Kumpulan Contoh Soal Informatika Kelas 10 Semester 2 Kurikulum Merdeka 2024
Pelajaran TIK/informatika hadir dalam Kurikulum Merdeka. Sehingga kamu perlu menguasai materi mapel satu ini. Agar menguasai materi informatika kelas 10 semester 2 kamu bisa belajar dari latihan soal di bawah ini!
Kumpulan Contoh Soal Informatika Kelas 10 Semester 2 Kurikulum Merdeka 2024 – Belajar merupakan kewajiban setiap siswa sekolah. Setiap siswa memiliki berbagai cara belajar yang bermacam-macam, salah satunya belajar dari latihan soal.
Makanya, tidak heran saat ini banyak pelajar yang mulai mencari contoh soal informatika kelas 10 semester 2 kurikulum merdeka.
Dengan mengerjakan berbagai jenis latihan soal, para siswa berharap dapat mudah memahami materi yang pernah dipelajari. Yuk, simak kumpulan contoh soal informatika kelas 10 semester 2 berikut!
Materi Informatika Kelas 10 Semester 2
Daftar Isi [hide]

Ketika memasuki jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA), para siswa-siswi akan mempelajari berbagai mata pelajaran khusus. Salah satunya, yaitu informatika.
Mata pelajaran informatika saat ini, merupakan bidang ilmu yang dipelajari di jenjang SMA dan termasuk dalam kurikulum merdeka 2024 di Indonesia, sehingga mapel satu ini wajib untuk kamu kuasai.
Umumnya, mata pelajaran informatika hanya diajarkan pada jenjang sekolah menengah. Hal ini sebagai langkah dari Kemendikbud menyiapkan pelajar dalam menghadapi tantangan revolusi 4.0.
Pada dasarnya, mata pelajaran informatika di jenjang SMA kelas 10 semester 2 mempelajari berbagai hal yang menyangkut penggunaan teknologi.
Bidang ilmu ini meliputi perancangan, pembuatan sistem, komputerisasi, hingga mempelajari prinsip-prinsip dasar perancangan.
Materi informatika yang telah diajarkan sebaiknya kamu kuasai, sebab bisa saja salah satu materi di kelas 10 akan muncul ketika ujian akhir semester.
Contoh Soal Informatika Kelas 10 Semester 2
Meskipun materi informatika telah tuntas di ajarkan di kelas, tetap saja masih banyak siswa yang mengalami kesulitan memahami materi tersebut.
Sehingga, mencoba mengerjakan latihan soal informatika mungkin bisa jadi salah satu cara yang mudah dalam memahami materi ini.
Dengan banyak berlatih soal, tentu akan membuat kamu ingat akan materi yang dipelajari. Selain itu, rutin mengerjakan soal dapat meningkatkan rasa percaya diri kamu sebelum menghadapi ujian.

Advertisement
Berikut beberapa contoh latihan soal informatika kelas 10 semester 2 yang bisa kamu kerjakan dan dikutip dari berbagai sumber.
Soal 1-5
1. Berpikir komputasi memiliki empat pondasi sebagai berikut, kecuali…
A. Abstraksi
B. Pola
C. Kritis
D. Dekomposisi
E. Algoritma
Kunci jawaban : C
2. Berpikir komputasional merupakan suatu kemampuan untuk…
A. Merancang perangkat keras komputer
B. Menggunakan perangkat lunak komputer
C. Memecahkan masalah secara logis dan efisien
D. Mengoperasikan komputer dengan cepat
E. Mengembangkan jaringan komputer
Kunci jawaban : C
3. Seorang siswa diberikan tugas untuk memecahkan masalah menggunakan berpikir komputasional. Langkah pertama yang sebaiknya dilakukan adalah…
A. Menulis kode program menggunakan bahasa pemrograman
B. Mengidentifikasi masalah yang harus dipecahkan
C. Membaca buku teks tentang algoritma
D. Mencari solusi yang telah dibuat oleh orang lain di internet
E. Membahas masalah dengan teman sekelas