Link Pengumuman Hasil Seleksi SPAN PTKIN IAIN Tulungagung 2021

Link Pengumuman Hasil Seleksi SPAN PTKIN IAIN Tulungagung 2021 — Mengingat bahwa ini sudah menjelang pada detik-detik dibukanya pengumuman hasil seleksi SPAN PTKIN IAIN Tulungagung, maka kamu pasti sibuk mencari informasi terkait.

Tak perlu khawatir sebab Mamikos akan memberikan informasi menarik dan terupdate untuk kamu yang saat ini sedang memerlukan info pengumuman hasil seleksi SPAN PTKIN Tulungagung. Sudah tidak sabar? Simak informasi selengkapnya sebagai berikut.

Update Link Pengumuman Hasil Seleksi SPAN PTKIN IAIN Tulungagung

perpustakaan.iain-tulungagung.ac.id

Sebelum masuk pada informasi utama terkait link pengumuman hasil seleksi SPAN PTKIN IAIN Tulungagung, terlebih dahulu kamu bisa membaca informasi lain terkait kampus IAIN. Di bawah ini Mamikos sudah kumpulkan info lengkapnya untuk kamu semua.

1. Mengenal Lebih Jauh Profil Kampus IAIN Tulungagung

Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) adalah sebuah bentuk pengembangan, peningkatan dan pemantapan status dari Fakultas cabang IAIN Sunan Ampel yang berada di luar induknya.

Saat ini seluruh cabangnya tersebar di berbagai daerah dan sudah menjadi perguruan tinggi yang mandiri. Mengingat status kemandiriannya tersebut, maka STAIN Tulungagung diharapkan akan memiliki peran yang semakin penting.

Peran untuk turut serta dalam meningkatkan kecerdasan, harkat dan martabat bangsa, dengan menghasilkan tenaga ahli/sarjana Islam yang memiliki wawasan yang luas dan terbuka.

Ditambah dengan kemampuan berpikir integratif dan perspektif diharapkan lulusannya menjadi bibit unggul yang siap berkontribusi dalam tuntutan kebutuhan masyarakat dalam era globalisasi.

2. Latar Belakang Perubahan STAIN ke IAIN

Di tahun 1968, bertepatan dengan diberikannya kewenangan dari IAIN Sunan Ampel Surabaya untuk membuka fakultas daerah (di luar induk), usaha para pendiri kampus pun membuahkan hasil.

Sebab permohonan mereka untuk mendirikan Perguruan Tinggi Negeri setingkat fakultas akhirnya disetujui. Fakultas tersebut ialah Fakultas Tarbiyah IAIN Sunan Ampel Cabang Tulungagung yang diresmikan serentak dengan SP IAIN (dari SP Singoleksono) pada hari Jum’at tanggal 1 Jumadil akhir 1388 H.

Hal tersebut kemudian menjadi tonggak sejara bagi IAIN Sunan Ampel Cabang Tulungagung sebab mulai bisa berdiri sebagai kelanjutan dari SP IAIN.

3. Ketentuan Umum dan Persyaratan SPAN PTKIN IAIN Tulungagung

Jadi untuk bisa mengikuti SPAN PTKIN IAIN Tulungagung ada beberapa ketentuan dan persyaratan yang harus dipenuhi. Diantaranya adalah sebagai berikut:

A. Ketentuan Umum SPAN PTKIN IAIN Tulungagung

SPAN-PTKIN adalah sebuah seleksi nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) yang berdasarkan penjaringan prestasi akademik dengan menggunakan nilai rapor dan prestasi lain, tanpa ujian tertulis.
Sekolah atau Madrasah yang berhak mendaftarkan siswanya dalam SPAN-PTKIN merupakan sekolah/madrasah yang secara sah memperoleh ijin penyelenggaraan pendidikan dari pemerintah.
Siswa yang berhak mengikuti seleksi SPAN PTKIN ialah siswa yang didaftarkan oleh Kepala Sekolah Madrasah nya masing-masing.

B. Persyaratan Bagi Siswa Pelamar

Tata Cara Pendaftaran

  1. Kamu merupakan siswa SMA/SMK/MA/MAK/Pesantren Mu’adalah kelas terakhir pada tahun 2021.
  2. Kamu sudah memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN).
  3. Memperoleh rekomendasi dari Kepala Sekolah/Madrasah.
  4. Memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses pembelajaran di PTKIN.

C. Proses Penerimaan

Kamu sudah dinyatakan lulus dari Satuan Pendidikan (SMA/SMK/MA/MAK/Pesantren Mu’adalah atau yang setara), lulus SPAN-PTKIN 2021, sehat jasmani dan rohani serta memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh masing-masing PTKIN penerima.

4. Program Studi IAIN Tulungagung

Kamu pasti memerlukan informasi terkait program studi yang ada di IAIN Tulungagung. Jadi untuk melengkapi informasi yang Mamikos berikan pada kesempatan ini, simak dengan saksama daftar program studi IAIN Tulungagung yang dapat kamu pilih salah satunya sebagai berikut.

  1. Tadris Matematika
  2. Tadris Biologi
  3. Tadris Fisika
  4. Tadris Kimia
  5. Pendidikan Agama Islam
  6. Pendidikan Bahasa Arab
  7. Tadris Bahasa Inggris
  8. Hukum Ekonomi Syariah
  9. Hukum Keluarga Islam
  10. Ilmu Al Qur’an dan Tafsir
  11. Perbankan Syariah
  12. Aqidah dan Filsafat Islam
  13. Tasawuf dan Psikoterapi
  14. Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
  15. Ekonomi Syariah
  16. Pendidikan Islam Anak Usia Dini
  17. Manajemen Zakat dan Wakaf
  18. Komunikasi dan Penyiaran Islam
  19. Bahasa dan Sastra Arab
  20. Manajemen Pendidikan Islam
  21. Akuntansi Syariah
  22. Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial
  23. Tadris Bahasa Indonesia
  24. Bimbingan Konseling Islam
  25. Hukum Tata Negara
  26. Manajemen Bisnis Syariah
  27. Manajemen Keuangan Syariah
  28. Sejarah Peradaban Islam
  29. Psikologi Islam
  30. Sosiologi Agama
  31. Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam
  32. Ilmu Hadis
  33. Pariwisata Syariah

5. Agenda Penerimaan Mahasiswa Baru IAIN Tulungagung 2021

Kamu harus pastikan bahwa tidak keliru saat melihat jadwal atau tanggal penting di agenda penerimaan mahasiswa baru IAIN Tulungagung. Oleh sebab itu, kamu perlu mengetahui juga daftar tanggal-tanggal penting tersebut.

Mamikos sudah melampirkan daftar jadwalnya secara lengkap dan rinci sebagai berikut.

  1. Proses Seleksi Tahap I pada tanggal 01 sampai dengan 05 April 2021
  2. Proses Seleksi Tahap II pada tanggal 06 sampai dengan 08 April 2021
  3. Pengumuman Hasil Seleksi pada tanggal 12 April 2021
  4. Verifikasi Rapor 12 sampai dengan 20 April 2021
  5. Pengisian UKT 12 sampai dengan 21 April 2021
  6. Pengumuman UKT pada tanggal 27 April 2021
  7. Klasifikasi UKT 27 sampai dengan 29 April 2021
  8. Pengumuman Hasil Klarifikasi UKT pada tanggal 04 Mei 2021
  9. Daftar Ulang pada tanggal 14 April sampai dengan 07 Mei 2021
  10. PBAK (Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan) 24 sampai dengan 27 Agustus 2021
  11. Awal Perkuliahan mulai tanggal 01 September 2021

6. Link Pengumuman Hasil Seleksi SPAN PTKIN IAIN Tulungagung

Usai melihat agenda dan jadwal penting dari Penerimaan Mahasiswa Baru IAIN Tulungagung, kamu pun bisa langsung mengakses link pengumuman hasil seleksi SPAN PTKIN IAIN Tulungagung sekarang.

Akan tetapi, seperti yang kamu lihat di jadwal agenda di atas, pengumuman hasil seleksi akan disiarkan pada tanggal 12 April 2021. Oleh sebab itu, kamu perlu bersabar sebentar lagi saja sampai tanggal itu tiba.

Kamu bisa mengakses link resmi untuk melihat pengumuman hasil seleksi SPAN PTKIN IAIN Tulungagung di alamat span-ptkin.ac.id di tanggal tersebut untuk melihat hasil pengumumannya.

Selain itu kamu juga bisa melihat situs https://iain-tulungagung.ac.id/ untuk informasi lengkap seputar pendaftaran mahasiswa baru di kampus IAIN Tulungagung.

Demikianlah usai sudah informasi yang bisa Mamikos sampaikan terkait link pengumuman hasil seleksi SPAN PTKIN Tulungagung 2021 pada kesempatan ini. Mudah-mudahan kamu mendapatkan hasil yang kamu harapkan.

Jangan patah semangat dan berhenti buat kamu yang belum berhasil. Masih ada peluang lain yang dapat dicoba. Tetap berjuang dan lakukan yang terbaik. Banyak pintu yang akan terbuka bagi kamu yang tak lelah berusaha.

Jangan lupa akses aplikasi pencari kos Mamikos untuk mendapatkan informasi hunian kos terbaik dan terpercaya. Hanya dengan satu aplikasi kamu bisa memperoleh informasi hunian kos secara lengkap dan sesuai pilihan. Unduh secara gratis sekarang!


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta