4 Kata-Kata Tidak Baku yang Sering Digunakan dalam Percakapan Sehari-Hari

Tahukah kamu ada kata-kata tidak baku yang sering digunakan dalam percakapan sehari-hari? Yuk, simak bentuk bakunya berikut ini!

29 September 2024 Ikki Riskiana

4 Kata-Kata Tidak Baku yang Sering Digunakan dalam Percakapan Sehari-Hari – Apakah kamu selalu peka mengenai kata-kata tidak baku yang sering digunakan dalam percakapan sehari-hari?

Jika penggunaannya terlalu sering maka banyak orang tidak menyadarinya dan berpikir bahwa kata tersebut termasuk resmi.

Berikut ini Mamikos paparkan mengenai kata-kata tidak baku yang sering digunakan dalam percakapan sehari-hari.

Kata-Kata Tidak Baku yang Sering digunakan dalam Percakapan Sehari-Hari

4 Kata-Kata Tidak Baku yang Sering Digunakan dalam Percakapan Sehari-Hari
Getty Images/Fotokresba

Baku sebenarnya merupakan sesuatu pokok atau utama. Sehingga menjadi tolok ukur mengenai kualitas atau kuantitas yang ditetapkan berdasarkan standar.

Kata baku lebih umum dipakai di acara formal, misalnya saja pada waktu pidato, seminar, workshop dan lainnya.

Kata baku merupakan kosakata dalam Bahasa Indonesia berdasarkan KBBI. Selain itu, juga didasarkan pada Ejaan Yang Disempurnakan (EYD).

Sementara kata-kata tidak baku yang sering digunakan dalam percakapan sehari-hari tidak memenuhi standar. Padahal sudah ditentukan di KBBI.

Umumnya kosakata ini muncul akibat pengaruh dialek atau serapan dari bahasa asing seperti berikut ini.

1. Adzan, Bermakna Seruan untuk Salat Berjamaah

Agama Islam yang dibawa oleh Nabi Muhammad SAW bermula di tanah Arab maka kata yang dipakai berupa bahasa Arab. Akhirnya, banyak sekali istilah memakai bahasa asal tersebut. 

Sementara di tanah air, sebenarnya kosakata dari bahasa Arab telah diubah ke dalam bentuk baku.

Kosakata tersebut akhirnya bisa dipakai di forum resmi dan dipahami secara mudah oleh seluruh orang yang ada di sana. 

Akan tetapi, masih banyak orang memakai kosakata serapan dengan mempertahankan abjad aslinya.

Kata-kata tidak baku yang sering digunakan dalam percakapan sehari-hari tersebut salah satunya ialah ‘adzan’.

Adzan yang dikumandangkan dari tempat ibadah seperti masjid dimaksudkan untuk mengajak umat Islam salat secara berjamaah.

Sebab dikumandangkan sampai lima kali sehari, masyarakat dari agama lain cukup hapal dengan hal tersebut.

Namun sayangnya, masih banyak orang salah mengenalinya sebagai ‘adzan’. Padahal, bentuk bakunya ialah ‘azan’.

Kalau hanya berbicara santai dengan orang lain, bebas saja memakai ‘adzan’.

Close