13 Makanan Darurat Anak Kost Yang Harus Kamu Persiapkan

13 Makanan Darurat Anak Kost Yang Harus Kamu Persiapkan – Padatnya jadwal kuliah dan banyaknya tugas kuliah, terkadang membuat mahasiswa yang juga seorang anak kost kesulitan dalam membagi waktu. Terkadang, kamu akan sulit untuk mengatur waktu makan, sehingga sering terlambat. Padahal hal tersebut tidak boleh diabaikan karena akan mengganggu kesehatan. Nah, untuk menyiasatinya, kamu bisa menyiapkan makanan darurat yang harus ada di kost-an, sehingga tidak ada alasan lagi untuk terlambat makan.

13 Makanan Darurat Anak Kost Yang Harus Kamu Persiapkan Selalu Ada di Kost-an

1. Abon

Abon menjadi salah satu lauk yang cocok dimakan dengan nasi hangat atau bisa juga dijadikan lauk sayur apapun. Abon bisa menjadi salah satu bahan makanan yang wajib ada di kost.

2. Puding instan

Kelaparan tengah malam? Salah satu makanan yang bisa kamu coba adalah puding instan yang kamu sudah siapkan selalu ada di kost. Selain menunda kelaparan, puding juga memberi sensasi dingin saat dimakan, sehingga terasa menyegarkan.

3. Kering kentang

Kering kentang juga salah satu makanan yang nikmat bila dimakan dengan nasi hangat atau menjadi makanan pendamping sayur atau dijadikan cemilan teman mengerjakan tugas kuliah.

4. Roti tawar

Sering terburu-buru dan lupa sarapan, kamu bisa mencoba untuk menyiapkan roti tawar di kost yang siap kamu makan sebagai pengganti sarapan sebelum berangkat kuliah.

5. Susu

Sebagai teman makan roti tawar untuk sarapan, kamu juga bisa melengkapinya dengan minum susu. Susu adalah salah satu sumber kalsium terbaik. Susu juga mengandung vitamin D yang dapat membantu mengurangi peradangan dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh anak.

6. Kornet

Seperti abon, kornet juga merupakan salah satu bahan makanan darurat yang bisa kamu sediakan di kost. Kornet bisa diolah dengan makanan lain atau bisa juga dimakan dengan mie goreng atau mie rebus.

7. Sereal gandum

Sereal gandum bisa dikatakan baik untuk kesehatan. Manfaat mengonsumsi gandum utuh adalah gandum utuh mengandung banyak serat yang membantu pencernaan. Menurunkan tingkat kolesterol. Menurunkan tekanan darah tinggi dan gula darah. Hingga mengontrol berat badan.

8. Sosis siap makan

Sosis siap makan bisa dijadikan makanan darurat yang harus ada di kost. Selain bisa dimakan langsung sebagai camilan, sosis siap makan juga bisa dijadikan menu lauk dan sebagai pelengkap nasi dan sayur.

9. Bubur instan

Selain roti tawar menu yang bisa kamu makan sebagai sarapan salah satunya adalah bubur. Menyediakan bubur instan di kost bisa menjadi penyelamat kamu saat tak ada makanan yang bisa dimakan atau saat kamu kelaparan.

10. Sarden kaleng

Sarden kaleng setelah dimasak bisa langsung dimakan dengan nasi putih hangat. Bila kamu suka pedas, kamu bisa menambahkan potongan cabai sehingga tumis sardenmu menjadi lebih nikmat.

11. Oatmeal

Oatmeal yang terbuat dari oat ini dianggap sebagai salah satu makanan sehat. Dalam oat terkandung lebih dari 50 nutrisi yang diperlukan tubuh, di antaranya karbohidrat, serat, lemak, protein, vitamin B1, B2, B3, B5, B9, kalsium, magnesium, folat, fosfor, mangan, kalium, dan zat besi.

12. Cokelat batang

Cokelat merupakan salah satu simbol kasih sayang. Tak heran banyak orang memberi cokelat pada yang mereka cintai. Nah, selain tanda kasih sayang, cokelat ternyata memiliki benefit bagi kesehatan. Sebuah studi tahun 2014 menemukan orang dewasa yang mengonsumsi suplemen kakao tinggi flavanoid selama tiga bulan tampil lebih baik dalam tes memori dibandingkan peserta yang mengonsumsi suplemen kakao rendah flavanoid.

13. Mie instan

Yang terakhir adalah mie instan. Mie instan bisa menjadi makanan darurat yang harus ada dan kamu persiapkan di kost di saat tidak ada makanan lain di kost.

[irp posts=”9566″ name=”17 Contoh Daftar Belanja Bulanan Anak Kost Super Hemat!”]

[irp posts=”9592″ name=”7 Cara Ampuh Hidup Hemat Ala Anak Kost di Perantauan. Kamu Wajib Tahu!”]

[irp posts=”17472″ name=”7 Tips Pola Hidup Sehat Anak Kost Biar Tidak Mudah Sakit”]