78 Kata-kata Gaul Jaman Sekarang di Sosmed dan Artinya, Sudah Tahu?

Posted in: Gaya Hidup General

78 Kata-kata Gaul Jaman Sekarang di Sosmed dan Artinya, Sudah Tahu? — Komunikasi bisa dilakukan dari berbagai cara dan media. Namun, perkembangan zaman turut menggeser salah satu bentuk komunikasi dari bentuk kata-kata atau kalimat yang digunakan.

Meski demikian, kata-kata gaul atau bahasa anak zaman sekarang ini sesungguhnya sudah ada sejak dahulu. Tren di zaman tersebut turut memengaruhi kata-kata yang kemudian tercipta dan banyak digunakan oleh orang-orang kebanyakan.

Mengenal Kata-kata Gaul Zaman Sekarang dan Artinya

pexels.com/Samson Katt

Kamu pasti menyadari bahwa ada banyak sekali kata-kata gaul atau kata-kata zaman sekarang yang dari bahasanya saja sudah semakin beragam.

Tak jarang kata-kata yang digunakan juga terdengar sebagai sebuah kata yang lucu nan menggelitik dan menarik perhatian. Karena memang seiring berkembangnya zaman, banyak hal yang juga turut berubah mengikuti tren yang sedang berlangsung.

Sama halnya dengan bahasa atau kata-kata yang digunakan dalam bersosialisasi terutama di media sosial. Ada banyak sekali perbendaharaan kata-kata anak jaman sekarang yang unik dan menarik jika diikuti.

Jangan salah, meski saat ini kata-kata anak jaman sekarang semakin beragam dan digandrungi, tak berarti kata-kata atau perbendaharaan kata anak jaman dahulu jadi terlupakan.

Di kesempatan kali ini, Mamikos akan memberikan beberapa inspirasi kata-kata gaul zaman sekarang yang sering digunakan anak muda ketika bersosialisasi di media sosial. Bahkan menjadi bahasa favorit anak kuliahan. Ulasannya dapat kamu simak berikut ini.

Kumpulan Kata-kata Gaul Kekinian di Media Sosial

Berikut ini sudah Mamikos tuliskan beberapa inspirasi kata-kata gaul zaman sekarang yang ramai digunakan di media sosial dan umum digunakan para anak muda.

Penasaran dengan apa saja kata-kata gaul zaman sekarang tersebut? Selain kata-kata gaulnya, Mamikos sertakan juga arti atau perbendaharaannya biar kamu tidak bingung.

A

  1. Ambyar: Asal kata ini dari bahasa Jawa yang mempunyai arti hancur.
  2. Anjir: Ini adalah bentuk ungkapan saat melihat atau mendengar sesuatu yang mengejutkan.
  3. Ababil: Ini merupakan singkatan dari ‘ABG labil’ dan dipakau untuk menyebut sebuah kondisi seseorang yang masih labil/ bersifat kekanak-kanakan.
  4. Ajib: Mempunyai arti yang sama dengan sebutan enak, asyik, seru, dan lainnya.
  5. Alay: Sesungguhnya adalah singkatan dari ‘anak layangan’ yang berarti norak, atau berlebihan.
  6. Amara: Kata ini sesungguhnya adaah singkatan dari ‘Antek asmara’.

B

  1. Baper: Ini adalah singkatan dari ‘bawa perasaan’.
  2. Bapuk: Ungkapan untuk menjelaskan sesuatu yang rusak atau hal yang jelek.
  3. Bucin: Singkatan dari “Budak Cinta” yang merupakan julukan bagi seseorang yang terlihat nempel dengan kekasihnya.
  4. Bosque: Ini adalah plesetan dari istilah “Bosku!”.
  5. Bokek: Mempunyai arti sedang tidak punya uang.
  6. Bokis: Berarti bohong.
  7. Bro/Bray: Biasanya ditujukan untuk memanggil teman akrab/ sahabat.
  8. Bad Mood: Istilah dalam bahasa Inggris untuk menunjukkan perasaan sedang tidak baik.

C

  1. Curcol: merupakan singkatan dari “Curhat Colongan”.
  2. Cans: adalah plesetan dari kata “Cantik”.
  3. Caper: Kata-kata anak jaman sekarang yang merupakan singkatan dari Cari Perhatian.

D

  1. DM: Singkatan dari “Direct Message” yang adalah salah satu fitur di medsos terutama Instagram.

E

  1. Edun: Plesetan dari kata edan atau gila, untuk menunjukkan ekspresi.

F

  1. FYI: For Your Information, kata yang biasa diucapkan ketika memberi sebuah informasi baru.

G

  1. Goks: plesetan dari “Gokil”, untuk menunjukkan ekspresi terkejut.
  2. Garing: Kata untuk menggambarkan sesuatu yang tidak lucu.
  3. Gans: kata yang mengandung arti ganteng
  4. Gercep: Singkatan dari gerak cepat.
  5. Gils: artinya sama dengan gila.
  6. Gemoy: adalah plesetan kata gemas.
  7. Gabut: kata yang merupakan singkatan Gaji Buta.
  8. Gaje: adalah singkatan dari Gak Jelas.
  9. Generasi Micin: ungkapan untuk menggambarkan perilaku anak zaman sekarang yang berlebihan.
  10. Galau: Keadaan seseorang yang sedang resah atau bimbang.
  11. GWS: Get Well Soon artinya semoga lekas sembuh.

H

  1. Hoax: Kata dalam bahasa inggris yang memiliki arti berita tidak benar.
  2. Halu: kependekan dari kata halusinasi.

I

  1. Istimiwir: ini adalah plesetan dari kata iswimewa.

J

  1. Japri: kata yang memiliki dua jenis arti, bisa “Jalur Pribadi” atau “Jaringan Pribadi”.
  2. Jijay: kata plesetan dari jijik.

K

  1. Komuk: Istilah gaul untuk menyebut Muka.
  2. Kuper: singkatan dari ungkapan Kurang Pergaulan.
  3. Kuy: Kebalikan dari kata “Yuk” untuk menunjukkan keakraban.
  4. Kepo: merupakan akronim dari ‘Knowing Every Particular Object, atau yang berarti orang yang ingin selalu tahu.

L

  1. Leh Uga: Singkatan dari ungkapan Boleh Juga.
  2. LoL: Akronim bahasa Inggris dari “Laugh Out Loud” yang mengandung makna tertawa terbahak-bahak.

M

  1. Mantul: adalah singkatan dari Mantap Betul.
  2. Mager: Masih dari singkatan Malas Gerak.
  3. Monmaap: berarti sama dengan “Mohon Maaf” namun agar terkesan cuek atau akrab.
  4. Mainstream: Ungkapan untuk menjelasakan sesuatu hal yang sudah sangat umum.
  5. Modus: Berarti Modal Dusta, yang diungkapkan untuk orang yang punya niat terselubung.
  6. Meneketehe: adalah modifikasi dari kata Mana Ku Tahu.

N

  1. Ntaps: adalah kependekan dari kata mantap.
  2. Ngab: Kebalikan dari kata “Bang”, yang adalah panggilan akrab untuk pria.
  3. Negara Ber-flower: Maksudnya adalah Negara Berkembang.
  4. Nolep: kata cuek untuk mengungkap istilah No Life.

O

  1. OTW: Adalah akronim bahasa Inggris yaitu On The Way atau dalam perjalanan.
  2. OMG: mengandung arti Ya Tuhan.
  3. OOT: Bahasa gaul yang adalah singkatan dari out of topic yang diucapkan untuk mengutarakan sesuatu di luar topik yang sedang dibahas.

P

  1. Pansos: adalah istilah gaul yang kependekan dari Panjat Sosial.
  2. PHP: merupakan singkatan dari Pemberi Harapan Palsu.
  3. PEWE: “Posisi Wenak”, adalah ungkapan saat sedang malas.
  4. PM: Adalah singkatan dari ‘Private Message’ atau ‘Personal Message.

R

  1. Rempong: Sama dengan ribet atau repot.
  2. Receh: Ungkapan seseorang yang mudah tertawa akan hal-hal kecil.
  3. Rebahan: Berarti tiduran, dan bisa juga menunjukkan sedang malas-malasan.

S

  1. Santuy: Sama dengan santai.
  2. Sabi: adalah kebalikan dari kata Bisa.
  3. Sambat: memiliki arti mengeluh dalam bahasa Jawa.
  4. Songong: mengandung arti sombong.
  5. Sotoy: adalah ungkapan untuk menunjukkan orang yang sok tahu.
  6. Sefruit: adalah plesetan dari kata Se-buah (sebuah).
  7. Savage: Ketika ada momen yang membuat tercengang.
  8. Sans: masih plesetan dari kata santai, biasanya untuk orang yang sudah akrab.
  9. Sekut: Keren, kekinian.
  10. Spill: Bahasa gaul anak zaman sekarang yang sering digunakan untuk menyatakan istilah mengungkapkan atau menceritakan rahasia atau aib seseorang.

T

  1. Typo: Ungkapan saat ada kesalahan/ kekeliruan dalam mengetik.
  2. TBL: TBL adalah kepanjangan dari ‘takut banget loh’, yang artinya mengungkapkan rasa takut atau kengerian.

U

  1. Unyu: untuk menyatakan sesuatu yang imut, menggemaskan, menarik hati.

V

  1. VC: Singkatan dari Video Call.
  2. VN: artinya adalah voice note, biasanya digunakan saat seseorang malas chatting.

W

  1. Woles: merupakan kata sebaliknya dari ‘Selow’ untuk mengungkap santai saja.

Y

  1. YXGK: Merupakan kombinasi huruf yang artinya adalah Ya Kali Ga Kuy yang mengandunga arti ‘Tidak mungkin tidak pergi’.
  2. Yauds: Memiliki arti yang sama dengan ‘Ya sudah’.

Informasi tadi menutup ulasan yang dapat Mamikos sampaikan pada kesempatan kali ini.

Semoga apa yang telah Mamikos sampaikan di atas mengenai kata-kata gaul zaman sekarang di medsos dan artinya tersebut memberikan kamu wawasan baru.


Klik dan dapatkan info kost di dekatmu:

Kost Jogja Harga Murah

Kost Jakarta Harga Murah

Kost Bandung Harga Murah

Kost Denpasar Bali Harga Murah

Kost Surabaya Harga Murah

Kost Semarang Harga Murah

Kost Malang Harga Murah

Kost Solo Harga Murah

Kost Bekasi Harga Murah

Kost Medan Harga Murah