Kumpulan Contoh Soal UTS / PTS Matematika Kelas 6 Semester 1 dan Kunci Jawabannya
Menghadapi UTS dan PTS Matematika memerlukan persiapan ekstra untuk mencapai hasil yang maksimal. Salah satu strateginya berlatih melalui kumpulan contoh soal yang disediakan Mamikos.
Kumpulan Contoh Soal UTS / PTS Matematika Kelas 6 Semester 1 dan Kunci Jawabannya – Bagi sebagian siswa, Matematika memang menjadi salah satu pelajaran yang cukup menantang.
Namun, jangan khawatir! Mamikos telah menyiapkan kumpulan contoh soal UTS/PTS Matematika kelas 6 semester 1 beserta kunci jawabannya.
Tujuan dari kumpulan soal ini adalah untuk membantu siswa berlatih dan mempersiapkan diri sebaik mungkin sebelum menghadapi UTS/PTS Matematika. Yuk, simak kumpulan contoh soalnya di artikel ini!
Kumpulan Contoh Soal UTS / PTS Matematika Kelas 6 Semester 1

Sebagai siswa kelas 6, kalian pasti sedang menyiapkan diri untuk menghadapi ujian tengah semester atau yang biasa disebut UTS (Ujian Tengah Semester) ataupun PTS (Penilaian Tengah Semester). Salah satu mata pelajaran yang perlu kamu siapkan dengan baik pada ujian mendatang adalah Matematika.
Materi-materi yang biasanya keluar di UTS/PTS Matematika kelas 6 semester 1 cukup beragam, mulai dari operasi bilangan, pecahan, perbandingan, bangun datar, kecepatan, volume balok dan lain-lain.
Nah, soal-soal yang akan Mamikos bagikan ini akan mencakup berbagai materi tersebut sehingga kamu akan lebih menguasai berbagai tipe soal yang kemungkinan akan muncul di ujian nanti.
Jika ada bagian yang masih dianggap sulit, jangan ragu untuk meminta bantuan guru, teman, atau orangtua untuk membantu memecahkan cara penyelesaian soalnya. Mereka pasti dengan senang hati akan membimbing kalian memahami konsep-konsep matematika yang kurang jelas.
Tanpa perlu berlama-lama, yuk segera siapkan alat tulis dan mulai kerjakan kumpulan soal-soal latihan berikut ini!
Contoh soal 1

Advertisement
Kedalaman danau A 386 meter di bawah permukaan air laut. Dua kali kedalaman sungai B sama dengan kedalaman danau A.. Kedalaman sungai B adalah…
A. 193 Meter
B. 253 Meter
C. 560 Meter
D. 772 Meter
Kunci jawaban : A. 193 Meter
Contoh soal 2
Lampu A menyala setiap 6 menit, B tiap 8 menit, dan C setiap 12 menit. Pada pukul 09.46 ketiga lampu menyala bersama-sama. Ketiga lampu akan menyala lagi pada pukul …
A. 10.05
B. 10.10
C. 10.15
D. 10.20
Kunci jawaban : B. 10.10