Kumpulan Soal PAS / UAS Kelas 4 SD Semester 2 dan Jawabannya 2023

Kumpulan Soal PAS / UAS Kelas 4 SD Semester 2 dan
Jawabannya 2023 – Murid-murid kelas 4 SD jangan lupa untuk mempersiapkan diri
menghadapi PAS atau UAS ya!

Sebagai materi belajarmu, berikut Mamikos sudah rangkumkan kumpulan
soal PAS / UAS kelas 4 SD semester 2 dari berbagai mata pelajaran.

Silakan dikerjakan kemudian cocokkan jawabanmu dengan kunci
jawaban di akhir artikel ini ya!

Bahasa Indonesia

https://unsplash.com/@benmullins/

Berikut adalah contoh soal PAS / UAS kelas 4 SD semester 2 Bahasa
Indonesia yang bisa kamu kerjakan untuk belajar!

Soal 1

Tuti tidak menyukai Rina. Semua itu bermula saat suatu hari Rina sengaja menyobek buku cerita Tuti. Ketika ditanya alasannya, ia berkata kalau tidak suka melihat Tuti memiliki buku cerita yang bagus. Di lain kesempatan, Rina sengaja membuang boneka kesayangan Tuti ke dalam selokan kemudian tertawa terbahak-bahak. Ia mengaku melakukan hal tersebut karena merasa kesal melihat Tuti yang bahagia memeluk bonekanya.

Dari teks di atas, maka dapat disimpulkan bahwa sifat Rina
adalah …

(a) nakal dan lucu.

(b) senang bercanda.

(c) pendengki.

(d) ceria dan humoris.

Soal 2

Dari teks yang ada di soal nomor satu, alasan Tuti tidak
suka dengan Rina adalah …

(a) karena Rina sangat jahil.

(b) karena Rina takut dijahili Tuti. 

(c) karena Rina pernah menampar Tuti. 

(d) karena Rina sering merusak barang-barang milik Tuti.

Soal 3

Aku memelihara seekor hamster. Tubuhnya sangat kecil dan bulunya sangat halus. Warnanya hitam dan putih, persis seperti panda. Setiap hari kerjanya hanya tidur. Ia baru terbangun jika hari sudah malam. Biasanya, ia akan berlari-lari keliling kandangnya lalu asyik memakan kuaci.

Teks di atas merupakan contoh teks …

(a) oposisi

(b) deskripsi 

(c) narasi 

(d) eksposisi

Soal 4

Sinonim kata halus dari kalimat kedua yang ada di teks soal nomor tiga adalah …

(a) lembut

(b) banyak

(c) jelek 

(d) indah 

Soal 5

Antonim kata tidur dari kalimat keempat yang ada di
teks soal nomor tiga adalah …

(a) berenang 

(b) bermain

(c) bangun

(d) makan

Soal 6

Ayah membawa mobil ke bengkel dua hari yang lalu.

Yang merupakan kata kerja dari kalimat
di atas adalah …

(a) Ayah

(b) membawa

(c) mobil

(d) bengkel

Soal 7

Adik berenang di kolam bersama dua ekor bebek.

Kalimat di atas memiliki subjek,
yaitu …

(a) Adik

(b) berenang

(c) di kolam

(d) bersama

Soal 8

Ketika aku sedang berjalan-jalan ke pasar, aku melihat seekor sapi lepas. Sapi itu melenguh keras membuat orang-orang kocar-kacir karena panik.

Arti kata melenguh pada teks di atas adalah …

(a) mengeluarkan suara lenguh atau menguak

(b) mengalami kesulitan atau kesusahan

(c) berteriak-teriak

(d) mengamuk

Soal 9

Arti kata kocar-kacir pada teks di soal nomor 8
adalah …

(a) bersatu atau bersama

(b) kabur atau ngacir

(c) pergi atau lari

(d) cerai-berai atau tidak beraturan

Soal 10

Antonim dari kata panik pada teks di soal nomor 8
adalah …

(a) gugup.

(b) risau.

(c) tenang.

(d) pingsan.

Bahasa Inggris

Berikut adalah contoh soal PAS / UAS kelas 4 SD semester 2 Bahasa
Inggris yang bisa kamu kerjakan untuk belajar!

Question 1

Susi is a student at Depok Elementary School. She always gets up at six o’clock and quickly takes a shower. Then, she eats breakfast with her parents. Her father usually takes her to school by motorcycle.

What did Susi do after she gets up in the morning?

(a) sweeps the floor

(b) go to the market

(c) take a shower

(d) eats breakfast

Question 2

What time does Susi gets up in the morning?

(a) 05.00 am

(b) 06.00 pm

(c) 06.00 am

(d) 05.00 pm

Question 3

What did Susi’s father take her to school with? 

(a) motorcycle

(b) airplane

(c) tricycle

(d) bicycle  

Question 4

Susi has a cat. Its name is Alice. Susi found her on the street two years ago. At first, Susi hesitated to take Alice home. But her parents allowed her to keep Alice as a pet. Now, Susi and Alice are best friends!

Who is Alice?

(a) Susi’s parents

(b) Susi’s sister

(c) Susi’s friend

(d) Susi’s cat

Question 5

Where did Susi find Alice?

(a) at the pet store

(b) at the park

(c) on the street

(d) on the roof of her house

Question 6

When did Susi find Alice?

(a) two years ago

(b) two weeks ago

(c) two decades ago

(d) two minutes ago

Question 7

We use our tongue to …

(a) smell all around us

(b) taste foods

(c) run fast

(d) jump high

Question 8

When we feel hungry, our … will make a noise.

(a) eyes

(b) ears

(c) arms

(d) stomach

Question 9

Ardi ran so fast. That’s why he tripped and scrapped his …

(a) lips

(b) knees

(c) cheeks

(d) ears

Question 10

milk-mine-chocolate-is-The-not

The correct order for those words above is …

(a) Milk chocolate mine is not the.

(b) Is not the mine chocolate milk.

(c) Not mine the chocolate milk is. 

(d) The chocolate milk is not mine.  

Matematika 

Berikut adalah contoh soal PAS / UAS kelas 4 SD semester 2 Matematika
yang bisa kamu kerjakan untuk belajar!

Soal 1

Tiger dan Rabbit pergi bersama ke rumah Winnie pada tanggal 6 April 2023. Tiger datang ke rumah Winnie setiap 4 hari sekali, sementara Rabbit datang setiap 8 kali sehari.

Pada tanggal berapa Tiger dan Rabbit akan pergi bersama ke rumah Winnie lagi?

(a) 29 April 2023

(b) 30 April 2023

(c) 1 Mei 2023

(d) 2 Mei 2023

Soal 2

FPB dari 60 dan 42 adalah …

(a) 7

(b) 8

(c) 9

(d) 6

Soal 3

Pak Sugeng memiliki tanah berbentuk persegi panjang dengan luas
15 meter persegi. Jika panjang tanah tersebut 3 meter, berapakah lebar tanah
tersebut?

(a) 4 meter

(b) 5 meter

(c) 6 meter

(d) 7 meter

Soal 4

FPB 27 dan 36 adalah …

(a) 9

(b) 6

(c) 7

(d) 8

Soal 5

Lampu di kamar mandi berkedip setiap 5 detik sekali.
Sementara lampu di ruang tamu berkedip setiap 7 detik sekali. Pada detik ke
berapa kedua lampu berkedip bersamaan?

(a) 35

(b) 55

(c) 105

(d) 65

Soal 6

1/12 + 3/6 = …

(a) 4/12

(b) 4/6

(c) 7/12

(d) 7/6

Soal 7

5/7 + 7/14 = …

(a) 12/14

(b) 17/14

(c) 15/14

(d) 13/14

Soal 8

Loli memiliki pita sepanjang 76 sentimeter. Berapakah
panjang pita Loli dalam desimeter?

(a) 0,76 dm

(b) 0,076 dm

(c) 0,0076 dm

(d) 7,6 dm

Soal 9

Berapakah besar angka romawi CXVI?

(a) Seratus enam belas

(b) Seratus enam puluh satu

(c) Enam belas

(d) Enam puluh satu

Soal 10

Pak Giyo memiliki tanah dengan panjang 6 meter dan lebar 2
meter. Berapakah keliling tanah milik Pak Giyo?

(a) 17

(b) 16

(c) 15

(d) 14

IPA

Berikut adalah contoh soal PAS / UAS kelas 4 SD semester 2 IPA
yang bisa kamu kerjakan untuk belajar!

Soal 1

Energi yang dapat diolah menjadi energi listrik adalah …

(a) energi matahari dan energi bulan.

(b) energi panas dan energi dingin.

(c) energi matahari dan energi angin.

(d) energi angin dan energi tanah.

Soal 2

Di bawah ini merupakan benda yang dapat menghasilkan energi
panas, kecuali

(a) kompor.

(b) kipas angin.

(c) oven.

(d) setrika

Soal 3

Benda yang dapat berfungsi dengan bantuan tenaga listrik
adalah …

(a) televisi.

(b) jam tangan.

(c) rak dinding

(d) gerendel pintu

Soal 4

Kemampuan kelelawar untuk mencari lokasi mangsanya dengan
suara disebut dengan …

(a) suara hidroponik.

(b) suara audiosonik.

(c) suara supersonik.

(d) suara ultrasonik.

Soal 5

Bagian dalam telinga yang berfungsi meneruskan getaran
suara hingga ke saraf adalah …

(a) gendang telinga.

(b) liang telinga.

(c) koklea.

(d) daun telinga.

Soal 6

Tubuh manusia bisa bergerak karena …

(a) makan yang banyak.

(b) rajin olahraga

(c) memiliki persendian.

(d) rajin makan sayur.

Soal 7

Yang termasuk dalam hewan karnivor adalah sebagai berikut, kecuali

(a) serangga.

(b) harimau.

(c) elang.

(d) kucing.

Soal 8

Mengapa benda di dalam air bisa terapung? Karena …

(a) benda tersebut lebih berat daripada berat jenis air.

(b) benda tersebut lebih ringan daripada berat jenis air.

(c) benda tersebut memiliki berat yang sama dengan berat
jenis air.

(d) benda tersebut memang bisa terapung.

Soal 9

Rotasi bumi adalah perputaran bumi …

(a) yang rutin.

(b) pada porosnya.

(c) pada bimasakti.

(d) yang cepat.

Soal 10

Perpindahan panas melalui ruang hampa kemudian menyebar ke
segala arah adalah definisi untuk …

(a) konveksi

(b) energi panas

(c) radiasi.

(d) perpindahan energi.

IPS 

Berikut adalah contoh soal PAS / UAS kelas 4 SD semester 2 IPS
yang bisa kamu kerjakan untuk belajar!

Soal 1

Sekolah yang didirikan oleh Ki Hajar Dewantara yang
terletak di Kota Yogyakarta adalah …

(a) Taman Kanak-kanak.

(b) Taman Pelajar

(c) Taman Siswa

(d) Taman Bermain

Soal 2

Di bawah ini merupakan mata pencaharian yang biasa kamu
temukan di desa, kecuali

(a) petani.

(b) pedagang.

(c) karyawan swasta.

(d) peternak.

Soal 3

Salah satu contoh sumber daya alam yang dapat diperbarui
adalah … 

(a) cahaya matahari.

(b) tambang emas.

(c) batu bara.

(d) perak dan seng.

Soal 4

Selain sebagai wakil presiden pertama di Indonesia, Moh.
Hatta juga dikenal sebagai …

(a) proklamator Indonesia.

(b) pengibar bendera Indonesia.

(c) Bapak Koperasi Indonesia.

(d) pahlawan revolusi.

Soal 5

Berikut adalah contoh sikap patriotisme, kecuali

(a) mencintai produk dalam negeri.

(b) menaati peraturan di lingkungan tempat tinggal.

(c) melestarikan sejarah dan budaya bangsa.

(d) menghina teman yang berbeda agama.

Soal 6

Salah satu manfaat
koperasi bagi para anggotanya adalah …

(a) dapat berlatih
kerja sama.

(b) dapat meminjam
uang sesuka hati.

(c) dapat
melakukan kredit barang sesuka hati.

(d) dapat
melakukan barter barang.

Soal 7

Jika tingkat
pendidikan di suatu negara rendah, maka masalah sosial yang akan muncul adalah …

(a) memilih
sekolah yang bagus.

(b) perkelahian
antar pelajar.

(c) pengangguran.

(d) pertengkaran
orang tua murid.

Soal 8

Salah satu sikap
intoleransi adalah sebagai berikut, kecuali

(a) merundung
teman.

(b) menghina adat istiadat
suatu suku.

(c) merusak tempat
ibadah.

(d) menghargai
pendapat orang lain.

Soal 9

Ikhlas dan rela
berkorban adalah beberapa contoh sikap …

(a) congkak.

(b) kepahlawanan.

(c) sombong.

(d) baik hati.

Soal 10

Definisi suku
bangsa adalah …

(a) sekumpulan
orang yang menetap di suatu wilayah selama beratus-ratus tahun.

(b) sekumpulan
orang yang menghargai sejarah dan budaya negara.

(c) sekumpulan
orang yang memiliki kebiasaan, adat dan budaya yang sama.

(d) sekumpulan
orang yang merasa paling benar di antara yang lain.

Kunci Jawaban Kumpulan Soal PAS / UAS Kelas 4 SD Semester 2

Itu adalah akhir dari kumpulan contoh soal PAS / UAS kelas
4 SD semester 2 IPS 2023! Bagaimana? Apakah semuanya terasa mudah atau justru
sulit?

Yuk, cocokkan terlebih dahulu jawabanmu dengan kunci
jawaban di bawah ini!

Bahasa Indonesia

  • Soal 1: C
  • Soal 2: D
  • Soal 3: B
  • Soal 4: A
  • Soal 5: C
  • Soal 6: B
  • Soal 7: A
  • Soal 8: A
  • Soal 9: D
  • Soal 10: C

Bahasa Inggris

  • Soal 1: C
  • Soal 2: C
  • Soal 3: A
  • Soal 4: D
  • Soal 5: C
  • Soal 6: A
  • Soal 7: B
  • Soal 8: D
  • Soal 9: B
  • Soal 10: D

Matematika

  • Soal 1: B
  • Soal 2: D
  • Soal 3: B
  • Soal 4: A
  • Soal 5: A
  • Soal 6: C
  • Soal 7: B
  • Soal 8: D
  • Soal 9: A
  • Soal 10: B

IPA

  • Soal 1: C
  • Soal 2: B
  • Soal 3: A
  • Soal 4: D
  • Soal 5: C
  • Soal 6: C
  • Soal 7: A
  • Soal 8: B
  • Soal 9: B
  • Soal 10: C

IPS

  • Soal 1: C
  • Soal 2: C
  • Soal 3: A
  • Soal 4: C
  • Soal 5: D
  • Soal 6: A
  • Soal 7: C
  • Soal 8: D
  • Soal 9: B
  • Soal 10: C

Nah, sekian kumpulan contoh soal PAS / UAS kelas 4 SD
semester 2 IPS yang bisa kamu pelajari.

Kira-kira, berapa banyak soal yang berhasil kamu jawab dengan benar?


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta