Link Pendaftaran IPDN 2022, Syarat masuk, Kuota, dan Biaya
Link Pendaftaran IPDN 2022, Syarat masuk, Kuota, dan Biaya — Menjelang kelulusan Sekolah Menengah Atas, beberapa siswa yang hendak melanjutkan pendidikan mereka ke perguruan tinggi pastinya memerlukan informasi mengenai sekolah tinggi tujuan.
Dalam kesempatan kali ini, Mamikos akan memberikan ulasan lengkap terkait link pendaftaran IPDN 2022 mulai dari syarat masuk, banyaknya kuota hingga penjelasan terkait biaya sekolah maupun pendaftarannya.
Ulasan Link Pendaftaran IPDN 2022: Syarat, Kuota, dan Biaya
Daftar Isi
Daftar Isi
IPDN atau kepanjangan dari Institut Pemerintahan Dalam Negeri merupakan salah satu sekolah tinggi yang cukup populer di Indonesia. Banyak sekali peminat yang ingin bisa masuk ke perguruan tinggi satu ini.
IPDN dikenal juga sebagai sekolah atau perguruan tinggi kedinasan sebab institusi pendidikan satu ini memang dikelola langsung oleh instansi pemerintah. Maka tak heran jika pihak penyelenggara pendidikan juga berasal dari instansi pemerintah.
1. Fakta Terkini Kampus IPDN dan Peminatnya yang Cukup Tinggi
Untuk kamu para siswa yang adalah lulusan SMA, MA, maupun SMK yang ingin masuk ke IPDN, maka bersiaplah. Sebab sebentar lagi pendaftarannya akan segera dibuka.
Fakta terbaru dari Institut Pemerintahan Dalam Negeri IPDN ini adalah sekolah tinggi ini tercatat sebagai sekolah ikatan dinas terbaik pertama di Indonesia versi Webometrics di tahun 2022 ini.
Berdasarkan hasil pemeringkatan oleh Webometrics, Institut Pemerintahan Dalam Negeri IPDN ini memperoleh peringkat ke-149 secara nasional dan peringkat ke-7149 di seluruh dunia sebagai sekolah terbaik.
2. Link Pendaftaran IPDN 2022, Akses di Sini
Kamu sudah tak sabar ingin mengetahui link pendaftaran IPDN 2022?? Kamu sebagai calon peserta wajib untuk mengikuti semua tahapan tes yang ditetapkan pihak IPDN.
Jika para peserta memenuhi persyaratan yang ditetapkan IPDN pada setiap tes hingga tes akhir, maka bisa dipastikan peserta bersangkutan dinyatakan lulus sebagai calon praja IPDN.
Di bawah ini adalah info link Pendaftaran IPDN 2022 seperti yang berhasil Mamikos kutip dari link resmi spcp.ipdn.ac.id.
- Kamu dapat melakukan pendaftaran secara daring dengan mengakses portal resmi SSCASN BKN di alamat dikdin.bkn.go.id.
- Kamu perlu membuat akun SSCASN Sekolah Kedinasan 2022 terlebih dulu.
- Lakukan login ke situs SSCASN Sekolah Kedinasan menggunakan NIK serta password yang telah kamu daftarkan.
- Langkah selanjutnya pilihlah Sekolah Kedinasan IPDN lalu mengisi biodata dan mengunggah dokumen persyaratan administrasi SPCP IPDN sesuai yang diminta.
- Selesaikan proses pendaftaran dengan mengecek resume serta mencetak bukti pendaftaran.
3. Uraian Jadwal Pendaftaran IPDN 2022
Setelah informasi link pendaftaran IPDN seperti yang Mamikos tuliskan di atas, rangkaian kegiatan atau jadwal pun perlu kamu tahu. Informasi seputar kevalidan data bisa kamu cek via laman resmi IPDN.
Berdasarkan informasi yang Mamikos dapatkan, di bawah ini adalah uraian jadwal dan kegiatan dalam rangkaian pendaftaran IPDN 2022 yang dapat kamu ketahui.
- Pendaftaran secara daring via laman dikdin.bkn.go.id mulai 9 April sampai 30 April 2022
- Proses pembuatan akun SSCASN Sekolah Kedinasan mulai 9 April sampai 30 April 2022
- Login pendaftaran menggunakan NIK serta password yang sudah dibuat mulai 9 April sampai 30 April 2022
- Memilih Sekolah Kedinasan, mengisi biodata serta mengunggah dokumen persyaratan administrasi SPCP IPDN mulai 9 April sampai 30 April 2022
- Melakukan penyelesaian pendaftaran dengan mengecek resume serta mencetak bukti pendaftaran mulai 9 April sampai 30 April 2022.
- Memverifikasi dokumen persyaratan administrasi yang sudah kamu unggah pada 10 April sampai 3 Mei 2022
- Pengumuman verifikasi dokumen persyaratan di laman dikdin.bkn.go.id pada 4 Mei 2022
- Melakukan pembayaran PNBP SKD sesuai kode billing jika kamu adalah peserta yang memenuhi syarat verifikasi dokumen pada 15 sampai 23 Mei 2022
- Mencetak kartu ujian pada 25 Mei 2022
Uraian Jadwal Pendaftaran IPDN 2022
- Pengumuman peserta SKD pada 27 Mei 2022
- Pelaksanaan SKD IPDN pada 3 sampai 28 Juni 2022
- Pengumuman hasil SKD dirilis pada 9 Juli 2022
- Pelaksanaan tes kesehatan tahap I pada 22 sampai Juli 2022
- Pengumuman tes kesehatan tahap I pada 28 Juli 2022
- Pelaksanaan tes psikologi, integritas, dan kejujuran pada 12 Agustus 2022
- Pengumuman tes psikologi, integritas, dan kejujuran pada 17 Agustus 2022
- Verifikasi faktual dokumen persyaratan pendaftaran dan tes kesehatan tahap II, kesamptaan, dan pemeriksaan penampilan pada 23 sampai 27 Agustus 2022
- Pengumuman hasil pantukhir pada 1 September 2022
- Registrasi calon praja IPDN pada 7 sampai dengan 12 September 2022
4. Deretan Syarat Masuk IPDN 2022
Untuk masuk ke IPDN ada beberapa persyaratan yang wajib untuk para calon pendaftarnya ketahui yang sudah Mamikos lampirkan sebagai berikut.
- Calon pelamar adalah Warga Negara Indonesia (WNI)
- Saat mendaftar minimal usia 16 tahun dan maksimal 21 tahun
- Memiliki tinggi badan minimal 160 cm bagi pria dan minimal 155 cm bagi wanita
Syarat khusus pendaftar IPDN
- Selain persyaratan umum seperti yang terlampir di atas, Mamikos juga ingin menginformasikan syarat khusus pendaftaran IPDN sebagai berikut:
- Calon pendaftar tidak sedang menjalani atau terancam hukuman pidana saat mendaftar
- Bagi peserta pria tidak memiliki tindik atau memiliki bekas tindik di telinga maupun anggota badan lainnya kecuali yang disebabkan ketentuan agama atau adat.
- Tidak memiliki tato
- Tidak memakai kacamata minus maupun lensa kontak
- Belum pernah menikah/kawin, dan bagi pendaftar wanita belum pernah hamil dan melahirkan.
Memiliki ijazah paling rendah Sekolah Menengah Atas (SMA) atau Madrasah Aliyah (MA) atau lulusan Paket C. Apabila kamu adalah lulusan tahun 2018 sampai dengan 2021 perhatikan beberapa ketentuan sebagai berikut:
- Memiliki minimal nilai rata-rata ijazah 70,00 untuk nilai rata-rata rapor dan nilai ujian sekolahnya.
- Nilai rata-rata ijazah bagi pendaftar yang berasal dari Provinsi Papua dan Provinsi Papua Barat minimal 65,00 untuk nilai rata-rata rapor dan nilai ujian sekolahnya.
- E-KTP bagi peserta yang sudah menginjak usia 17 tahun atau Kartu Keluarga (KK) bagi yang belum memiliki E-KTP.
- Berdomisili minimal 1 tahun di provinsi tempat calon peserta mendaftar secara sah terhitung di tanggal awal pendaftaran dan melampirkan bukti Kartu Tanda Penduduk, Kartu Keluarga serta Surat Pindah (untuk kamu yang pindah tempat tinggal) serta dokumen lain yang berkaitan dengan domisili.
Untuk informasi terkait biaya maupun kuota yang dibuka oleh IPDN kamu perlu menyimak secara berkala pembaruan beritanya via laman resmi IPDN. Sebab hanya di situs resminya lah kamu bisa memperoleh info valid yang dapat dipercaya.
Itulah penjelasan yang bisa Mamikos sampaikan terkait link pendaftaran IPDN 2022 mulai dari syarat masuk, kuota, dan biaya pada kesempatan kali ini. Semoga apa yang sudah Mamikos sampaikan di atas bermanfaat dan memberi kamu inspirasi baru terkait pendaftaran IPDN 2022.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: