Ketika Pemain Memegang Peluru, Titik Berat Peluru Ada pada? Berikut Penjelasannya

Ketika Pemain Memegang Peluru, Titik Berat Peluru Ada pada? Berikut Penjelasannya – Tolak peluru atau yang dikenal juga dengan shot put merupakan salah satu nomor pada bagian cabang olahraga atletik yang masuk dalam kategori lempar. 

Olahraga ini dilakukan dengan cara mendorong atau gerakan menolak peluru besi memakai satu tangan untuk bisa mencapai jarak sejauh mungkin.

Peluru yang dipakai dalam olahraga ini terbuat dari logam besi yang berbentuk bola. Berat dari bolanya pun berbeda-beda, sesuai tingkat senior atau junior dan juga perbedaan antara putra dan putri.πŸ…πŸ†πŸ”

Cara Pemain Memegang Peluru di dalam Tolak Peluru 

Saat pemain memegang peluru, maka posisi titik berat peluru berada di telapak tangan. Mengutip dari laman Kompas dijelaskan bahwa hal tersebut karena saat menolak dan melempar memiliki perbedaan, di mana saat melempar titik tumpu ada pada jari-jari. 

Sedangkan saat menolak, titik tumpu dan juga pelepas kekuatan berada di telapak tangan. Ada juga sumber kekuatannya berada di lengan dan sendi bahu.

Peluru akan diletakkan di pangkal tangan, bukan sepenuhnya pada jari-jari yang hanya berfungsi sebagai keseimbangan dan penahan peluru agar dapat tetap di posisi yang benar, dan bukan sebagai titik berat utama.

Meskipun titik tumpu saat memegang peluru ada di telapak tangan, namun pemain juga perlu memperhatikan beberapa hal seperti teknik memegang peluru dan juga teknik meletakkan peluru yang memiliki cara-caranya tertentu. 

Lebih jauh, mengutip dari laman Detik juga diterangkan bahwa teknik memegang peluru merupakan teknik pertama yang perlu dipelajari. Di mana cara memegang peluru yang benar adalah diletakkan pada telapak tangan bagian atas dekat dengan pangkal jari-jari, dan pastikan jika ada rongga di telapak tangan. 

Terdapat tiga cara yang dapat dipilih oleh pemain, yaitu:

1. Jari-jari direnggangkan, sedangkan jari kelingking agak ditekuk dan ada di samping peluru. Di sisi lain, ibu jari dalam sikap sewajarnya.

2. Jari-jari diposisikan agak rapat, ibu jari ada di samping, dan jari kelingking ada di samping belakang peluru.

3. Sama seperti cara yang di atas, namun sikap jari-jari lebih diregangkan, sementara letak jari kelingking ada di belakang peluru. 

Penutup 

Nah, demikian pemaparan mengenai cara memegang peluru dalam tolak peluru. Simak juga pembahasan olahraga lainnya yang bisa kamu temukan di blog Mamikos, seperti uraian mengenai 12 Cabang Olahraga Atletik Populer di Indonesia. Semoga bermanfaat.πŸ™‚βœ¨

Referensi:


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta