10 Kampus di Pati Negeri dan Swasta beserta Jurusannya Lengkap

Tidak lagi bingung memilih kampus di kota Pati setelah baca artikel 10 kampus di Pati, kampus negeri dan swasta, lengkap dengan jurusannya!

03 Juni 2022 Uyo Yahya

10 Kampus di Pati Negeri dan Swasta beserta Jurusannya Lengkap – Pendidikan adalah segala bangsa, maka tentu wajar bila setiap daerah memiliki fasilitas pendidikan mulai dari pendidikan formal hingga perguruan tinggi.

Kamu warga dan calon mahasiswa Pati dan sedang bingung mau kuliah di kampus apa di kotamu? Baca dulu artikel kampus di Pati negeri dan swasta beserta jurusannya lengkap ini!

Daftar Kampus di Pati Negeri dan Swasta

Kampus di Pati Negeri dan Swasta
ipmafa.ac.id

Memilih kampus sama seperti memilih masa depan. Tentunya paling tepat untuk memilih satu yang jurusannya sesuai dengan passion yang dimiliki. Untuk kamu yang berdomisili di Pati, berikut ini 10 kampus yang bisa jadi rekomendasi:

1. Universitas Terbuka (UT) Pati

Kampus di Pati Negeri dan Swasta
pikiran-rakyat.com

Universitas Terbuka atau UT Pati merupakan kampus UT yang berada di kota Pati. Seperti yang telah diketahui bahwa UT merupakan perguruan tinggi negeri pertama yang mengimplementasikan sistem belajar jarak jauh.

UT telah berdiri sejak tahun 1984 dan kini telah terakreditasi B. UT Pati beralamat di Perumahan Sukoharjo Indah, Jalan Indrakila No 34, 36, Dukuh Godog, Desa Sukoharjo, Kecamatan Margorejo, Pati.

Jurusan yang ada di UT adalah pendidikan matematika, keguruan dan pendidikan, pendidikan guru sekolah dasar, pendidikan bahasa indonesia, pendidikan bahasa inggris, teknologi pendidikan, pendidikan anak usia dini, akuntansi, manajemen, ekonomi syariah, pariwisata, ekonomi pembangunan.

Selanjutnya, sosiologi, ilmu administrasi, ilmu hukum ilmu komunikasi, ilmu pemerintahan, ilmu perpustakaan, sastra inggris, administrasi bisnis, administrasi negara, perpajakan, kearsipan, perencanaan wilayah dan kota, matematika, statistika, biologi, agribisnis, ilmu dan teknologi pangan, teknik lingkungan, dan sistem informasi.

Selain itu, UT juga menyelenggarakan pendidikan perguruan tinggi jenjang S2 untuk jurusan perikanan, manajemen, pendidikan matematika, keguruan dan pendidikan, pendidikan bahasa inggris, administrasi negara, dan pendidikan guru sekolah dasar.

2. Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STIMIK) AKI Pati

Kampus di Pati Negeri dan Swasta
infopmbindonesia.web.id

Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STIMIK) AKI Pati menjadi kampus swasta pertama dalam daftar kampus di Pati negeri dan swasta ini.

Kampus yang beralamat di Jalan Kamandowo No 13, Pati Kidul, Kecamatan Pati, Kabupaten Pati, Jawa Tengah ini saat ini telah memiliki akreditasi C dari BAN PT.

Program studi yang tersedia di STIMIK AKI Pati adalah sistem informasi dan teknik informatika untuk jenjang S1-nya. Selain itu, ada juga program studi jenjang D3 yaitu komputerisasi akuntansi dan manajemen informatika. Masing-masing prodi baik S1 maupun D3 sudah terakreditasi C.

Close