7 Kado Kenang-kenangan Perpisahan untuk Sekolah yang Bermanfaat dan Berkesan
Ingin memberikan kenang-kenangan kepada sekolah, tetapi bingung mau memberikan apa? Cek inspirasi kado perpisahan kenang-kenangan untuk sekolah di bawah ini.
7 Kado Kenang-kenangan Perpisahan untuk Sekolah yang Bermanfaat dan Berkesan – Perpisahan memang selalu menjadi momen yang mengharukan.
Salah satu hal terbaik yang bis akita lakukan untuk menyikapi perpisahan adalah memberikan kenang-kenangan berupa kado.
Buat kamu yang sebentar lagi perpisahan sekolah, yuk intip beberapa inspirasi kado kenang-kenangan perpisahan untuk sekolah berikut ini.
Deretan Inspirasi Kado Kenang-kenangan Perpisahan untuk Sekolah
Daftar Isi [hide]

Tiap pertemuan pasti selalu akan ada perpisahan. Perpisahan pun bisa terjadi karena banyak hal, seperti lulus sekolah, pindah rumah, berhenti bekerja, dan sebagainya.
Meskipun menjadi momen yang tidak pernah mengenakan, perpisahan sekolah nyatanya tidak bisa dihindari.
Supaya momen perpisahan di sekolah menjadi lebih terkenang dalam memori, ada baiknya kamu memberikan kado kenang-kenangan untuk sekolah. Kamu bisa memilih kado yang menarik agar selalu dikenang.
Tips Memilih Kado Kenang-kenangan Perpisahan untuk Sekolah
Memilih kado kenang-kenangan ternyata bukanlah perkara yang mudah.

Advertisement
Kamu harus memberikan kado berupa benda yang istimewa namun tetap berguna, sehingga ketika para guru yang melihat kado tersebut di sekolah akan langsung mengingat kamu.
Di bawah ini Mamikos bagikan sedikit tips dalam memilih kado kenang-kenangan yang memorable untuk kamu berikan kepada sekolah ketika acara perpisahan.
1. Pilih kado sesuai budget
Hal pertama yang harus kamu pertimbangkan ketika ingin membeli kado adalah menyesuaikan dengan budget yang dimiliki.
Jangan sampai kamu memaksakan sesuatu yang nantinya akan membuatmu menjadi tidak ikhlas ketika memberikannya.
Hitung juga budget untuk membungkus kado, jika kamu membutuhkan bungkusan khusus maka segera cari alternatif untuk menemukan harga yang murah.
2. Berikan kenang-kenangan hasil kreasi sendiri
Jika ingin memberikan kado yang lebih memorable, kamu bisa memilih untuk membuat hadiah sendiri ketimbang membeli.
Selain lebih hemat, memberikan hadiah berupa hasil buah tangan sendiri juga akan memberikan kesan yang lebih personal.
Istimewanya lagi, kado hasil kreasi sendiri ini akan jauh lebih berkesan ketimbang kado yang kamu beli di toko.