Catat! Ini Kisi-Kisi Soal UTBK SNBT 2024 Terbaru yang Akan Keluar beserta Contoh Soalnya

Saat ini, para camaba yang sudah mendaftar pada jalur UTBK SNBT pasti sedang mempersiapkan diri mereka untuk mempelajari berbagai contoh soal.

25 Februari 2024 Nana

Catat! Ini Kisi-Kisi Soal UTBK SNBT 2024 Terbaru yang Akan Keluar beserta Contoh Soalnya — Tak diragukan lagi jika para camaba yang sudah mengikuti pendaftaran jalur seleksi UTBK SNBT 2024 saat ini pasti sedang sibuk mempersiapkan diri mereka.

Mulai dari memastikan bahwa sudah mengikuti alur pendaftaran UTBK SNBT 2024 dengan benar sampai mulai mencatat dan sibuk mencari contoh soal SNBT tersebut.

Mamikos sarankan untuk membaca ulasan kisi-kisi soal UTBK SNBT 2024 di sini.

Simak Kisi-Kisi Soal UTBK SNBT 2024 yang Akan Keluar

Kisi-Kisi Soal UTBK SNBT
unsplash.com/@johnschno

Saat ini para peserta UTBK SNBT 2024, pasti tengah disibukkan dengan agenda belajar untuk memperdalam materi serta mempelajari aneka contoh soal yang mungkin saja nanti akan keluar.

Hal tersebut sama sekali tidak mengherankan mengingat bahwa jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) menjadi tiket dalam SNPMB yang bisa dijajal setelah SNBP 2024 mengumumkan hasilnya pada 26 Maret 2024 kemarin.

Oleh sebab itu, para peserta yang memutuskan untuk mengikuti UTBK SNBT 2024 tersebut pastilah ingin mengupayakan yang terbaik dan bisa menembus jalur seleksi SNBT pada 2024 ini.

Di artikel Mamikos ini, kamu dapat mengetahui daftar kisi-kisi soal UTBK SNBT 2024 yang mungkin saja nanti akan keluar pada saat kamu mengikuti jalur seleksi tersebut.

Jadi, pastikan membaca uraian kisi-kisi soal UTBK SNBT 2024 ini sampai selesai supaya kamu dapat mempelajari contoh-contoh soal yang mungkin akan keluar nanti.

Daftar Materi UTBK SNBT 2024 Berikut Kisi-Kisinya

Sebelum masuk pada contoh soal UTBK SNBT yang mungkin nanti akan keluar, terdapat sejumlah materi UTBK SNBT 2024 yang nanti akan dikerjakan oleh pendaftar dan perlu kamu ketahui.

Materi ujian yang nantinya akan kamu hadapi terdiri dari 3 materi utama dengan 7 komponen atau subtes di dalamnya. Jumlah soal yang ada nanti adalah sebanyak 145 soal yang harus dikerjakan selama 195 menit.

a. Tes Potensi Skolastik (TPS)

TPS memiliki tujuan untuk mengukur kemampuan kognitif dari para calon mahasiswa dan daya nalar dan kritis terhadap fenomena yang ada.

Contohnya saja dari kejadian sehari-hari. Kisi-kisi soalnya akan mencakup komponen atau subtes Penalaran Umum, Tes Kemampuan Kuantitatif, Pengetahuan Umum, Pemahaman Umum, hingga Kemampuan Bacaan dan Menulis dari siswa.

b. Literasi Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris

Seluruh siswa yang akan mengikuti jalur seleksi UTBK SNBT 2024, akan dinilai berdasarkan pemahaman, penggunaan, pengevaluasian, refleksi, hingga penyelesaian soal-soal bahasa.

Close