Link Pengumuman Hasil Seleksi Mandiri UPI 2021/2022

Link Pengumuman Hasil Seleksi Mandiri UPI 2021/2022 – Pendaftaran untuk Seleksi Mandiri UPI 2021/2022 secara resmi dibuka untuk para peserta yang akan mendaftar ke jenjang pendidikan Sarjana maupun Diploma. Setelah mendaftar, para peserta akan menghadapi seleksi yang nantinya akan menentukan apakah mereka diterima atau tidak menjadi mahasiswa UPI. Setelah melakukan pendaftaran dan menjalankan seleksi, peserta bisa mengetahui lulus tidaknya mereka melalui pengumuman hasil yang akan diumumkan oleh pihak UPI. Untuk mengetahui pengumuman hasil Seleksi Mandiri UPI 2021/2022, kamu bisa mengaksesnya melalui tautan yang akan Mamikos bagikan berikut ini.

Informasi Terbaru Link Pengumuman Hasil Seleksi Mandiri UPI 2021/2022

manper.upi.edu

Tahun 2021 ini, UPI atau Universitas Pendidikan Indonesia tidak hanya membuka penerimaan mahasiswa baru melalui SNMPTN atau SBMPTN saja. UPI memberi kesempatan kembali bagi para lulusan SMA/sederajat dengan membuka penerimaan mahasiswa baru melalui jalur Seleksi Mandiri. Seleksi Mandiri UPI 2021/2022 sendiri diselenggarakan secara independen oleh UPI untuk menjaring para calon mahasiswa terbaik. Nah, nformasi yang kali ini akan Mamikos sampaikan adalah seputar link yang bisa digunakan oleh para peserta Seleksi Mandiri UPI 2021/2022 untuk mengakses pengumuman hasil seleksi.

Persyaratan Pendaftaran Seleksi Mandiri UPI 2021/2022

Untuk melakukan pendaftaran Seleksi Mandiri UPI 2021/2022, para peserta diharuskan memenuhi beberapa syarat yang telah ditentukan. Persyaratan pendaftaran tersebut ada dua, yaitu persyaratan umum dan khusus.

Persyaratan Umum

  1. Lulusan SMA/MA/SMK/Paket C tahun 2021, 2020, dan 2019.
  2. Memiliki sertifikat nilai UTBK LTMPT 2021.
  3. Mempunyai kesehatan fisik yang tidak mengganggu kelancaran belajar di program studi pilihannya.

Persyaratan Khusus

  1. Pendaftar yang memilih program studi Pendidikan IPA (International Program on Science Education/IPSE) mampu berbahasa Inggris secara aktif (perkuliahan diselenggarakan dalam Bahasa Inggris).
  2. Pendaftar yang memilih program studi Ilmu Pendidikan Agama Islam mampu membaca Al Qur’an.
  3. Pendaftar yang memilih program studi Seni Rupa, Desain Komunikasi Visual, Film dan Televisi, Pendidikan Kimia, Kimia dan Keperawatan (S1/D3) tidak buta warna (total maupun parsial).

Ketentuan Pendaftaran Seleksi Mandiri UPI 2021/2022

  1. Pendaftar SM UPI dapat memilih 2 (dua) Program Studi pada kelompok bidang minat yang sama.
  2. Pendaftaran dilakukan secara online pada laman http://pmb.upi.edu.
  3. Uang yang sudah disetor ke bank tidak dapat diminta kembali.
  4. Setiap pendaftar hanya diberikan satu kali kesempatan untuk melakukan pendaftaran secara daring (online).
  5. Jika peserta ingin mengubah kembali pilihan program studi setelah proses pendaftaran selesai dilakukan, maka pendaftar harus melakukan proses dari awal serta melakukan pembayaran uang pendaftaran kembali ke bank.
  6. Mengisi Form Pernyataan Kesediaan Membayar Biaya Pendidikan dan mengunggahnya pada proses pendaftaran SM UPI.

Cara Pendaftaran Seleksi Mandiri UPI 2021/2022

Pendaftaran Seleksi Mandiri UPI 2021/2022 dilakukan secara daring atau online melalui laman http://pmb.upi.edu dengan tahapan sebagai berikut.

  1. Pengisian data meliputi:
    • Nama
    • Tempat, tanggal lahir
    • NISN
    • Asal Sekolah
    • No Peserta UTBK
    • Pilihan Prodi di SM UPI
  2. Pendaftar mengisi form yang telah disediakan dalam aplikasi Ambil Nomor Bayar, di akhir proses, sistem akan memberikan Kode Bayar dan informasi besaran biaya pendaftaran yang harus dibayarkan ke Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI).
  3. Membayar biaya pendaftaran.
  4. Pendaftar kemudian melakukan pengisian biodata secara daring (online) kembali di laman www.upi.edu atau langsung melalui laman http://pmb.upi.edu dengan memasukkan Kode Bayar dan PIN (yang diperoleh pada saat pendaftar telah melakukan pembayaran uang pendaftaran di Bank).
  5. Pendaftar mengikuti proses pengisian biodata, mengunduh (download) dan mengunggah (upload) Form Kesediaan Membayar Biaya Pendidikan, dan melakukan upload photo.
  6. Peserta mengisi data rapor semester 1 hingga semester 6.
  7. Pada akhir proses peserta akan mendapat nomor seleksi dan dapat mengunduh (download) kartu peserta ujian.

Tata Cara Pembayaran Biaya Pendaftaran Seleksi Mandiri UPI 2021/2022

  1. Pendaftar menyetorkan uang pendaftaran ke BNI terdekat dengan menyebutkan Kode Bayar SM UPI; atau
  2. Pendaftar membayar biaya pendaftaran melalui ATM BNI dengan cara:
    • Pilih menu Pembayaran
    • Pilih Menu Berikutnya
    • Pilih Universitas
    • Pilih SPC
    • Masukan Kode UPI 9022 diikuti Nomor Bayar kemudian akan muncul nama dan jumlah yang harus dibayarkan
  3. Pihak Bank akan memberikan PIN dan bukti pembayaran.

Link Untuk Melihat Pengumuman Hasil Seleksi Mandiri UPI 2021/2022

Setelah menjalani tes sesuai jadwal masing-masing, kini para peserta hanya tinggal menunggu pengumuman hasil Seleksi Mandiri UPI 2021/2022. Untuk bisa melihat pengumuman tersebut, para peserta tidak perlu datang langsung ke kampus UPI. Pasalnya, pihak UPI sendiri berusaha mempermudah akses para peserta terhadap pengumuman hasil seleksi dengan menyediakan pengumuman secara online. Pengumuman hasil Seleksi Mandiri UPI 2021/2022 bisa diakses oleh para peserta dari rumah saja secara online melalui tautan http://pmb.upi.edu/.

Demikian informasi terbaru yang bisa Mamikos sampaikan seputar link yang bisa kamu gunakan untuk melihat pengumuman hasil Seleksi Mandiri UPI 2021/2022. Jika terjadi masalah seperti server down saat kamu mengakses laman tersebut, kamu bisa menunggu beberapa saat sampai laman tersebut kembali pulih. Saat menunggu, kamu bisa sambil berdoa agar kamu mendapatkan hasil yang terbaik dalam Seleksi Mandiri UPI 2021/2022. Semoga informasi ini bermanfaat! Untuk kamu yang sedang bingung mencari tempat tinggal di dekat sekolah atau kampus idaman, kamu bisa install aplikasi Mamikos untuk mempermudahmu.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta