Link Nonton dan Download One Piece Red Full Movie Mirip Telegram Lk21, Tanggal Tayang dan Sinopsisnya
Link Nonton dan Download One Piece Red Full Movie Mirip Telegram Lk21, Tanggal Tayang dan Sinopsisnya – Penggemar One Piece kini boleh berbahagia, pasalnya anime One Piece Red akan hadir di bioskop Indonesia pada September mendatang.
Beberapa pengisi suara dalam film ini diisi oleh Kaori Nazuka, Mayumi Tanaka, Kazuya Nakai, dan Akemi Okamura.
Sebelum menyaksikan Luffy, Shanks, dan Uta dalam film One Piece Red, yuk ulik sinopsis dan tanggal tayangnya terlebih dahulu di bawah ini.
Berikut Sinopsis dan Tanggal Tayang One Piece Red
Daftar Isi
Daftar Isi
Sebagai salah satu anime terpopuler saat ini, kehadiran One Piece Red pastinya sudah ditunggu penggemarnya di seluruh dunia.
One Piece Red akan menjadi film ke-15 dari deretan petualangan bajak laut Topi Jerami.
Disutradarai oleh Goro Taniguchi, film One Piece Red sudah tayang di Jepang pada 6 Agustus lalu.
Faktanya, film ini dirilis untuk memperingati 1000 episodenya series One Piece.
One Piece Red ternyata tidak berhubungan langsung dengan cerita utama One Piece yang mana kini Luffy sedang bertarung dengan Kaido.
Film ini akan menceritakan masa lalu Luffy dan cerita Shanks. Namun tidak menutup kemungkinan One Piece Red akan menyajikan beberapa informasi yang akan mengarah ke cerita utama One Piece.
Sinopsis
One Piece Red
One
Piece Red menceritakan tentang kisah Luffy si Bajak Laut Topi Jerami pergi ke
sebuah festival musik yang terletak di Pulau Musik Elegia. Konser musik tersebut
menjadi lokasi konser diva terbesar di dunia bernama Uta.
Tak hanya menakjubkan, Uta juga disukai oleh banyak orang di seluruh dunia.
Hingga pada suatu hari Uta pun melaksanakan sebuah konser live dan mengungkapkan dirinya kepada publik.
Semua kalangan mulai dari bajak laut, mariner dan seluruh penggemarnya dari seluruh dunia berkumpul di Pulau Musik Elegia untuk menikmati suara dari merdu Uta.
Dalam potongan trailer film One Piece Red terlihat bahwa Luffy menghampiri Uta dengan sangat santai ke panggungnya.
Tampak keduanya sudah saling mengenal satu sama lain, mengingat keduanya memang sudah berteman sedari kecil.
Para penggemar bertanya lainnya cukup kebingungan melihat Luffy yang nyatanya mengenal Uta.
Luffy pun mengungkapkan sebuah fakta mengejutkan, yakni Uta merupakan anak dari si rambut merah Shanks. Tentunya fakta ini mengejutkan semua orang.
Selain fokus pada kisah sang diva, film One Piece Red juga bakal mengulik kisah Shanks secara lebih mendalam.
Seperti yang kita ketahui, Shank adalah seorang legenda bajak laut yang menjadi inspirasi Luffy, tetapi selama ini keberadaan dan sepak terjangnya masih misterius.
Pada salah satu adegan, Luffy tampak mengucapkan suatu hal berhubungan dengan perpisahan Uta dan Shanks.
Uta juga digambarkan memiliki konflik di sekitarnya. Ia memiliki masalah masa lalu dengan ayahnya, Shanks.
Dirinya merasa sang ayah telah membuangnya. Namun, diungkapkan pula ternyata Shanks melakukannya justru demi menyelamatkan Uta.
Kira-kira bagaimana usaha Luffy membantu Uta dalam sejumlah konflik di film ini?
Karakter dan Pengisi Suara One Piece Red
Screenplay akhirnya telah mengkonfirmasi karakter beserta pengisi suara di film Eiichiro Oda ini.
Beberapa karakter yang akan hadir dalam One Piece Red masih mengikuti komik aslinya.
Di bawah ini adalah daftar karakter dan pengisi suara One Piece Red:
1.
Monkey D. Luffy (Mayumi Tanaka)
Luffy adalah protagonis utama di serial anime One Piece. Ia juga merupakan kapten dari bajak laut Topi Jerami yang bercita-cita menjadi raja bajak laut.
Di salah satu poster promosi film One Piece Red, Luffy tampak mengenakan kostum baru yang lebih glamor dengan jaket kulit hitam dan topi besar.
2.
Roronoa Zoro (Kazuya Nakai)
Zoro adalah anggota penting dari Bajak Laut Topi Jerami dan juga merupakan wakil kapten.
Di film One Piece Red, Zoro tampak tampil dengan setelan hitam yang lebih minimalis.
3.
Nami (Akemi Okamura)
Nami dikenal sebagai navigator andal Bajak Laut Topi Jerami.
Dalam film One Piece Red, Nami tampak tak lagi menggunakan jeans dan bralette, melainkan atasan seksi dan rok hitam.
4.
Usopp (Kappei Yamaguchi)
Usopp merupakan salah satu karakter yang membawa nuansa komedi dalam serial anime One Piece, tak jarang ia muncul dalam beberapa momen paling lucu di One Piece.
Dalam poster film One Piece Red memperlihatkan sosok Usopp dalam setelan hitam mengkilap dan topi funky.
5.
Sanji (Hiroaki Hirata)
Sanji merupakan seorang juru masak Bajak Laut Topi Jerami yang juga sangat kuat di medan pertempuran.
Dalam film One Piece Red, Sanji tampak mengenakan kemeja baby pink dibalut jaket kulit hitam dan sepatu bot tinggi.
6.
Tony Chopper (Ikue Otani)
Chopper merupakan si dokter imut yang juga akan tampil dalam One Piece Red.
Dalam film terbaru One Piece ini, Chopper tampak mengenakan topi merah muda khasnya yang dikombinasikan dengan topi hitam besar, lalu dipasangkan dengan celana pendek merah marun dan kemeja tanpa lengan.
7.
Red-Haired Shanks (Shuichi Ikeda)
Shanks merupakan salah satu bajak laut hebat dan ditakuti di dunia One Piece.
Shanks juga menginspirasi Luffy setelah memberikan topi jerami kepadanya, lalu Luffy ikut termotivasi untuk menjadi raja bajak laut karenanya.
Di dalam One Piece Red, Akagami no Shanks digambarkan sebagai tokoh berbadan tinggi, gempal, berambut merah, dan berkulit gelap.
Berbanding terbalik dengan masa kecilnya, justru ia tidak menonjol karena terlahir paling kecil di antara Yonko (Empat Kaisar) lainnya.
8.
Uta (Kaori Nazuka & Ado)
Uta merupakan seorang idol yang disenangi oleh hampir semua orang di dunia One Piece.
Faktanya, Uta juga merupakan anak dari Shank, yakni salah satu dari empat Kaisar Lautan dan juga teman masa kecil Luffy.
Hubungan antara Uta dan sang ayah tidak begitu dekat.
9.
Gordon (Kenjiro Tsuda)
Gordon merupakan sosok misterius yang mengetahui bahwa Uta dan Shanks adalah keluarga.
Sebagai sosok yang misterius, Gordon nyatanya juga menyembunyikan banyak hal tentang Uta dan Shanks. Sementara identitas Gordon sendiri tidak banyak ditemukan.
Di dalam One Piece Red, Gordon digambarkan mempunyai ciri bahu lebar dan badan yang kurus.
Ia juga mudah dikenali karena bentuk dagu ganda dan kepalanya yang memanjang. Selain itu, terdapat sisa luka di dahinya yang nampak mencolok dengan warna kulitnya.
10.
Bartolomeo (Tyson Rinehart)
Bartolomeo merupakan satu dari tujuh kru kelompok bajak laut Topi Jerami.
Shanks sangat membenci Bartolomeo karena ia pernah melakukan kesalahan yang fatal, yakni pernah membakar Jolly Roger kepunyaan Akagami dan mengganti benderanya dengan topi Jerami.
Hal inilah yang membuat Shanks murka serta tidak akan mengampuninya.
Jadwal
Tayang One Piece Red
Para pecinta manga boleh berbahagia, pasalnya film One Piece Red akan segera tayang serentak pada 16 September 2022.
Pengumuman ini sudah secara resmi diumumkan oleh CGV Cinemas Indonesia. Kalau ingin nonton One Piece series, pastikan jangan pakai situs bajakan ya.
Itulah sekilas info yang bisa Mamikos bagikan kepda kamu terkait sinopsis dan tanggal tayang One Piece Red.
Mamikos infokan kembali, One Piece Red akan mengeksplorasi kisah masa lalu bajak laut merah, Shanks dan putrinya.
Buat kamu yang ingin mencari informasi film atau anime lainnya, kamu bisa kunjungi situs Mamikos dan cari informasinya di sana.
Klik dan dapatkan info kost di dekat mu: