50 Link Pendaftaran Ujian Mandiri PTN Favorit 2021/2022

50 Link Pendaftaran Ujian Mandiri PTN Favorit 2021/2022 – Pendaftaran ujian mandiri PTN adalah alternatif bagi siswa/siswi lulusan SMA/MA/SMK yang dingin melanjutkan ke pendidikan ke perguruan tinggi negeri, tapi tidak lolos pada tahap seleksi SNMPTN dan SBMPTN. 

Pendaftaran Ujian Mandiri PTN Favorit 2021

Calon mahasiswa yang ingin masuk perguruan tinggi negeri pasti melewati SNMPTN dan SBMPTN terlebih dahulu. Bisa langsung mengikuti ujian mandiri atau tidak? “Bisa saja, asalkan uangmu banyak”. Ya, kira-kira itulah jawaban yang akan diberikan. Pendaftaran ujian mandiri PTN adalah kesempatan terakhir yang dapat calon mahasiswa yang bersikeras ingin berkuliah di PTN yang diinginkan. Biaya pendidikannya memang lebih tinggi dibandingkan dengan jalur SNMPTN dan SBMPT. Itulah sebabnya, calon mahasiswa pasti berusaha keras dari seleksi yang paling awal. 

Banyak juga orang yang beranggapan bahwa calon mahasiswa sudah pasti lolos pada pendaftaran ujian mandiri PTN. Ini merupakan anggapan yang kurang tepat. Pasalnya, kuota yang diberikan untuk seleksi ujian mandiri hanya 30% saja dari total kursi yang disediakan masing-masing PTN dan tidak boleh melebihi persentase tersebut. Meskipun pendaftar ujian mandiri tidak sebanyak SNMPTN dan SBMPTN, tapi peserta harus tetap berusaha memenuhi standar penerimaan melalui nilai ujian tulis. 

Saat ini, banyak perguruan tinggi negeri yang melakukan penilai pendaftaran ujian mandiri PTN menggunakan nilai UTBK, loh. Kamu yang sudah pernah mengikuti sleksi UTBK untuk pendaftaran SBMPTN, tapi tidak loloss, kamu bisa menggunakan nilai tersebur untuk mendaftar ujian mandiri. Namun, tidak semua PTN memiliki kebijakan yang sama.Kamu harus tahu informasi dari perguruan tinggi negeri tujuanmu secara detail.

Kamu juga perlu tahu bahwa tidak semua perguruan tinggi negeri memberikan kesempatan melalui seleksi ujian mandiri. Berikut ini sudah Mamikos daftarkan link pendaftaran ujian mandiri PTN Favorit 2021 untuk memudahkan memperoleh informasi. Agar lebih mudah mencari linknya, kamu bisa gunakan CTRL F kemudian cari nama universitas yang kamu tuju. 

Apa Itu pendaftaran ujian mandiri PTN?

Pendaftaran ujian mandiri PTN adalah seleksi bagi calon mahasiswa baru  Perguruan Tinggi Negeri (PTN). Ujian mandiri adalah seleksi yang diselenggarakan oleh masing-masing PTN secara langsung. Waktu pendaftaran ujian mandiri PTN yang satu dengan PTN yang lain bisanya berbeda-beda tergantung kebijakan masing-masing PTN. 

Biasanya peserta dinyatakan lolos pendaftaran ujian mandiri PTN setelah menjalankan ujian tulis. Materi ujian yang biasa diujikan adalah Saintek (Sains dan Teknologi), Soshum (Sosial dan Hukum), dan gabungan antara kedua materi tersebut. Seringkali, banyak peserta menganggap bahwa mereka sudah pasti lulus melalui seleksi ujian mandiri. Namun, pada kenyataannya tidak seperti itu. Peserta harus berusaha mendapatkan nilai sesuai dengan ketentuan masing-masing PTN. 

 Link Pendaftaran Ujian Mandiri PTN Favorit 2021

  1. Universitas Indonesia (UI): https://penerimaan.ui.ac.id/page/registration
  2. Universitas Gadjah Mada (UGM): https://um.ugm.ac.id/admisi
  3. Institut Pertanian Bogor (IPB): https://pendaftaran.admisi.ipb.ac.id/
  4. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS): https://smits.its.ac.id/
  5. Universitas Brawijaya (UB): https://selma.ub.ac.id/
  6. Universitas Airlangga (UNAIR): https://pendaftaran.unair.ac.id/
  7. Institut Teknologi Bandung (ITB): https://admission.itb.ac.id
  8. Universitas Sebelas Maret (UNS Surakarta): https://spmb.uns.ac.id/ 
  9. Universitas Diponegoro (UNDIP): https://pendaftaran.undip.ac.id/
  10. Universitas Jember (UNEJ): https://unej.ac.id/
  11. Universitas Pendidikan Indonesia (UPI):https://pmb.upi.edu/
  12. Universitas Hasanuddin (UNHAS): https://web.unhas.ac.id
  13. Universitas Padjadjaran Bandung (UNPAD): https://www.unpad.ac.id
  14. Universitas Syiah Kuala (UNSYIAH): http://pmb.unsyiah.ac.id/
  15. Universitas Negeri Yogyakarta (UNY): http://pmb.uny.ac.id/
  16. Universitas Sumatera Utara (USU): https://penerimaan.usu.ac.id/
  17. Universitas Negeri Malang (UM): https://um.ac.id
  18. Universitas Negeri Semarang (UNNES): https://penerimaan.unnes.ac.id
  19. Universitas Andalas (UNAND): https://pmb.unand.ac.id
  20. Universitas Lampung (UNILA): http://simanila.unila.ac.id/
  21. Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS): https://pmb.pens.ac.id
  22. Universitas Sriwijaya (UNSRI): https://usm.unsri.ac.id/
  23. Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta (UAD): https://pmb.uad.ac.id/
  24. Universitas Riau (UNRI): https://um.unri.ac.id
  25. Universitas Negeri Padang (UNP): https://spmb.unp.ac.id/mandiri/registrasi/
  26. Universitas Negeri Surabaya (UNESA): https://sipenmaru.unesa.ac.id/
  27. Universitas Mercu Buana (UNWAMA): https://pendaftaran.mercubuana.ac.id/
  28. Universitas Malikussaleh (UNIMAL): https://pmb.unimal.ac.id/
  29. Universitas Negeri Makassar (UNM): http://pmbm.unm.ac.id/
  30. Universitas Udayana (UNUD): https://e-registrasi.unud.ac.id/
  31. Universitas Jenderal Soedirman (UNSOED): http://spmb.unsoed.ac.id
  32. Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (UNTIRTA):https://spmb.untirta.ac.id/
  33. Universitas Islam Negeri UIN Syarif Hidayatullah(UINJKT): https://spmb.uinjkt.ac.id 
  34. Universitas Negeri Medan (UNIMED): https://sm.unimed.ac.id/
  35. Universitas Bengkulu (UNIB): http://admisi.unib.ac.id/
  36. Universitas Mulawarman (UNMUL): https://unmul.ac.id/
  37. Universitas Tadulako (UNTAD): https://pendaftaran.untad.ac.id/
  38. Universitas Haluoleo Kendari (UNHALU): https://uho.ac.id
  39. Universitas Sam Ratulangi (UNSRAT): https://www.unsrat.ac.id/
  40. Universitas Pendidikan Ganesha (UNDIKSHA): https://undiksha.ac.id
  41. Universitas Negeri Jakarta (UNJ): http://penmaba.unj.ac.id
  42. Universitas Jambi (UNJA): https://pmb.unja.ac.id/
  43. Universitas Surabaya (UBAYA): https://ubaya.ac.id/
  44. Universitas Lambung Mangkurat (ULM): https://pmb.ulm.ac.id
  45. Politeknik Negeri Lhokseumawe (PNL): http://pmb.pnl.ac.id
  46. Universitas Islam Negeri UIN Sunan Ampel Surabaya: https://pmb.uinsby.ac.id/
  47. Universitas Tarumanagara (UNTAR): http://untar.ac.id/
  48. Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM): https://pmb.unikom.ac.id/
  49. Politeknik Negeri Ujung Pandang (PNUP): https://www.poliupg.ac.id
  50. Politeknik Negeri Malang (PNM): http://spmb.polinema.ac.id/mandiri

Tips Mengikuti Pendaftaran Ujian Mandiri PTN

1. Mencari Informasi Secara Detail

Berhubung seleksi mandiri PTN yang satu dengan yang lain dilaksanakan dalam waktu yang berbeda, kamu harus mengetahui jadwal pelaksanaannya dengan jelas. Saat ini sudah banyak PTN yang mengumumkan jadwal seleksi mandirinya, tapi ada juga yang belum. Kamu harus rajin-rajin mengecek website resmi dan sosial media PTN yang kamu tuju untuk mengetahui jadwal pastinya. 

2. Penuhi Semua Persyaratan

Pendaftaran ujian mandiri PTN merupakan kesempatan terakhir bagi kamu yang sangat ingin melanjutkan pendidikan di PTN favorit. Penuhi syarat-syarat yang diminta PTN seluruhnya. Jika memiliki sertifikat prestasi yang menunjang, bisa kamu sertakan juga. 

3. Belajar dan Latihan Soal dengan Giat

Sebagian besar PTN masih menggunakan nilai ujian tulis yang diselenggarakan untuk mengukur kemampuan calon mahasiswa baru yang akan diterima. Berusahalah serajin mungkin untuk mempelajari materi-materi ujian tulis, dan perbanyak latihan soal.

Pola-pola soal biasanya mirip, dengan begitu kamu akan tahu cara menyelesaikan soal dengan baik. Ketersediana akses internet seharusnya cukup mendukungmu untuk menemukan berbagai materi dan latihan soal yang dapat kamu gunakan sebagai bahan pembelajaran.

4. Perhitungkan Biaya Pendidikan

Tanpa bermaksud meremehkan kemampuanmu, menurut Mamikos kamu harus perhitungkan biaya pendidikan yang akan kamu tanggung jika lolos pada jurusan dan universitas yang kamu inginkan.

Seperti yang sudah di bahas di atas, pendaftaran ujian mandiri PTN membutuhkan biaya pendidikan yang lebih tinggi dibandingkan seleksi SNMPTN dan SBMPTN. Biaya seperti SPP, uang muka atau uang pangkal kuliah, praktikum (jika jurusan yang menggunakan praktikum) dan biaya teknis lainnya perlu kamu perhitungkan dengan detail. Hal ini bertujuan agar kegiatan kuliahmu kedepannya tidak mengalami kendali. 

Demikian daftar link pendaftaran ujian mandiri PTN Favorit 2021 yang dapat Mamikos rangkumkan untukmu. Mamikos juga telah menambahkan pengetahuan mengenai seleksi ujian mandiri agar kamu lebih memahami prosesnya. Semoga bermanfaat, ya. 


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idaman mu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta