Materi Ekonomi Kelas 10 Kurikulum Merdeka Semester 1 dan 2 beserta Penjelasannya
Ingin tahu rangkuman materi ekonomi kelas 10 kurikulum merdeka semester 1 dan 2? Yuk, cari tahu informasinya dalam artikel berikut!
Materi Ekonomi Kelas 10 Kurikulum Merdeka Semester 1 dan 2 beserta Penjelasannya – Materi Ekonomi adalah salah satu mata pelajaran wajib yang harus dikuasai siswa yang saat ini sedang duduk di kelas 10 SMA.
Materi ekonomi sering disebut dengan sebagai salah satu materi yang sulit. Namun, dengan belajar yang tekun dan melakukan beberapa tips, kamu bisa memahami materi yang terdapat dalam mata pelajaran ekonomi.
Salah satu tips yang bisa kamu lakukan untuk memahami materi ekonomi kelas 10 kurikulum merdeka semester 1 dan 2 adalah dengan membuat rangkumannya. Dalam artikel ini, Mamikos akan memberi kamu contoh rangkuman materi ekonomi kelas 10 kurikulum merdeka semester 1 dan 2. Yuk, simak!
Materi Ekonomi Kelas 10 Kurikulum Merdeka Semester 1 dan 2 beserta Penjelasannya
Daftar Isi [hide]
- Materi Ekonomi Kelas 10 Kurikulum Merdeka Semester 1 dan 2 beserta Penjelasannya
- Materi Ekonomi Kelas 10 Kurikulum Merdeka Semester 1
- Bab 1 Konsep Ilmu Ekonomi
- Bab 2 Permasalah Ekonomi dalam Sistem Ekonomi
- Bab 3 Peran Pelaku Ekonomi dalam Kegiatan Ekonomi
- Materi Ekonomi Kelas 10 Kurikulum Merdeka Semester 2
- Bab 4 Terbentuknya Harga Pasar
- Bab 5 Lembaga Jasa Keuangan di Indonesia

Di bawah ini adalah contoh rangkuman materi ekonomi kelas 10 kurikulum merdeka semester 1 dan 2.
Materi Ekonomi Kelas 10 Kurikulum Merdeka Semester 1
Bab 1 Konsep Ilmu Ekonomi
Pengertian Ilmu Ekonomi

Advertisement
Ilmu ekonomi merupakan salah satu cabang ilmu sosial yang mempelajari beragam perilaku ekonomi yang berhubungan dengan pengambilan keputusan yang dilakukan manusia untuk memenuhi kebutuhan hidupnya dengan berusaha memanfaatkan sumber daya yang ada.
Manfaat Ilmu Ekonomi
- Memiliki manfaat untuk menentukan kebutuhan manusia.
- Dapat digunakan untuk meningkatkan taraf kehidupan masyarakat mulai dari mikro sampai dengan makro.
- Dapat dimanfaatkan untuk menentukan prinsip kebutuhan pokok masyarakat atau sosial.
- Bisa digunakan untuk melatih seseorang supaya lebih teliti dan berjiwa sosial serta berperilaku ekonomis.
- Bisa digunakan untuk seseorang belajar mengelola atau mengatur nilai nominal secara bijak.
Pembagian Ilmu Ekonomi
a. Ilmu Ekonomi teori
Ilmu ekonomi merupakan suatu ilmu yang berusaha merumuskan dan menjelaskan pengertian mengenai hubungan sebab dan akibat serta memberikan penjelasan mengenai cara kerja yang ada di dalam sistem perekonomian yang ada di dalam kehidupan masyarakat.
b. Ilmu Ekonomi Deskriptif
Ilmu ekonomi deskriptif merupakan suatu analisis ekonomi yang dapat memberikan gambaran kegiatan ekonomi yang didasarkan pada fakta yang ada di dalam perekonomian.