15 Kata Kata Reuni Alumni Sekolah Simple, Keren, dan Lucu 2024

Kamu ingin merencanakan atau menghadiri acara reuni sekolah? Kamu perlu memperhatikan kata-kata di bawah ini untuk bisa kamu sampaikan ke teman lamamu.

28 Januari 2024 Aditya

15 Kata Kata Reuni Alumni Sekolah Simple, Keren, dan Lucu 2024 – Reuni seringkali diadakan untuk melepas rindu dengan kawan lama.

Ketika kamu ingin mengikuti acara reuni sekolah, pasti kamu ingin mempersiapkan kata kata reuni alumni sekolah yang cocok untuk disampaikan kepada teman-temanmu.

Oleh karena itu, kami telah menyiapkan beberapa kata kata reuni alumni sekolah yang cocok untuk disampaikan kepada teman-temanmu.

Alasan Perlu untuk Menghadiri Reuni

Kata Kata Reuni Alumni Sekolah Simple, Keren, dan Lucu
freepik.com/tirachardz

1. Silaturahmi

Reuni merupakan salah satu bentuk dari sebuah silaturahmi. Menyambung pada persaudaraan atau ngumpulke balung pisah (mengumpulkan tulang yang terpisah) bila dilihat dari perkataan orang Jawa.

Rejeki yang akan kita dapat disaat silaturahmi tak harus selalu mengenai materi, tapi adanya rasa gembira dan juga rasa rindu yang akan terobati.

Itupun juga rejeki yang akan bisa menyehatkan bagi jiwa dan raga kita sehingga umur pun dapat bisa semakin lebih panjang.

2. Bersyukur dan Berterima Kasih

Kamu perlu untuk bersyukur bahwa saat ini mungkin kamu masih bisa diberikan kesehatan, waktu dan juga mungkin berbagai kesuksesan yang tak akan lepas dari orang-orang yang telah berperan dalam hidup kamu di masa lalu.

Para guru, teman-teman, para penjaga sekolah, para pedagang kantin sekolah, para tukang kebun, tukang tambal ban yang telah menambal ban waktu sepeda atau motor kamu dulu bocor, atau siapa pun itu yang sempat dalam mengisi kehidupan kamu dulu.

Siapa tahu kamu sempat untuk bertemu kembali dan juga mengucapkan terima kasih kepada mereka semua, tentu hal ini akan menjadi sebuah bentuk pertemuan yang dapat saling membahagiakan.

Kapan lagi kamu akan sempat untuk sekedar bertatap muka dan juga mengucapkan terima kasih setelah sekian lamanya berpisah?

Untuk mendatangi mereka semua secara satu per satu pun tentu bukanlah hal yang gampang disaat kamu sudah disibukkan juga oleh kehidupan dari keluarga dan juga lingkungan yang baru saat ini.

3. Melepas Rindu

Sebagai seorang makhluk sosial, pasti kamu juga punya rasa rindu dengan semua sahabat-sahabat lamamu di masa lalu. Apalagi terhadap seorang sahabat akrab yang sejak dulu selalu kemana-mana bersama.

Pada momen inilah merupakan sebuah kesempatan yang besar untuk dapat bertatap muka, dan melepas rindu dengan teman-teman lama.

Meskipun mungkin memang sering melakukan kontak dengan aplikasi facebook, twitter, sms, atau pun telephone, namun tentu tetap pertemuan fisik akan lebih memberikan nuansa yang berbeda.

Close