Gimana Sih, Kehidupan Anak Kos?
Gimana Sih, Kehidupan Anak Kos?
Daftar Isi
Daftar Isi
Kamu mau kuliah terus bingung mau tinggal dimana? Antara ngekos atau tinggal di tempat keluarga terdekat saja? Sebelum memutuskan untuk berani ngekos ada baiknya kamu mencari tahu terlebih dahulu bagaimana kehidupan anak kos yang jauh dari keluarga.
1. Anak kos terbiasa hidup mandiri
Kalau di rumah kamu sudah nyaman dan terbiasa dengan semua hal dilakukan oleh orang tuamu sendiri. Nah kalau kamu di kosan maka kamu sendiri yang akan melakukan semua kegiatan sendiri seperti belajar, belanja, masak, nyuci baju, nyuci piring, dan lain sebagainya. Di sini kamu akan keluar dari zona nyamanmu dan berani untuk mencoba hal baru kita ambil contoh: masak. Dikarenakan di rumah kamu tidak pernah masak maka di kosan nanti kamu akan belajar bagaimana caranya masak sendiri.
2. Hemat
Biasakan hidup hemat karena bisa jadi di akhir bulan nanti kamu tidak punya uang gunanya untuk berjaga-jaga agar dapat bertahan hidup di kosan. Anda akan mulai belajar menghitung berapa biaya kendaraan/transportasi, makan, uang buku dan lain sebagainya setiap hari dan berapa pengeluaran dalam satu bulan ini sampai seterusnya.
3. Pandai menyesuaikan waktu
Mengatur waktu antara belajar, bekerja, mengerjakan tugas, organisasi dan mengikuti kegiatan lainnya contohnya menghadiri acara webinar, pergi bersama teman dan lain sebagainya. Nah, di sini kamu dituntut harus pandai menyesuaikan waktu dalam semua aktivitas. Tujuannya agar semuanya dapat berjalan lancar, mengerjakan tugas tidak terlambat dan semuanya berjalan dengan baik.
4. Rebahan
Ini adalah kegiatan yang dilakukan setiap harinya oleh anak kos. Beragam penyakit seperti malas begerak dan hobinya rebahan sambil main hp berjam-jam, makan telat alhasil terkena sakit mag dan kebiasaan ini masih selalu kambuh kalau udah pulang ke rumah pasti hobinya rebahan.
5. Saling berbagi
Tidak bisa dipungkiri anak kos itu selalu berbagi baik itu makanan, pakaian, dan bahkan uang. Karena mereka sudah menganggap teman sekamarnya itu seperti saudara/i nya sendiri. Jadi teman kos itu ibaratkan keluarga ke-2 yang ada. Mereka yang menemani dan tahu semua kegiatan satu sama lain.
6. Ikuti peraturan yang ada
Ada banyak peraturan di dalam kosan dan itu tergantung dengan ibu kos dan teman yang ada di dalam kosan. Contoh peraturannya yaitu: membuat daftar piket atau bersih-bersih, tidak boleh memakai sandal di dalam ruangan, tidak boleh pulang jam 12 ke atas, membayar uang kas kalau telat mendapatkan denda 2k. Jadi kalau mau aman tetap patuhi peraturan atau kalau tidak anda harus siap-siap dimarahi atau bahkan digosipin di belakang.
7. Bercerita dan saling tukar informasi
Ya, ini kebiasaan anak kos selalu bercerita dan menjalin hubungan interaksi antara satu dengan yang lain bahkan juga ada yang saling men-support kegiatan teman lainnya. Jadi semuanya terasa menyenangkan. Itu semua tergantung teman dan ibu kosnya juga sih, kalau ibu kosnya galak dan juga teman sekamar tidak menyenangkan semuanya jadi menyebalkan dan menjijikan.
Setelah kamu membaca ini, Apakah kamu masih tertarik untuk menjadi anak kos? Hey, tetap tenang, di kosan nanti kamu akan mendapatkan banyak teman baru dan pastinya belajar hal baru juga. Mungkin satu atau dua hari kamu bakalan ngeluh karena kamu tidak terbiasa dengan lingkungan baru mu tapi nanti setelah menjalaninya sampai satu atau dua bulan kamu akan terbiasa dengan hal itu.
Terimakasih sudah meluangkan waktunya untuk membaca artikel ini.
Kontributor: Ria Kartika
Klik dan dapatkan info kost di dekatmu: