10 Kolam Renang di Garut yang Bagus dan Seru beserta Harga Tiketnya, Sudah Pernah Ke Sini?

10 Kolam Renang di Garut yang Bagus dan Seru beserta Harga Tiketnya, Sudah Pernah Ke Sini? – Salah satu keterampilan wajib yang harus dimiliki oleh manusia adalah berenang. Kemampuan renang tidak hadir dengan sendirinya.

Keterampilan berenang dapat dimiliki melalui latihan renang yang dilakukan secara berulang-ulang. Hal inilah yang membuat kolam renang ramai dikunjungi orang.

Selain digunakan untuk latihan renang, kolam renang juga sering digunakan untuk melakukan olahraga air lainnya atau sekadar bersantai dan tempat untuk relaksasi diri. Nah, jika kamu sedang berada atau tinggal di Garut dan sedang mencari rekomendasi kolam renang yang bagus, simak daftarnya berikut ini.

10 Kolam Renang di Garut yang Bagus dan Seru

sabdaalam-garut.com

Di bawah ini adalah rekomendasi kolam renang di Garut yang bagus dan keren.

1. Kolam Renang Darajat Pass

darajatpass.com

Kolam renang yang sangat direkomendasikan bagi kamu yang tinggal di Garut adalah kolam renang Darajat Pass yang berada di desa Karyamekar, Pasirwangi, Garut.

Selain memberikan sensasi bermain air yang menyenangkan, banyak wahana permainan seru yang bisa digunakan untuk mengisi waktu libur panjang.

Bukan itu saja, kolam renang yang satu ini juga memiliki kolam renang air hangat yang diyakini mampu menyembuhkan berbagai penyakit kulit.

Bagi kamu yang memiliki anak kecil tidak perlu khawatir untuk datang ke sini. Sebab, kolam renang Darajat Pass memiliki dua jenis kolam yakni kolam renang untuk dewasa dan kolam renang yang dikhususkan untuk anak-anak.

Soal tiket masuk ke kolam renang Darajat Pass ini bisa dikatakan lumayan murah. Hanya dengan tiket sebesar Rp35.000 saja, kamu sudah bisa menikmati kolam renang dengan berbagai wahana permainan yang menyenangkan.

2. Kolam Renang Sabda Alam

sabdaalam-garut.com

Kolam renang selanjutnya yang bisa kamu kunjungi saat berada di Garut adalah kolam renang Sabda Alam yang berlokasi di Cipanas, Cimanganten, Tarogong Keler, Garut.

Kolam Renang yang beroperasi mulai dari jam 8 pagi hingga jam 4 sore ini tidak hanya memberikan suguhan kolam renang yang luas dan menyenangkan, tetapi juga menyuguhkan wisata dengan tema waterpark yang menarik untuk dikunjungi bersama keluarga tercinta.

Berbeda dengan kebanyakan kolam renang yang lokasinya di daerah perkotaan. Kolam renang Sabda Alam ini dibangun di kaki Gunung Guntur sehingga membuat airnya terasa hangat.

Mandi di kolam renang Sabda Alam ini memberikan sensasi tersendiri karena airnya mampu merelaksasi otot yang kaku setelah seminggu bekerja.

Banyaknya wahana permainan anak yang disediakan pihak pengelola menjadikan anak-anak dapat bermain dengan penuh kegirangan.

Untuk soal harga tiket masuk ke kolam renang Sabda Alam ini terbilang murah. Hanya dengan mengeluarkan uang sebesar Rp45.000 rupiah, kamu akan mendapatkan sensasi bermain air yang sangat mengesankan.

3. Kolam Renang Surya Alam

cekhoteldisini.com

Kolam renang selanjutnya yang menjadi jujugan para wisatawan yang ada di Garut adalah kolam renang Surya Alam yang berlokasi di Padaawas, Kecamatan Pasirwangi, Garut.

Selain menyediakan kolam renang biasa di sini kamu juga bisa menikmati sensasi mandi air hangat yang tentu membuat tubuh merasa kembali bugar setelah menjalani rutinitas bekerja.

Jika kamu ingin mandi di sini, sebaiknya kamu datang di pagi hari. Sebab, kolam renang ini dibangun dengan latar belakang kawasan pegunungan yang indah.

Harga tiketnya hanya Rp30.000 saja. Bagi anak-anak banyak wahana seru yang bisa dimainkan. Pihak pengelola juga menyediakan wisata outbound bagi para pengunjung.

Hal ini tentu membuat tempat wisata ini sangat direkomendasikan untuk dikunjungi bersama keluarga tercinta.

4. Kolam Renang Purbasari

homecare24.com

Jika kamu ingin latihan renang sekaligus memanjakan diri dengan melakukan terapi air panas, tetapi ingin di tempat yang murah dengan kualitas jempolan.

Maka kolam renang Purbasari adalah jawabannya. Sebab, kolam renang yang berada di Jl raya Cipanas, Kecamatan Tarogong Keler, Garut ini membanderol tiket masuknya dengan harga yang murah.

Cukup dengan membayar sebesar Rp15.000 saja kamu akan bisa merasakan sensasi mandi air hangat sekaligus melakukan terapi yang menyenangkan.

Meski rata-rata kolam renang di sini menyediakan kolam air hangat alami, tetapi kamu tidak perlu takut dengan bau belerang atau kaporit.

Sebab, air yang ada di sini sama sekali tidak terganggu. Selain itu fasilitas yang ditawarkan pihak pengelola sangat lengkap.

Sejumlah fasilitas yang bisa kamu dapatkan antara lain area parkir yang luas, kamar bilas, tempat ganti pakaian, dan masih banyak lagi fasilitas lainnya.

5. Kolam Renang TWA Gunung Papandayang

Inews.com

Ingin mandi air hangat dan berenang dengan menyaksikan pemandangan alam yang hijau? Maka, tempat wisata yang direkomendasikan untuk kamu kunjungi adalah kolam renang TWA Gunung Papandayan.

Kolam renang yang berada di jl. Kawah Papandayan, Sinarjaya, Kec. Cisurupan, Garut ini  hampir tidak pernah sepi dari pengunjung.

Para pengunjung yang datang dari berbagai daerah baik dari dalam maupun luar kota Jawa Barat datang ke sini tidak sekedar untuk berenang dan berendam di kolam air panas.

Mereka juga datang untuk merasakan sensasi mandi berendam dengan menyaksikan hamparan kawasan pegunungan yang hijau dan indah.

Hawa dingin yang di lokasi dapat terasa lebih nyaman untuk dinikmati sembari mandi air hangat. Di samping itu, ada keyakinan yang menyebutkan bahwa air hangat yang ada di sini bisa menyembuhkan berbagai penyakit.

Soal tiket masuk bisa dikatakan sangat terjangkau untuk semua kalangan. Hanya dengan membayar Rp25.000 kamu akan mendapatkan sensasi mandi air hangat yang menyenangkan.

6. Water Boom Bina Garut

instagram.com/binaralamviews

Bagi kamu yang kurang menyukai keramaian saat wisata ke kolam renang, Water Boom Bina yang berlokasi Jl. Sidomulyo, Karetan, Wonokerto, Bandar, Garut sangat direkomendasikan untuk dikunjungi.

Sebab, tempat ini tidak terlalu ramai pengunjung. Sehingga tempat wisata ini saat dikunjungi serasa menjadi milik sendiri.

Banyak wahana yang disediakan oleh pihak pengelola. Selain itu, di sini juga dibangun beberapa saung yang bisa digunakan untuk istirahat setelah capek bermain air.

Uniknya, air yang ada di kolam renang ini sama sekali tidak memakai kaporit. Hal ini dikarenakan air yang digunakan untuk mengisi kolam renang ini menggunakan air alami.

Harga tiket yang dibanderol pihak pengelola wisata sangat terjangkau. Hanya dengan membayar tiket sebesar Rp15.000 kamu sudah bisa menikmati keseruan di kolam renang Water Boom Bina Garut.

7. Kolam Renang Binar Alam Citangtu

renangloka.com

Kolam renang selanjutnya di garut yang bisa kamu kunjungi bersama keluarga adalah kolam renang Binar Alam Citangtu.

Hanya dengan membayar tiket masuk Rp15.000 kamu bisa menikmati keseruan bermain di kolam renang yang berlokasi di Citangtu, Pangatikan, Garut.

Selain menyediakan kolam renang untuk dewasa dan anak-anak, banyak wahana permainan seperti ember tumpah dan seluncuran yang disediakan pihak pengelola.

Di samping itu, pengunjung yang datang ke sini juga akan dimanjakan dengan berbagai spot yang instagramable. Tak hanya itu saja, kolam renang ini juga dilengkapi dengan panorama yang indah dan udara yang menyegarkan.

Hal ini tentu saja membuat para pengunjung betah berlama-lama menghabiskan waktu di kolam renang Binar Alam Citangtu.

8. Kolam Renang Sumber Alam Tirtanadi

tempatwisataseru.com

Kolam renang yang berlokasi di Jl. Raya Cipanas, Pananjung, Tarogong, Keler, Garut ini banyak spot unik dengan nuansa etnik yang sangat memukau.

Meski letak kolam renang ini ada di dalam sebuah penginapan, tetapi pengunjung umum dapat menikmati keseruan mandi di sini dengan membayar tiket sebesar Rp30.000 saja.

Mandi di kolam air hangat dengan latar belakang pegunungan yang hijau di akhir pekan tentu sangat ampuh untuk menghilangkan stres.

9. Kolam Renang Banyoe Sinergi Mandala

renangloka.com

Kolam renang yang direkomendasikan selanjutnya bagi kamu yang tinggal di Garut dan sekitarnya adalah kolam renang banyoe Sinergi Mandala yang berlokasi di Jl. Jenderal Soedirman, Sukamentri, Garut.

Hanya dengan membayar tiket sebesar Rp10.000 kamu bisa menikmati serunya bermain air dengan beragam fasilitas yang disediakan pihak pengelola.

Beberapa fasilitas yang disediakan antara lain seluncuran, ember tumpah, dan masih banyak fasilitas lain yang mendukung asyiknya bermain di sini.

Kolam renang ini juga ramah bagi anak-anak karena pihak pengelola menyediakan kolam renang dengan beragam wahananya khusus untuk anak-anak.

10. Kolam Renang Amanah Family

salsawisata.com

Jika kamu sedang mencari kolam renang yang khusus untuk anak-anak di Garut, salah satu kolam renang yang sangat direkomendasikan adalah kolam renang amanah family.

Kolam renang yang yang berlokasi di Ds. Girimakmur, Sanding, Kecamatan Malangbong, Garut ini sejak semula memang dikhususkan untuk anak-anak.

Hanya dengan membayar tiket sebesar Rp10.000 saja buah hati anda akan mendapatkan sensasi bermain air yang menyenangkan.

Demikian informasi tentang rekomendasi kolam renang di Garut yang bisa disampaikan. Semoga artikel ini bermanfaat bagi yang membutuhkan.

FAQ

Kolam renang apa saja yang terdapat di Garut?

Beberapa kolam renang yang ada di Garut adalah kolam renang Cipanas Indah, Kolam renang Surya alam, kolam renang Sabda Alam Waterpark, dan Kolam renang Sumber Alam Tirtanadi.

Kolam renang terbesar di Indonesia berada di mana?

Kolam renang terbesar di Indonesia adalah kolam renang Treasure Bay Bintan yang berada di Bintan, Kepulauan Riau.

Berapa jam waktu yang baik untuk berenang?

Lama waktu berenang yang disarankan adalah mulai dari 30 menit sampai dengan 90 menit.

Berapa kedalaman kolam renang olympic?

Kolam renang olympic mempunyai kedalaman minimal 2,50 meter.

Apa saja manfaat renang bagi tubuh?

Beberapa manfaat yang diperoleh dari kegiatan renang antara lain menurunkan berat badan, menjaga kesehatan paru-paru dan jantung, serta mengatasi syaraf kejepit.


Klik dan dapatkan info kost di dekatmu:

Kost Jogja Murah

Kost Jakarta Murah

Kost Bandung Murah

Kost Denpasar Bali Murah

Kost Surabaya Murah

Kost Semarang Murah

Kost Malang Murah

Kost Solo Murah

Kost Bekasi Murah

Kost Medan Murah