14 Lowongan Kerja Bulan Maret 2024 Lulusan SMA hingga S1, Daftar Sekarang!
Dalam artikel ini, Mamikos akan memberikan kamu informasi lowongan pekerjaan yang buka bulan Maret 2024. Yuk, buruan cek informasinya!
14 Lowongan Kerja Bulan Maret 2024 Lulusan SMA hingga S1, Daftar Sekarang! – Memiliki pekerjaan dengan pendapatan yang menjanjikan tentu impian semua orang.
Kamu bisa memanfaatkan kemajuan teknologi seperti internet atau sosial media untuk mencari lowongan pekerjaan yang sesuai dengan minat dan bakat kamu.
Pada bulan Maret 2024 ini, ada sejumlah perusahaan yang membuka lowongan pekerjaan untuk kamu yang baru lulus SMA hingga S1. Apabila kamu sedang mencari sebuah pekerjaan, baca artikel ini hingga selesai, ya!
14 Lowongan Kerja Bulan Maret 2024 Lulusan SMA hingga S1
Daftar Isi [hide]
- 14 Lowongan Kerja Bulan Maret 2024 Lulusan SMA hingga S1
- 1. PT Surveyor Indonesia
- 2. PT Djarum
- 3. PT Adhi Karya (Persero) Tbk.
- 4. Cafe Sociallate Solo
- 5. BUMN Perumnas
- 6. PT Brantas Abipraya
- 7. PT Bina Karya
- 8. J.CO Donuts and Coffee
- 9. Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan
- 10. KPPN (Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara)
- 11. PT KAI
- 12. PT Fun World Prima
- 13. PT Pegadaian
- 14. PT Paragon Technology and Innovation

Di bawah ini adalah beberapa perusahaan yang membuka lowongan pekerjaan di bulan Maret 2024.
1. PT Surveyor Indonesia
Posisi
- Process Engineer.
- Piping Engineer.
- Civil Engineer.
- Project Engineer.
- Electrical Engineer.
Persyaratan
- Lulusan S1 Teknik.
- Minimal IPK 2.75.
Berkas Lamaran
- Copy pengalaman kerja.
- Copy KTP.
- Foto (Pas foto & foto full body.)
- Surat lamaran.
- CV terbaru.
- Copy ijazah.
Cara Pendaftaran

Advertisement
Bagi yang berminat dengan posisi di atas, silakan kirimkan berkas lamaran melalui email: sipal.operasi@ptsi.co.id.
2. PT Djarum
Posisi
Mechanical Engineer.
Tugas dan Tanggung Jawab
- Merancang, mengembangkan, memproduksi, dan memasang komponen/sistem mekanik.
- Mengkoordinasikan kegiatan operasi, pemeliharaan, dan perbaikan untuk memastikan pemanfaatan mesin dan peralatan secara optimal.
Kualifikasi
- Sarjana Teknik Mesin/Teknik Elektronika/Teknik Mekatronika dengan predikat sangat memuaskan.
- Kemampuan berpikir teknis/logis dan analisis yang kuat.
- Keahlian numerik yang baik.
- Bersedia ditempatkan di Kudus, Jawa Tengah.
Posisi
Electrical Engineer.
Tugas dan Tanggung Jawab
- Melaksanakan aktivitas pemeliharaan/perbaikan mesin listrik sesuai dengan prosedur standar EHS.
- Membantu pengembangan operator/teknisi dalam meningkatkan kemampuan teknis selama implementasi program AM/PM.
- Proaktif dalam program peningkatan berkelanjutan dan kegiatan untuk mengurangi/ menghilangkan kerugian melalui panduan pemecahan masalah dan/atau desain teknik jika diperlukan.
Kualifikasi
- Sarjana Teknik Elektro atau Teknik Mekatronika dengan predikat sangat memuaskan.
- Pemahaman yang kuat tentang sistem kelistrikan (PLC).
- Kemampuan bekerja dalam tim yang baik.
- Fleksibel dalam bekerja di dalam ruangan maupun di lapangan untuk memastikan kelancaran proses produksi.
- Bersedia ditempatkan di Kudus, Jawa Tengah.