17 Lagu tentang Persahabatan Indonesia dan Bahasa Inggris yang Menyentuh

Simak ide lagu tentang persahabatan yang bisa kamu nyanyikan dengan sahabat-sahabat terdekatmu!

27 Oktober 2024 Rara

17 Lagu tentang Persahabatan Indonesia dan Bahasa Inggris yang Menyentuh – Memainkan lagu persahabatan akan terdengar pas jika didengarkan bersama dengan teman atau sahabat.

Selain bisa mencairkan suasana juga bisa memperkuat persahabatan. Lagu yang menggambarkan persahabatan ini cocok dinyanyikan pada saat akan perpisahan di jenjang sekolah atau kampus.

Nah, Mamikos akan bagikan lagu persahabatan berbahasa Indonesia dan berbahasa Inggris yang bisa kamu putar bersama sahabatmu.👭✨

Rekomendasi Lagu tentang Persahabatan Indonesia dan Bahasa Inggris

Lagu tentang Persahabatan Indonesia dan Bahasa Inggris yang Menyentuh
Canva/@studioroman

Sahabat memang menjadi salah satu orang terdekat yang mengisi hari-hari kita dengan berbicara dari hati ke hati.

Mereka kadang lebih dari sekadar sosok yang menemani kita untuk jalan di kala sedih, bosan, susah, dan senang.

Selain itu, berbicara dengan sahabat bisa juga membantumu untuk merasa dihargai, mengurangi stres dan membantumu untuk meningkatkan kemampuan atau ide.

Kamu bisa mengekspresikan persahabatan dengan berbagai macam lagu untuk mengungkapkan kamu bersyukur mempunyai sahabat seperti dia.

Sudah banyak lagu tentang persahabatan yang ada, beberapa di antaranya sangat cocok sebagai lagu untuk sahabat sejati kita.

Lagu persahabatan biasanya mengandung lirik mengenai kebersamaan, kenangan, lagu perpisahan hingga syukur yang terwujud karena adanya persahabatan tersebut. 🎤🎶

Lagu tentang Persahabatan Bahasa Inggris

1. Me and My Girls oleh Selena Gomez

Sebagai penyanyi dan penulis lagu, Selena mengakui bahwa dia juga memiliki beberapa teman sejati.

Saat melakukan rekaman lagu ini, Selena mengajak teman-teman baiknya ke studio untuk mengambil peran di latar belakang suara tertawa bersama, dan membawakan bagian lirik lagu yaitu “I am going home with who I came with and who I came with is not you”.

Kutipan Chorus:

Me and my girls, me and my girls
Me and my, me and my, me and my, me and my girls
Me and my girls, me and my girls
No jodas, nosotras
Me and my girls
Me and my girls

2. I’m Only Me When I’m With You oleh Taylor Swift

Penyanyi sekaligus pencipta lagu yang lahir di tahun 1989 ini ternyata tidak hanya bisa membuat lagu bertema patah hati saja.

Di lagu ini, Taylor ingin menyampaikan perasaannya bahwa kita bisa menjadi diri sendiri ketika bersama sahabat.  

Kutipan Chorus:

I’m only up when you’re not down
Don’t wanna fly if you’re still on the ground
It’s like no matter what I do
Well, you drive me crazy half the time
The other half, I’m only tryna
Let you know that what I feel is true
And I’m only me when I’m with you

3. Real Friends oleh Camila Cabello

Lagu selanjutnya datang dari penyanyi yang populer sejak menjadi anggota grup Fifth Harmony pada season kedua The X Factor tahun 2012, Camila Cabello.

Lagu ini menceritakan tentang curahan hatinya yang merasa kesepian. Bahkan, meskipun dia berada di kota Los Angeles yang ramai tapi ia selalu merasa sepi.

Kutipan Chorus:

I’m just lookin’ for some real friends
All they ever do is let me down
Every time I let somebody in
Then I find out what they’re all about
I’m just lookin’ for some real friends
Wonder where they’re all hidin’ out
I’m just lookin’ for some real friends
Gotta get up out of this town (oh, ooh)

4. All My Friends oleh Jacob Sartorius

Lagu ini bercerita tentang sebuah kerinduan dan keinginan untuk bertemu dengan para sahabat.

Jacob sendiri adalah seorang penyanyi kelahiran 2002 asal Amerika yang terkenal dan muncul pertama kali lewat unggahannya di media sosial Musical.ly.

Di tahun 2016 Jacob merilis single pertamanya berjudul Sweatshirt dan lagu All My Friends dirilis pada tahun 2017. 

Kutipan Chorus:

All my friends are comin’ over over
I wanna see all my friends
Chillin in the backyard doin’ what we want tonight again
You know I wanna see you there

Close