Link Download Nonton Film Ngeri-Ngeri Sedap Mirip Lk21 Bioskopkeren, Sinopsis dan Nama Pemeran

Posted in: Hiburan

Link Download Nonton Film Ngeri-Ngeri Sedap Mirip Lk21 Bioskopkeren, Sinopsis dan Nama Pemeran – Film Ngeri-Ngeri Sedap adalah salah satu film Tanah Air yang saat ini tengah tayang di bioskop.

Menyusul perilisannya, sudah banyak yang mencari link download dan nonton streaming dari film bergenre drama komedi ini. Sebenarnya, seperti apa cerita film Ngeri-Ngeri Sedap hingga begitu menarik ditonton?

Untuk mengetahuinya, kita bisa membaca sinopsisnya di bawah ini, sekaligus mengenal para pemeran dari film Ngeri-Ngeri Sedap.

Link Download Nonton Film Ngeri-Ngeri Sedap

pikiran-rakyat.com

Sebelum kita membaca sinopsis film Ngeri-Ngeri Sedap, tidak ada salahnya kita ulas secara singkat film ini terlebih dahulu.

Film Ngeri-Ngeri Sedap disutradarai oleh komika Bene Dion Rajagukguk. Film ini merupakan adaptasi dari novel dengan judul yang sama karya Bene Dion Rajagukguk. Mengambil latar belakang budaya Batak, penulis sekaligus sutradaranya pun adalah seorang putra Batak.

Film drama komedi Ngeri-Ngeri Sedap sudah mulai tayang di bioskop seluruh Indonesia sejak tanggal 2 Juni 2022. Sejak penayangannya di layar lebar tersebut, film ini sukses menghibur penonton hingga tertawa terbahak-bahak dan meneteskan air mata.

Untuk memberikan gambaran mengenai film ini, berikut adalah sinopsis film Ngeri-Ngeri Sedap yang masih ditayangkan di bioskop.

Sinopsis Film Ngeri-Ngeri Sedap

Film Ngeri-Ngeri Sedap menceritakan orang tua dari suku Batak, yaitu Pak Domu dan Mak Domu, serta anak-anak mereka, Domu, Gabe, dan Sahat.

Pak Domu dan Mak Domu diceritakan tinggal bersama Sarma. Sedangkan anak-anak mereka lainnya telah pergi keluar untuk merantau. Setelah cukup lama pergi, anak-anak Pak Domu dan Mak Domu pun sudah terbilang sukses.

Suatu ketika, Pak Domu dan Mak Domu sangat menginginkan anak-anak mereka untuk pulang ke rumah dan mengikuti upacara adat. Namun, karena hubungan orang tua dan anak yang tidak harmonis, mereka pun menolak untuk pulang.

Tentu saja keduanya tidak kehilangan akal. Mereka kemudian berpura-pura bertengkar dan bahkan hendak bercerai untuk mendapatkan perhatian anak-anak mereka. Hal itu pun dilakukan agar mereka bersedia untuk pulang.

Lalu, apakah cara yang ditempuh Pak Domu dan Mak Domu akan berhasil? Untuk mengetahui keseluruhan ceritanya, kamu harus menontonnya langsung.

Link Download Nonton Film Ngeri-Ngeri Sedap

Setelah ditayangkan di bioskop, ada informasi yang beredar bahwa film Ngeri-Ngeri Sedap ini sudah bisa ditonton secara gratis tanpa kamu harus repot pergi ke bioskop.

Melalui link yang tersebar di media sosial dan internet, penonton bisa nonton dan mengunduh melalui situs LK21 dan sejenisnya. Namun, perlu kamu ketahui bahwa situs-situs tersebut adalah situs ilegal atau tidak resmi.

Jika kamu tetap menonton dan mengunduh melalui situs-situs tersebut, maka perbuatan tersebut tentu saja termasuk sebagai perbuatan yang melanggar hukum. Oleh karena itu, Mamikos menyarankan agar kamu tetap menonton secara legal melalui situs resmi.

Di bawah ini adalah link situs resmi di mana kamu bisa nonton film Ngeri-Ngeri Sedap secara legal.

TIX.id → https://www.tix.id/movie/ngeri-ngeri-sedap/

CGV → https://m.cgv.id/movies/info/22008500

Cinema21 → https://21cineplex.com/ngeringeri-sedap,129176,12NNSP.htm

Menonton secara legal di bioskop memang artinya tidak gratis. Akan tetapi, hal itu lebih baik daripada melanggar hukum dengan mendukung pembajakan film. Karya seperti film juga adalah salah satu karya anak bangsa yang harus dihargai.

Cara menghargainya adalah dengan menghindari penayangan ilegal yang tentu akan merugikan pemilik karya dan penonton itu sendiri. Misalnya, dengan banyaknya iklan dan tidak terjaminnya keamanan situs gratis.

Nama Pemeran Film Ngeri-Ngeri Sedap

tribunnews.com

Salah satu keunggulan dari film Ngeri-Ngeri Sedap adalah pemerannya yang merupakan para artis papan atas dan sekaligus komedian. Tidak heran jika film ini berhasil membuat penonton tertawa.

Siapa saja, ya, pemeran film Ngeri-Ngeri Sedap ini? Berikut adalah daftar nama pemeran film Ngeri-Ngeri Sedap.

Pemain Utama

  • Arswendy Being Swara Nasution: Pak Domu
  • Tika Panggabean: Mak Domu
  • Boris Bokir: Domu
  • Lolox: Gabe
  • Indra Jegel: Sahat
  • Gita Bhebita Butar-butar: Sarma
  • Deven Mathvey Rapha: Domu kecil
  • Jethro Nathan: Gabe kecil
  • Exadio Aurelius Jordy: Sahat kecil
  • Angelina Diva: Sarma kecil

Pemain Lainnya

  • Rita Matu Mona: Opung Domu
  • Paulus Simangunsong: Amang Anggiat
  • Pritt Timothy: Pak Pomo
  • Edwin Samosir: Bapak Iapo
  • Indah Permatasari: Neny
  • Soleh Solihun: Bapak Neny
  • Fitria Sechan: Ibu Neny
  • Sabam Samosir: Bapak Uda
  • Oppung Samantha: Mamak Marlina
  • Muhadkly Acho: Pelawak
  • Abdur Arsyad: Pelawak
  • Ucita Pohan: Produser TV

Sisi Menarik Film Ngeri-Ngeri Sedap

Selain dibintangi oleh artis-artis papan atas dengan akting yang mumpuni, kelebihan dari film Ngeri-Ngeri Sedap adalah adanya budaya Batak yang turut diperkenalkan kepada penonton melalui film ini.

Latar belakang budaya Batak di Sumatera Utara bisa dikatakan masih jarang diangkat dan dipilih. Apalagi, film ini juga membicarakan soal tata krama, adat istiadat, dan kebiasaan masyarakat Batak.

Selain sutradara yang merupakan putra Batak, para pemain lainnya pun juga merupakan keturunan Batak. Tidak heran apabila sutradara dan pemainnya bisa menggambarkan budaya Batak dan memerankan suku Batak secara detail.

Disebut Relatable dengan Keluarga di Indonesia

Di samping itu, film ini pun dinilai tidak hanya bagus, tetapi juga berkesan. Sebab, permasalahan yang diangkat disebut-sebut sangat relatable. Di antaranya adalah bagaimana Pak Domu sebagai ayah yang peduli dengan penilaian orang lain.

Hal itu pun digambarkan dengan Pak Domu yang tidak setuju dengan pilihan-pilihan anaknya. Misalnya, Domu yang ingin menikahi orang Sunda, Gabe yang ingin menjadi pelawak, dan Sahat yang dituntut untuk merawat orang tua dan warisan keluarga.

Belum lagi, Sarma sebagai satu-satunya anak perempuan. Sebagai anak perempuan, usaha Sarma untuk menggapai mimpi terhalang dengan budaya yang mengharuskan anak perempuan untuk tetap di rumah.

Film ini pun disebut memiliki sisi yang seimbang antara komedi dan drama. Ditambah dengan tangis Sarma yang menjadi “gong” film ini. Akting para pemain patut diacungi jempol.

Walaupun mengangkat budaya Batak, film ini terbilang cukup universal. Ceritanya tetap bisa dinikmati oleh penonton yang bukan berdarah Batak. Jadi, jangan sampai ketinggalan nonton film ini.

Demikian ulasan tentang sinopsis, nama pemeran, dan link nonton film Ngeri-Ngeri Sedap. Biarpun nonton dan unduh dari situs bajakan memang gratis, tapi jangan sampai kamu tergiur untuk nonton dan unduh secara ilegal.

Akan lebih aman jika kamu nonton dan unduh film dari situs-situs resmi atau bahkan jika harus pergi ke bioskop. Anggap saja kamu bisa sekalian jalan-jalan dan healing dengan pergi nonton ke bioskop.

Sekian yang bisa disampaikan di artikel ini. Selamat menonton!


Klik dan dapatkan info kost di dekatmu:

Kost Jogja Harga Murah

Kost Jakarta Harga Murah

Kost Bandung Harga Murah

Kost Denpasar Bali Harga Murah

Kost Surabaya Harga Murah

Kost Semarang Harga Murah

Kost Malang Harga Murah

Kost Solo Harga Murah

Kost Bekasi Harga Murah

Kost Medan Harga Murah