Kumpulan Contoh Soal Teks Persuasi dan Jawabannya Kelas 8, Pilihan Ganda dan Essay

Kumpulan Contoh Soal Teks Persuasi dan Jawabannya Kelas 8, Pilihan Ganda dan Essay – Di bangku kelas 8, kamu akan menemukan materi seputar teks persuasi dalam mata pelajaran Bahasa Indonesia.

Diketahui, teks persuasi ini adalah teks yang isinya bertujuan untuk mempengaruhi pembacanya agar melakukan sesuatu sesuai dengan apa yang disampaikan oleh penulis.

Agar dapat lebih memahami materi ini, yuk cek kumupulan soal contoh teks persuasi dan jawabannya berikut ini.

Berikut Contoh Soal Teks Persuasi dan Jawabannya untuk Kelas 8

https://unsplash.com/@comparefibre

Dalam kehidupan sehari-hari, kamu dapat dengan mudah menjumpai teks persuasi.

Bahkan, dalam platform media sosial sekalipun kamu kerap menemukan teks persuasi sederhana yang berisikan ajakan untuk menggunakan suatu produk, imbauan hingga anjuran.

Dikutip dari buku Bahan Ajar Bahasa Indonesia (2022) karangan Mansyur M. dan Amin Tunda, persuasi adalah ungkapan yang bertujuan membujuk atau merayu.

Sedangkan, merujuk pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), teks adalah naskah berupa kata-kata asli dari pengarang.

Dengan demikian, teks persuasif dapat diartikan sebagai naskah berupa kata-kata asli dari pengarang yang bertujuan membujuk atau merayu pembaca.

Teks persuasi merupakan salah satu materi yang dipelajari dalam mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas 8.

Agar kamu dapat lebih mudah memahami materi ini, berikut Mamikos bagikan contoh soal teks persuasi dalam bentuk pilihan ganda dan essay yang bisa menjadi bahan pembelajaran di rumah.

Contoh
Soal Pilihan Ganda

Perhatikan kutipan teks persuasif berikut ini untuk menjawab
nomor 1 dan 2!

Tokoh kartun Shincan dianggap tidak dapat dijadikan model yang baik untuk anak-anak. B

anyak protes yang ditujukan kepadanya melalui surat pembaca di berbagai media cetak. Protes sebagian besar dilakukan oleh ibu-ibu.

Mereka menyatakan bahwa Shincan mempunyai kelakuan negatif yang tenyata banyak diikuti oleh anak-anak.

Tokoh Shincan memang mempunyai karakter sebagai penebar virus yang berbahaya.

1. Apakah simpulan dari kutipan teks di atas?

a. Tokoh kartun Shincan dianggap tidak dapat dijadikan model yang baik untuk anak-anak.
b. Banyak protes yang ditujukan kepadanya melalui surat pembaca di berbagai media cetak.
c. Shincan mempunyai kelakuan negatif yang tenyata banyak diikuti oleh anak-anak.
d. Tokoh Shincan mempunyai karakter sebagai penebar virus yang berbahaya

2. Apakah harapan penulis dari kutipan teks di atas?

a. Orang tua harus memperhatikan anak-anaknya ketika membaca komik Shincan.
b. Orang tua melarang anak-anaknya untuk membaca komik Shincan.
c. Orang tua mendampingi anak-anaknya ketika membaca komik Shincan.
d. Pemerintah melarang diterbitkannya komik Shincan

3. Inti dari teks persuasi berupa kalimat yang
berisi…

a. Ajakan
b. Urutan peristiwa
c. Tanggapan
d. Langkah-langkah

Perhatikan teks berikut dengan saksama untuk menjawab soal nomor 4-6!

(1) Lihatlah diri Anda lebih dalam lagi, pasti
terdapat sebuah potensi yang bisa Anda asah menjadi suatu yang membanggakan.
(2) Berprestasi tidak hanya mencakup pada bidang akademik saja. (3) Banyak
bidang lain yang bisa Anda andalkan seperti olahraga, seni, dan masih banyak
lagi. (4) Marilah asah potensi-potensi tersebut sehingga bisa menjadi suatu hal
yang bisa menuntun Anda meraih prestasi.

4. Kalimat yang berisi ajakan ditandai dengan nomor…

a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)

5. Kesimpulan isi teks persuasi di atas adalah…

a. Temukanlah setiap potensi yang ada dalam diri.
b. Bidang yang bisa diandalkan seperti olahraga, seni, dan masih banyak lagi.
c. Temukan dan kembangkanlah potensi diri dalam berbagai bidang agar meraih prestasi.
d. Menuntun anak untuk berprestasi di bidang akademik.

6. Kalimat imperatif pada teks di atas adalah nomor…

a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)

7. Urutan struktur teks persuasi yaitu…

a. Pengenalan isu-ajakan-penegasan kembali
b. Pengenalan isu-ajakan-penegasan kembali-argumen
c. Pengenalan isu-fakta-ajakan-penegasan kembali
d. Pengenalan isu-argumen-ajakan-penegasan kembali

8. Kalimat di bawah ini yang berupa pendapat adalah…

a. Menurut saya berjalan kaki tidak bermanfaat untuk kesehatan.
b. Menurut sebuah studi yang dikutip dari situs Alodokter, berolahraga jalan kaki selama 30 menit ternyata mampu menurunkan risiko penyakit jantung sebanyak 40 persen.
c. Selain itu, berjalan kaki secara teratur juga dapat menurunkan kolesterol dalam tubuh.
d. Berjalan kaki akan menuntut tubuh bergerak secara konstan yang mengakibatkan lemak dan kolesterol pun akan makin menurun.

9. Berikut ini adalah ciri kebahasaan teks persuasi,
kecuali…

a. Menggunakan kata penghubung argumentasi.
b. Berisi ajakan, bujukan, dan dorongan.
c. Menggunakan kata urutan waktu.
d. Menggunakan kata kerja mental.

Bacalah teks berikut ini untuk menjawab soal nomor 10
dan 11!

Sebagian orang lebih tertarik berinteraksi di dunia
maya karena mengganggap eksistensi bisa didapatkan dengan cepat, dan mudah di
sana.

10. Perbaikan tanda baca pada kalimat argumentasi di
atas adalah…

a. Sebagian orang lebih tertarik berinteraksi di dunia maya, karena mengganggap eksistensi bisa didapatkan dengan cepat dan mudah di sana.
b. Sebagian orang lebih tertarik berinteraksi di dunia maya karena mengganggap eksistensi bisa didapatkan dengan cepat dan mudah di sana.
c. Sebagian orang lebih tertarik berinteraksi di dunia maya, karena mengganggap eksistensi bisa didapatkan dengan cepat dan mudah di sana!
d. Sebagian orang lebih tertarik berinteraksi di dunia maya, karena mengganggap eksistensi bisa didapatkan dengan cepat, dan mudah di sana.

11. Kata teknis yang digunakan pada kalimat di atas
adalah…

a. Eksistensi
b. Tertarik
c. Orang
d. Dunia

12. Urutan teks persuasi!

(1) Siswa dan guru akan melaksanakan kegiatan pembelajaran secara efektif karena didukung oleh keadaan lingkungan yang nyaman.

(2) Maka dari itu, marilah kita sebagai warga sekolah dapat menjaga kebersihan lingkungan sekolah dimulai dari diri sendiri, seperti membuang sampah pada tempatnya dan tidak meninggalkan barang-barang di laci karena dapat menjadi sarang nyamuk.

(3) Lingkungan juga merupakan faktor pendorong keberhasilan peroses belajar mengajar di kelas.

Susunan yang tepat adalah…

a. (3), (2), (1)
b. (2), (1), (3)
c. (3), (1), (2)
d. (1), (2), (3)

13. Buku merupakan sumber ilmu. Dengan membaca buku, kita mendapat tambahan ilmu pengetahuan dan teknologi [. . .] wawasan kita menjadi luas. Di samping itu, pegalaman kita juga bertambah, [. . .] membaca buku bisa juga sebagai hiburan. [. . .], gemar membaca dan budaya membaca harus ditanamkan sejak dini.

Kata penghubung yang tepat untuk melengkapi teks di
atas adalah…

a. Sehinggga, bahkan, oleh karena itu
b. Akibatnya, bahkan, oleh sebab itu
c. Serta, selain itu, maka dari it
d. Serta, juga, oleh karena itu

14. Perhatikan pernyataan berikut!

  1. Penggunaan
    kata bujukan/imperatif
  2. Penggunaan
    kata ganti “kita”
  3. Kata
    teknis/peristilahan
  4. Kata
    penghubung argumentatif
  5. Kata
    kerja mental
  6. Kata
    perujukan
  7. Penggunaan
    kalimat singkat
  8. Kata
    kerja
  9. Konjungsi
    temporal
  10. Penggunaan majas
  11. Penggunaan bahasa tak baku

Pernyataan yang benar mengenai kaidah kebahasaan teks
persuasi adalah nomor…

a. 6,7,9,8,10
b. 3,6,8,5,7,9
c. 1,2,3,4,5,6
d. Semua benar

15. “Belajar dengan riang, masa depan
terang”.

Maksud dari slogan di atas yaitu…

a. Belajarlah dengan gembira agar masa depan terjamin.
b. Belajarlah dengan hati yang senang agar masa depan tidak suram.
c. Belajarlah dengan suka hati agar ilmu dapat dipahami sehingga cita-cita akan tercapai di masa yang akan datang.
d. Belajarlah sambil bermain agar mudah mencapai masa depan.

16. Bacalah teks kutipan berikut!

Betapa sulitnya seorang pecandu rokok untuk menghentikan kebiasaan merokoknya. Seberapa mahal pun harga rokok tidak dapat menghentikan mereka.

Misalnya, di Malaysia, harga 20 batang rokok dapat setara dengan lima persen pendapatan buruh kasar.

Di Shanghai, Cina, petani dan perokok menghabiskan uang untuk membeli rokok lebih banyak daripada yang dipakai untuk membeli gandum, daging, dan buah-buah sebagai kebutuhan utama mereka.

Hentikan merokok sebelum candu rokok melekat pada diri Anda.

Kalimat di atas yang menunjukkan ajakan adalah…

a. Betapa sulitnya seorang pecandu rokok untuk menghentikan kebiasaan merokoknya.
b. Beberapa mahal pun harga rokok tidak dapat menghentikan mereka.
c. Hentikan merokok sebelum candu rokok melekat pada diri Anda.
d. Di Shanghai, Cina, petani dan perokok menghabiskan uang untuk membeli rokok lebih banyak daripada yang dipakai untuk membeli gandum, daging, dan buah-buah sebagai kebutuhan utama mereka.

17. Perhatikan kutipan teks berikut ini!

Tahukah Anda bahwa setiap harinya populasi manusia di bumi semakin bertambah?

Salah satu dampak yang dihasilkannya adalah luas hutan yang semakin berkurang karena dijadikan tempat tinggal.

Menurut analisis data satelit yang dirilis Universitas Maryland (UMD) dan World Resources Institute (WRI), sejak 2002, lebih dari 60 juta hektar hutan primer telah hilang di daerah tropis, setara dengan 1,3 kali luas Sumatera.

Dengan begitu, pemanasan bumi semakin terasa karena meningkatnya kadar CO2.

Struktur teks berdasarkan kutipan tersebut adalah…

a. pengenalan isu
b. rangkaian argumen
c. pernyataan ajakan
d. penegasan kembali

18. (1) Sejak terjadinya bencana gempa bumi dan gelombang tsunami itu sering kali bencana tersebut dijadikan sarana untuk memungut uang dari masyarakat. (2) Banyak organisasi atau kelompok orang tak bertanggung jawab meminta sumbangan untuk korban bencana tersebut. (3) Mereka beroperasi di atas bus kota, lampu merah, dan pinggir-pinggir jalan lainnya yang mengatasnamakan dinas sosial. (4) Oleh karena itu, masyarakat harus berhati-hati terhadap ulah oknum tersebut. (5) Kami organisasi Sosial Peduli kasih tidak pernah meminta sumbangan dengan cara-cara seperti itu.

Kalimat fakta pada teks tersebut ditandai oleh nomor…

a. 1
b. 2
c. 3
d. 4

19. Teman-teman, jujur saja, kita memang belum bisa
terbuka membicarakan soal seks dan kesehatan reproduksi. Padahal, itu penting
sekali untuk kita ketahui supaya tidak terjerumus ke jalan yang salah. Nah,
lewat situs-situs tertentu di internet, beragam informasi yang kita butuhkan
bisa kita dapatkan.

Paragraf tersebut merupakan teks persuatif bagian
struktur…

a. Pengenalan isu
b. Rangkaian argumen
c. Pernyataan ajakan
d. Penegasan kembali

20. Di bawah ini yang bukan merupakan struktur dari
teks persuasi yaitu …

a. Fakta
b. Rekomendasi
c. Ajakan
d. Argumentasi

Contoh
Soal Essay

1. Apa yang dimaksud dengan teks persuasi?

Jawaban: Teks persuasi adalah teks yang berisi ajakan, saran, bujukan, imbauan, pengaruh, arahan, larangan, atau perintah kepada seseorang untuk melakukan suatu hal sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai oleh penulis teks tersebut.

2. Bagaimana ciri dari teks persuasi pada umumnya?

Jawaban: Ciri dari teks persuasi biasanya di dalamnya terdapat kalimat dan kata-kata yang berupaya mengajak dan mempengaruhi pembacanya. Contohnya seperti kata sebaiknya, marilah, mulailah, ayo, janganlah, dan sebagainya.

3. Coba jabarkan tujuan dari penuliskan teks persuasi!

Jawaban: teks persuasi memiliki tujuan untuk membujuk atau mengajak pembacanya agar mengikuti atau melakukan ajakan, perintah, imbauan, atau bujukan yang disampaikan oleh penulis dalam teks tersebut.

Untuk memperkuat ajakan, saran, bujukan, imbauan, pengaruh, arahan, larangan, atau perintah tersebut, umumnya penulis akan menggunakan argumentasi dan fakta yang mendukung.

Argumentasi dan fakta akan memperkuat teks sehingga pembaca semakin yakin bahwa yang disampaikan oleh sang penulis adalah hal yang benar.

4. Jelaskan struktur dari teks persuasi secara lengkap!

Jawaban: Berikut adalah struktur teks persuasi yang dilansir dari situs pembelajaran Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, antara lain.

1. Pengenalan isu: penulis akan memberikan dan menyampaikan pengantar mengenai masalah yang menjadi dasar dari tulisan atau topik pembicaraannya.
2. Pemaparan argumen: setelah menjelaskan mengenai isu yang akan dibicarakan, penulis harus memberikan beberapa argumen dan pendapat terkait dengan isu tersebut.
3. Pernyataan ajakan: bagian ini adalah inti teks persuasi yang di dalamnya dinyatakan dorongan kepada pembaca untuk melakukan sesuatu.
4. Pengeasan kembali: setelah mengajak, mengimbau, membujuk, atau melarang, di bagian ini penulis menegaskan kembali atas pernyataan-pernyataan sebelumnya.

5. Buatlah sebuah teks persuasi singkat lengkap dengan
strukturnya!

Jawaban:

Alinea Pembuka (Pengenalan Isu)
Rokok mengandung bahan dan zat kimia yang berbahaya bagi sistem pernafasan. Tar dan nikotin merupakan salah satu zat kimia yang berbahaya yang ada dalam sebatang rokok. Rokok mengandung lebih dari 4.000 bahan kimia yang mana 200 di antaranya beracun.

Alinea Penjelas (Rangkaian Argumen)
Semakin besar isi kandungan tar dan nikotin dalam sebatang rokok, semakin besar pula dampak negatif yang diterima oleh tubuh kita. Dampak negatif bagi perokok aktif dan pasif di antaranya adalah penyakit jantung, kanker, dan impoten. Selain itu, gangguan kehamilan dan janin merupakan dampak negatif bagi wanita yang menjadi perokok aktif.

Alinea Penutup (Pernyataan Ajakan dan Penegasan Kembali)
Dengan demikian, karena dampak negatifnya begitu besar, hindarilah rokok. Jika kita telah menghindari rokok, kita telah membuat tubuh kita sehat dan mengurangi pencemaran polusi udara. Selain itu, kita tidak merugikan orang lain.

Nah, di atas tadi Mamikos sudah bagikan kamu kumpulan contoh soal teks persuasi berserta jawabannya.

Semoga kumpulan contoh soal teks persuasi di atas bisa membantu kamu memahami materi teks persuasi ya!

Jika kamu butuh informasi edukatif lainnya, kamu bisa kunjungi situs Mamikos dan temukan informasi yang diinginkan di sana.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta