuk bisa masuk juga memiliki tingkat persaingan yang terbilang cukup ketat.

5. Jurusan Teknik Elektro Industri

Kali ini ada jurusan Teknik Elektro Industri dengan akreditasi B dari BAN PT yang ada di UNP Padang. Jurusan satu ini memiliki peluang kerja tinggi untuk kamu yang memiliki minat di bidang satu ini.

Jurusan Soshum Paling Diminati di UNP Padang

Pada bagian sebelumnya, kamu sudah mengetahui apa saja jurusan yang paling diminati di UNP Padang di bidang Saintek. Sekarang saatnya kamu tahu jurusan yang ada dalam bidang Soshum di UNP Padang.

Buat kamu yang tertarik untuk mempelajari terkait dengan kemanusiaan dan sejenisnya, ada banyak pilihan jurusan yang diambil. Termasuk juga jika kamu masih bingung untuk menentukan pilihan yang akan diambil.

Lulusan dari jurusan bidang Soshum memiliki peluang kerja yang tidak kalah luasnya dengan lulusan dari bidang Saintek.

Berikut ini merupakan jurusan yang paling diminati di UNP Padang dalam bidang Soshum. Kamu bisa melihat jurusan yang bisa dijadikan sebagai rekomendasi maupun dipertimbangkan.

1. Jurusan Ilmu Administrasi Negara

Jurusan di UNP Padang pertama untuk bidang Soshum yang dapat kamu pilih yaitu ada jurusan Ilmu Administrasi Negara.

Sudah bukan hal baru lagi bahwa setiap tahunnya, jurusan ini memiliki peminat yang cukup banyak.

Hal tersebut juga terjadi karena jurusan ini sudah mendapatkan akreditasi B dari BAN PT. Kualitas lingkungan akademiknya mendukung untuk studimu dengan baik.

2. Jurusan Akuntansi

Selanjutnya untuk jurusan bidang Soshum yang ada di UNP Padang yaitu ada jurusan Akuntansi. Pada jurusan satu ini sudah mendapatkan akreditasi A dari BAN PT.

Nama dari jurusan ini sudah banyak diketahui karena peluang karir yang dimiliki lulusannya begitu besar. Oleh karena itu, setiap tahunnya memiliki peminat dan pendaftar dengan angka yang cukup tinggi.

3. Jurusan Administrasi Pendidikan

Jurusan Administrasi Pendidikan menjadi pilihan ketiga dari jurusan bidang Soshum yang ada di UNP Padang. Akreditasi A sudah didapatkan oleh program studi satu ini.

4. Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD)

Jurusan bidang Soshum lainnya yang bisa kamu jadikan sebagai pilihan di UNP Padang yaitu ada jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD).

Jurusan satu ini setiap tahunnya memiliki begitu banyak pendaftar dan peminat. Hal ini pula yang membuat pendaftar cukup ketat saat seleksinya.

Jurusan PGSD yang ada di UPN Padang sudah mendapatkan akreditasi A dari BAN PT. Oleh karena itu, kualitas akademik yang diberikan di jurusan satu ini sudah tidak perlu diragukan lagi.

5. Jurusan Ekonomi Pembangunan

Jurusan Ekonomi Pembangunan merupakan pilihan selanjutnya yang ada di UNP padang. Program studi satu ini sudah mendapatkan akreditasi A dari BAN PT.

6. Jurusan Psikologi

Kali ini ada jurusan Psikologi yang masuk ke dalam jurusan di UNP Padang. Jurusan ini menjadi salah satu yang banyak peminatnya di Indonesia.

Jurusan Psikologi yang ada di UNP Padang sudah mendapatkan akreditasi B. Bahkan pada pelaksanaan SBMPTN tahun 2019 lalu memiliki lebih dari 1000 pendaftar.

7. Jurusan Pendidikan Sejarah

Pilihan yang selanjutnya untuk jurusan bidang Soshum di UNP Padang yaitu ada jurusan Pendidikan Sejarah. Selain itu, jurusan satu ini juga sudah mendapatkan akreditasi A dari BAN PT.

8. Jurusan Manajemen

Pilihan jurusan bidang Soshum selanjutnya yang ada di UNP padang yaitu jurusan Manajemen. Pastinya kamu sudah tidak lagi asing dengan jurusan yang satu ini.

Jurusan Manajemen di UNP Padang sudah mendapatkan akreditasi A dari BAN PT. Sangat cocok untuk kamu yang tertarik mempelajari satu ini.

9. Jurusan Manajemen Perhotelan

Pilihan jurusan di UNP Padang selanjutnya yaitu ada jurusan Manajemen Perhotelan. Jurusan satu ini sudah mendapatkan akreditasi A dari BAN PT.

Jurusan satu ini menarik untuk kamu pelajari karena memiliki peluang karir yang begitu luas.

10. Jurusan Geografi

Selanjutnya untuk jurusan Soshum di UNP Padang yang dapat kamu pilih yaitu ada jurusan Geografi. Buat kamu yang ingin masuk ke jurusan ini, bisa menjadi pilihan yang tepat.

Jurusan Geografi di UNP Padang sudah mendapatkan akreditasi A dari BAN PT. Oleh karena itu, cocok untuk kamu yang mencari jurusan dengan iklim pendidikan terbaik.

Segala jenis perubahan data yang menyangkut jurusan yang paling diminati di UNP juga bisa kamu temukan di website resminya, ya!

Penutup

Nah, itu tadi merupakan daftar dari jurusan yang paling diminati di UNP Padang dapat kamu gunakan sebagai acuan saat mengikuti SNBT 2024.

Kamu bisa memilih mana jurusan yang paling cocok dan sesuai dengan minat serta bakat yang dimiliki.

Pelaksanaan SNBT 2024 sebentar lagi akan dimulai, pastinya kamu sudah mempersiapkan diri dengan baik agar bisa menghadapinya dengan maksimal.

Kamu bisa mendapatkan informasi terbaru terkait dengan pelaksanaan SNBT 2024 hanya di situs blog Mamikos.

FAQ

Apa jurusan favorit di UNP?

Beberapa jurusan favorit di UNP adalah:
1. Teknik Sipil
2. Teknik Pertambangan
3. Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer
4. Biologi
5. Teknik Elektro Industri
6. Ilmu Administrasi Negara
7. Akuntansi
8. Administrasi Pendidikan
9. PGSD
10. Ekonomi Pembangunan

Berapa uang kuliah jalur mandiri di UNP?

Bagi mahasiswa yang lolos jalur mandiri UNP, harus membayar uang pangkal sekitar Rp10.000.000.

Fakultas apa saja di UNP Padang?

Berikut ini daftar beberapa fakultas di UNP Padang:
1. Fakultas Ilmu Pendidikan
2. Fakultas Bahasa dan Seni
3. Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan
4. Fakultas Teknik
5. Fakultas Ekonomi

Beasiswa apa saja yang ada di UNP?

Daftar beberapa beasiswa yang ada di UNP:
1. Bidikmisi
2. BAZ
3. BUMN
4. BRI
5. BBM (Bantuan Belajar Mahasiswa)

Apa saja Prodi Baru di UNP?

Beberapa prodi yang baru di UNP, yaitu:
1. Ilmu Hukum
2. Ilmu Komunikasi
3. Teknik Geologi
4. Pariwisata
5. Keperawatan


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta