Kumpulan Soal UAS Bahasa Indonesia Kelas 7 Semester 1 Kurikulum Merdeka

Bersiap sebelum menghadapi ujian akhir sekolah pasti sudah otomatis kamu lakukan. Oleh karenanya, simak kumpulan soal UAS Bahasa Indonesia di sini.

24 November 2023 Nana

Kumpulan Soal UAS Bahasa Indonesia Kelas 7 Semester 1 Kurikulum Merdeka — UAS merupakan momen di mana kamu akan menghadapi ujian yang isinya adalah soal-soal dari materi yang sudah pernah kamu pelajari di semester tersebut.

Pada kesempatan ini, Mamikos akan menyampaikan untuk kamu semua seperti apa kumpulan soal UAS Bahasa Indonesia kelas 7 semester 1 yang bisa langsung dipelajari sendiri nantinya.

Simak selengkapnya, dan coba kerjakan kumpulan soal UAS Bahasa Indonesia kelas 7 semester 1 ini.

Simak Kumpulan Soal UAS Bahasa Indonesia Kelas 7 di Sini

Kumpulan Soal UAS Bahasa Indonesia Kelas 7 Semester 1 Kurikulum Merdeka
batiktv.pekalongankota.go.id

Mempelajari dan mengerjakan kumpulan soal UAS Bahasa Indonesia kelas 7 bisa dilakukan oleh kamu yang memang ingin lebih siap dalam menghadapi ujian yang sebenarnya nanti.

Maka, kamu bisa langsung simak seperti apa kumpulan soal UAS Bahasa Indonesia kelas 7 sebagaimana yang sudah Mamikos rangkum pada uraian berikut dengan saksama.

Kumpulan Soal UAS Bahasa Indonesia Kelas 7 Semester 1 Bagian 1

1. Soal UAS Bahasa Indonesia kelas 7 Satu

Manakah di bawah ini yang bukan termasuk struktur teks deskripsi?

A. Definisi umum

B. Deskripsi bagian

C. Deskripsi manfaat

D. Deskripsi umum

Jawaban: A

2. Soal UAS Bahasa Indonesia kelas 7 Dua

Dari pernyataan berikut ini yang termasuk ciri-ciri teks deskripsi yaitu …

A. Bersifat menceritakan.

B. Mengandung bukti dan kebenaran

C. Mengandung contoh, fakta, gambar peta dan angka

D. Penggambaran tersebut dilakukan sejelas-jelasnya dengan melibatkan kesan indra

Jawaban: D

3. Soal UAS Bahasa Indonesia kelas 7 Tiga

Antonio bersekolah di SMP XXXXXX. Antonio bercita-cita menjadi dokter. Antonio sangat giat belajar, … dia selalu mendapat peringkat pertama dalam segala bidang.

Kata hubung yang tepat untuk melengkapi paragraf di atas adalah…

A. Sehingga

B. Tetapi

C. Dan

D. Atau

Jawaban: A

4. Soal UAS Bahasa Indonesia kelas 7 Empat

Lingkungan hidup yang terpelihara dapat menyelamatkan ‘habitat’ manusia karena keseimbangannya terjaga.

Makna kata yang dicetak miring adalah …

A. Tempat hidup organisme

B. Tempat hidup yang khas suatu organisme

C. Keanekarangan yang terdapat dalam satu lingkungan

D. Keanekarangan hayati yang terdapat dalam satu area

Jawaban: B

Close