14 Kartu Ucapan Ramadhan yang Bagus untuk Teman dan Keluarga 2023

14 Kartu Ucapan Ramadhan yang Bagus untuk Teman dan Keluarga 2023 – Tradisi saling berkirim ucapan Ramadhan masih berlangsung hingga saat ini.

Namun, metode pengirimannya sangat berbeda dengan beberapa tahun lalu yang menggunakan kartu ucapan cetak dan dikirim via pos.

Rekomendasi Kartu Ucapan Ramadhan untuk Teman dan Keluarga

freepik.com/freepik

Ada berbagai macam cara untuk menyambut Bulan Ramadhan, salah satunya dengan berbagi ucapan.

Selain menjadi pengingat adanya bulan Ramadhan, pemberian kartu ucapan juga menjadi sarana untuk menyambung silaturahmi kembali.

Selain itu, pengirim kartu ucapan bisa menanyakan kabar, kesibukan, dan mengangkat topik pembicaraan baru.

Pemberian kartu ucapan tentang Ramadhan akan memberikan kesan istimewa bagi penerimanya.

Penerima kartu ucapan Ramadhan pastinya akan merasa terkesan dan bahagia ketika mendapatkan ada ucapan datang, apalagi jika ucapan tersebut dari orang spesial.

Oleh karena itu, sebaiknya kamu menyiapkan kartu ucapan Ramadhan terbaik agar momen Ramadhan semakin berkesan.

Pilihlah gambar pada kartu ucapan yang sesuai dan lengkapi dengan kata-kata serta kalimat terbaik.

Ucapan Ramadhan untuk teman, keluarga, serta kerabat jauh bisa dibedakan dengan melihat kedekatan interaksi.

Jika kamu dan penerima ucapan memiliki hubungan sangat dekat, kartu ucapan sifatnya bisa lebih personal.

Sebaliknya, jika hubungan antara kamu dan teman adalah hubungan profesional, kirimkan kartu ucapan Ramadhan yang bersifat formal agar lebih sopan.

Berikut ini adalah macam-macam kartu ucapan Ramadhan sebagai referensi yang dapat kamu gunakan.

Kartu Ucapan Ramadhan untuk Teman

Jika kamu memiliki banyak teman namun bingung untuk menyapa mereka satu persatu, mengirimkan kartu ucapan Ramadhan bisa menjadi solusi.

Sesuaikan kartu ucapan yang kamu berikan dengan selera penerima apabila memungkinkan, misalnya dari segi warna, ilustrasi, atau bentuk tulisan.

Berikut ini adalah referensi kartu ucapan Ramadhan yang bisa kamu kirimkan untuk teman-temanmu.

Kartu Ucapan Ramadhan untuk Teman 1

www.behance.net

Desain kartu ucapan Ramadhan berwarna cokelat muda dengan tulisan “Happy Ramadhan Kareem” sangat cocok diberikan menjelang Ramadhan.

Dipadukan kalimat singkat bagi penerima sahabat dekat, ucapan akan semakin bermakna. Kamu bisa menambahkan ilustrasi gambar lain apabila diperlukan.

Kartu Ucapan Ramadhan untuk Teman 2

freepik.com

Desain kartu ucapan Ramadhan untuk teman di atas sangat cocok diberikan bagi penerima laki-laki.

Warna biru navy yang elegan dipadukan motif khusus pada bagian atas menjadikan kartu ucapan semakin cantik.

Ucapan “Ramadan Kareem” menjadi penanda bahwa bulan Ramadhan akan segera tiba sekaligus menjadi pengingat bagi penerima untuk menyambutnya.

Kartu Ucapan Ramadhan untuk Teman 3

freepik.com

Jika kamu mencari desain kartu ucapan Ramadhan yang sederhana namun terlihat mewah, desain di atas bisa menjadi solusi.

Meskipun tidak terlalu banyak warna, kalimat “Ramadan Kareem” pada ucapan sudah cukup menjadi penanda bahwa bulan Ramadhan akan segera tiba.

Padukan kartu ucapan tersebut dengan ucapan menyambut Ramadhan yang sifatnya formal karena desain tersebut sangat cocok digunakan.

Kartu Ucapan Ramadhan untuk Teman 4

freepik.com

Jalin kembali relasi dengan teman-teman lama menggunakan kartu ucapan Ramadhan minimalis dan elegan di atas.

Lambang bulan yang dihiasi ornamen dan bagian tepi kartu yang juga diberi ornamen pun menambah kesan mewah pada kartu.

Selain itu, penerima akan langsung teringat bahwa bulan Ramadhan sudah di depan mata dengan adanya kalimat “Ramadan Kareem”.

Kartu Ucapan Ramadhan untuk Teman 5

freepik.com

Masih mencari desain kartu ucapan Ramadhan hitam dan putih? Referensi di atas bisa kamu gunakan. Terkadang ada penerima yang tidak menyukai kartu ucapan Ramadhan yang memiliki banyak warna.

Kartu ucapan hitam dan putih untuk menyambut Ramadhan pun bisa kamu cetak dengan printer biasa tanpa perlu khawatir kehilangan warna-warna utama.

Pastinya, kartu sudah dilengkapi kalimat “Ramadan Kareem” sebagai penanda bahwa bulan suci akan segera datang.

Kartu Ucapan Ramadhan untuk Teman 6

webneel.com

Memberikan desain kartu ucapan Ramadhan yang sifatnya semi formal bisa kamu lakukan pada teman yang sudah lama tidak bertemu.

Dengan desain kartu di atas, tambahkan pula ucapan menyambut Ramadhan sambil menanyakan kabar sang penerima.

Ramadhan yang identik dengan bulan suci dan ibadah di masjid sudah tecermin pada kartu ucapan.

Kartu Ucapan Ramadhan untuk Teman 7

webneel.com

Kartu ucapan Ramadhan yang bagus untuk teman pun bisa kamu dapatkan dengan desain di atas. Warna merah maroon dan emas yang berpadu membuat kartu ucapan terlihat elegan.

Adanya tulisan “Ramadan Kareem” juga cukup menjadi penanda akan datangnya bulan Ramadhan.

Kartu Ucapan Ramadhan untuk Teman 8

shopify.com

Jika kamu mencari kartu ucapan Ramadhan untuk teman yang sifatnya non formal, kartu ucapan Ramadhan bahasa Inggris tersebut bisa digunakan.

Tulisan “Let the light of Ramadan fill your heart” artinya ‘biarkan cahaya Ramadan mengisi hatimu’.

Jika ditujukan pada teman dekat dan ditambah kalimat personal, penerima akan merasa terkesan.

Kartu Ucapan Ramadhan untuk Teman 9

shopify.com

Kartu ucapan Ramadhan bisa kamu berikan pada temanmu sekeluarga. Apalagi jika hubunganmu dengan keluarga teman cukup dekat.

Dengan menggunakan desain kartu ucapan Ramadhan bertuliskan “Ramadhan mubarak to you and your family”, salam yang kamu berikan pada temanmu sekeluarga pun akan tersampaikan.

Selain itu, kamu juga tidak perlu sungkan untuk menanyakan kabar mereka.

Kartu Ucapan Ramadhan untuk Keluarga

Kondisi jauh dari keluarga memang membuat tidak nyaman, apalagi menjelang bulan Ramadhan.

Untuk mengobati rasa rindu, berkirim kartu ucapan Ramadhan sambil mengabarkan kondisi masing-masing bisa kamu lakukan.

Kartu ucapan untuk keluarga dekat sifatnya bisa lebih personal, bahkan kamu bisa menambahkan foto diri.

Berikut ini contoh-contoh kartu ucapan Ramadhan yang bisa kamu berikan pada keluarga.

Kartu Ucapan Ramadhan untuk Keluarga 1

behance.net

Ingatkan anggota keluarga untuk menyambut bulan Ramadhan dengan kartu ucapan unik di atas.

Ilustrasi orang-orang yang sedang menyelesaikan bulan disertai kalimat “Ramadan Kareem” akan mengingatkan pada dekatnya bulan Ramadhan.

Semua orang pun bersiap menyambut bulan suci tersebut. Kartu di atas cocok diberikan pada anggota keluarga, seperti sepupu, keponakan, dan anggota keluarga yang cukup jauh.

Kartu Ucapan Ramadhan untuk Keluarga 2

webneel.com

Jika ingin memberikan kartu ucapan Ramadhan bahasa Arab untuk keluarga, gunakan desain di atas sebagai alternatif.

Kalimat “Ramadan kareem” berbahasa Arab tersebut sangat cocok diberikan untuk orang tua, mertua, atau kerabat keluarga lain yang lebih tua daripada pengirim. Desainnya pun terlihat minimalis namun tetap mewah.

Kartu Ucapan Ramadhan untuk Keluarga 3

webneel.com

Ingatkan keluarga pada bulan Ramadhan dengan kartu ucapan Ramadhan kaligrafi untuk keluarga. Sambil mengirimkan kartu ucapan, kamu bisa menanyakan keadaan keluarga dan saling bertukar kabar.

Kartu Ucapan Ramadhan untuk Keluarga 4

webneel.com

Kartu ucapan Ramadhan elegan untuk keluarga bisa kamu dapatkan dengan menggunakan desain di atas.

Ilustrasi lampu berhiaskan kaligrafi arab dan adanya bahasa Arab “Ramadan Kareem” menjadikan kartu ucapan tersebut sangat cocok diberikan menjelang Ramadhan.

Kartu Ucapan Ramadhan untuk Keluarga 5

etsy.com

Bingung memberikan kartu ucapan Ramadhan untuk anggota keluarga yang masih kecil? Gunakan desain di atas sebagai solusi.

Kalimat “Welcome Ramadan” atau selamat datang Ramadhan yang ditulis pada gambar masjid tersebut bernuansa ceria.

Kamu pun bisa menambahkan kalimat untuk mengingatkan keluarga untuk menyambut Ramadhan dengan suka cita.

Demikian referensi 14 kartu ucapan Ramadhan yang bagus untuk teman & keluarga 2023 yang bisa kamu kirimkan pada teman-teman dan kerabat dekat tahun ini.

Manfaatkan media sosial yang memungkinkan pengiriman kartu ucapan berupa gambar, suara, atau teks biasa untuk membagikan ucapan yang sudah kamu buat.

Jangan lupa untuk menyapa dan menanyakan kabar penerima, sehingga tali sillaturahmi tetap terjalin. Selamat berkirim kartu ucapan Ramadhan!


Klik dan dapatkan info kost di dekat mu:

Kost Jogja Murah

Kost Jakarta Murah

Kost Bandung Murah

Kost Denpasar Bali Murah

Kost Surabaya Murah

Kost Semarang Murah

Kost Malang Murah

Kost Solo Murah

Kost Bekasi Murah

Kost Medan Murah