Nonton Film Good Partner Episode 3 dan 4 Sub Indo Bukan Dramaqu, LK21, Drakorindo

Nonton Film Good Partner Episode 3 dan 4 Sub Indo Bukan Dramaqu, LK21, Drakorindo – Stasiun televisi nasional Korea, SBS, kembali memproduksi drama yang tidak pernah mengecewakan untuk ditonton.

Drama baru tersebut bertema hukum dan pengacara dengan judul Good Partner  yang sudah menayangkan dua episodenya sejak minggu lalu.

Alur cerita yang menarik dan seru membuat nonton film Good Partner episode 3 dan 4 sangat sayang untuk dilewatkan. Simak informasi menarik tentang drama terbaru Jang Na Ra dan Nam Ji Hyun di bawah ini, yuk!

Sinopsis Good Partner

viu.com

Cha Eun Kyung adalah seorang pengacara dengan pengalaman 17 tahun yang bekerja di Law Firm Daejung.

Sepak terjang Cha Eun Kyung dalam memenangkan kasus  membawanya mendapat julukan spesialis perceraian yang sangat piawai.

Namun di saat Cha Eun Kyung menangani sebuah kasus perceraian yang cukup rumit, rumah tangganya justru berada di jurang perpisahan. 

Di tengah situasi yang membuat kehidupan Cha Eun Kyung cukup sulit, dirinya harus bekerja bersama dengan seorang pengacara pemula bernama Han Yu Ri.

Berbeda dari Cha Eun Kyung yang sangat mengutamakan kepentingan perusahaan, Han Yu Ri adalah seorang yang idealis dan sangat mengutamakan keadilan. 

Berbanding terbalik dengan Cha Eun Kyung yang akan membela dan mengusahakan kemenangan kliennya meskipun berada pada pihak yang bersalah. 

Perbedaan prinsip dan perdebatan antara Cha Eun Kyung dan Han Yuri dalam menangani kasus perceraian tentunya menyebabkan situasi yang tidak nyaman dan memicu ketegangan. 

Namun seiring dengan berjalannya waktu, baik Cha Eun Kyung dan Han Yu Ri mulai mendapat berbagai pelajaran dari perbedaan prinsip sehingga membuat keduanya justru menjadi partner yang solid. 

Wah, dari sinopsis Good Partner saja, sepertinya drama Korea ini akan sangat seru dan menarik, ya. Mamikos jadi tidak sabar untuk lanjut nonton film Good Partner episode 3 dan 4.

Good Partner Cast

Drama Korea Good Partner merupakan karya dari Sutradara Kim Ga Ram yang sebelumnya pernah menggarap drama seperti Nevertheless (2021) dan Flower Crew: Joseon Marriage Agency (2019). Sedangkan penanggung jawab untuk naskahnya adalah Penulis Choi Yoo Na.

Untuk membuat drama Korea ini semakin menarik, Sutradara Kim Ga Ram kemudian menggaet berbagai aktor dan aktris kenamaan yang populer. Yuk, kita kenalan dengan para pemeran Good Partner.

1. Jang Na Ra Berperan Sebagai Cha Eun Kyung

Aktris cantrik Jang Na Ra ditunjuk menjadi salah satu pemain utama Good Partner yang memerankan karakter Cha Eun Kyung. 

Sejak debutnya di tahun 2001, Jang Na Ra sudah memerankan puluhan drama dan film, juga menyabet berbagai penghargaan. 

Sebelum membintangi Good Partner di tahun 2024 ini, berikut beberapa drama dari Jang Nara yang populer:

  • Babyfaced Beauty (2011)
  • You Are My Destiny (2014)
  • Go Back Couple (2017)
  • The Last Empress (2018)
  • Sell Your Haunted House (2021)
  • Family: The Unbreakable Bond (2023)
  • My Happy Ending (2023 – 2024)

2. Nam Ji Hyun Berperan Sebagai Han Yu Ri

Han Yu Ri dalam drama Good Partner akan diperankan oleh Nam Ji Hyun yang merupakan aktris kelahiran 17 September 1995.

Di Korea Selatan, Nam Ji Hyun bahkan sudah memulai karier sejak kecil, lho. Terlihat dari series debutnya di tahun 2004 pada drama Say You Love Me

Kamu juga bisa menikmati kualitas akting Nam Ji Hyun seperti pada drama:

  • Shopaholic Loouis (2016)
  • Suspicious Partner (2017)
  • 100 Days My Prince (2018)
  • The Witch’s Dinner (2021)
  • Little Women (2022)
  • High Cookie (2023)

3. Kim Joon Han sebagai Jung Woo Jin

Kim Joo Han dalam series ini berperan sebagai Jung Woo Jin, suami dari Cha Eun Kyung. Sebagai pecinta drama Korea, tentunya kamu sudah tidak asing dong dengan aktor yang satu ini. 

Sebelum beradu akting dengan Jang Na Ra, Kim Joo Han juga sudah lebih dulu bermain di beberapa drama, seperti:

  • Prison Playbook (2017)
  • One Spring Night (2019)
  • Hospital Playlist 1 & 2 (2020 & 2021)
  • Until The Morning Comes (2022)

4. Pyo Ji Hoon sebagai Jun Eun Ho

Pyo Ji Hoon terlebih dulu debut bersama dengan boy group populer Block B pada tahun 2011 dan masih aktif hingga sekarang dengan nama panggung P.O. 

Dalam drama ini, Pyo Ji Hoon memerankan karakter Jun Eun Ho yang merupakan seorang pengacara yang juga bekerja di Law Firm Daejung. 

Oh, ya, apabila kamu tertarik dengan Pyo Ji Hoon, jangan lupa untuk menonton beberapa dramanya, seperti:

5. Para Pemeran Lainnya

Selain beberapa aktor dan aktris di atas, kamu juga akan menyaksikan beberapa karakter yang lain saat nonton film Good Partner episode 3 dan 4 nanti seperti:

  • Ji Seung Hyun memerankan tokoh bernama Kim Ji Sang 
  • Han Jae Yi berperan sebagai tokoh bernama Choi Sa Ra
  • Yu Na memerankan karakter Kim Jae Hee
  • Jung Jae Sung berperan sebagai tokoh Oh Dae Gyu
  • Kim Mi Hwa memerankan karakter Sekretaris Ahn
  • Seo Jung Yeon berperan sebagai tokoh bernama Kim Kyung Sook 
  • Lee Yoon Gun memerankan tokoh bernama Han Myung Jong 
  • Lee Jin Hee berperan sebagai Manager Kim
  • Kim Byung Choon memerankan tokoh bernama Kang Sang Joo 
  • Jeon Jin Ki memerankan tokoh bernama Hong Joon Kyung

Jadwal Tayang Good Partner

Menggantikan slot drama Connection yang sudah tamat beberapa waktu lalu, Good Partner dijadwalkan tayang setiap hari Jumat dan Sabtu setiap jam 10 malam waktu Korea di saluran SBS. 

Dengan durasi kurang lebih 70 menit, Good Partner memiliki jumlah sebanyak 16 episode yang tayang mulai 12 Juli 2024 hingga 31 Agustus 2024.

Bagaimana dengan jadwal tayang Good Partner di Indonesia? Nah, bagi kamu yang berada di Indonesia jangan takut ketinggalan nonton Good Partner episode 3 dan 4. 

Kamu bisa tetap menyaksikan Good Partner setiap hari Jumat dan Sabtu di layanan platform nonton online. Baca informasi lengkapnya di bagian bawah ini.

Link Nonton Good Partner di Sini!

Drama Good Partner dapat kamu saksikan secara eksklusif di platform menonton online Viu. Cukup dengan mendownload aplikasi Viu untuk smartphone dan tv melalui Play Store maupun App Store. Bisa juga dengan langsung klik link https://www.viu.com/ott/id/id/vod/2384269/Good-Partner.

Sampai hari ini, Good Partner episode 1 dan 2 bisa kamu nikmati secara gratis melalui Viu. Namun, kamu perlu mengaktifkan layanan premium untuk menikmati kelanjutan nonton film Good Partner episode 3 dan 4 full HD dan tanpa gangguan iklan.

Caranya sangat mudah, lho. Setelah mengunduh aplikasi Viu maupun menonton melalui link yang sudah Mamikos infokan, kamu bisa membuat akun terlebih dahulu dan mengisi informasi dengan benar. 

Setelah akun kamu terverifikasi, lakukan langganan paket premium untuk bisa nonton film Good Partner sub indo dengan full HD dan nyaman.

Good Partner Episode 1 dan 2 Sub Indo

Episode perdana Good Partner mendapatkan rating yang lumayan tinggi di Korea Selatan, yaitu di angka 8,1% dan 7,8% untuk nasional. 

Good Partner episode 1 menunjukkan seberapa dingin dan kerasnya cara kepemimpinan seorang Cha Eun Kyung yang bahkan menyalahkan para juniornya yang memutuskan berhenti dari pekerjaan mereka.

Han Yu Ri kemudian ditugaskan berada di tim Cha Eun Kyung pada hari pertamanya bekerja di Law Firm Daejung yang membuatnya terkejut. Berbeda dari karyawan sebelumnya, Han Yu Ri justru menunjukkan sikap yang cenderung blak-blakkan mengutarakan apa yang dirinya pikirkan saat berada di ruang sidang. 

Han Yu Ri juga bertekad untuk memberi pelajaran dan hukuman yang adil bagi siapa pun yang bersalah. 

Sedangkan Good Partner episode 2 berhasil meraih rating sebesar 8,8% untuk kota Seoul, dan 8,7% di rating nasional.

Di sini Han Yu Ri merasa dirinya tidak cocok berada di departemen perceraian, dikarenakan sedari awal dirinya ingin beradai di departemen korporat. Apalagi kasus perceraian pertama yang dirinya tangani membuatnya merasa terguncang karena Han Yu Ri kesulitan untuk mengerjakannya. 

Eun Kyung akhirnya melihat surat pengunduran diri Han Yu Ri dari timnya dan kemudian mulai menceritakannya kepada Woo Jin. Atas saran dari Woo Jin pula, Cha Eun Kyung mencoba untuk menenangkan Yu Ri dan mencegah pengunduran dirinya. 

Sementara di episode ini, Cha Eun Kyung mulai mencurigai perselingkuhan yang dilakukan oleh sang suami, Ji Seung Hyun. 

Waduh, sepertinya semakin seru saja, nih.  Jangan sampai ketinggalan untuk nonton film Good Partner episode 3 dan 4 untuk mengetahui kelanjutan ceritanya, ya!

Rekomendasi Drama Korea tentang Pengacara

Sambil menunggu jadwal nonton film Good Partner episode 3 dan 4, bagi kamu yang tertarik dengan drama Korea tentang pengacara, Mamikos memiliki beberapa rekomendasi tontonan serupa nih. 

Berikut adalah rekomendasi drama Korea tentang pengacara atau hukum yang menarik untuk dijadikan tontonan:

1. Divorce Attoerny Shin (Tayang di Netflix)

Divorce Attoerny Shin hampir memiliki kisah serupa dengan Good Partner. Keduanya sama-sama menceritakan tentang pengacara kasus perceraian. 

Di drama ini, Shin Sung Han adalah seorang profesor musik yang memutuskan untuk kembali ke Korea dan mendirikan firma hukum. 

Konflik yang disajikan juga fresh dan menarik dengan berbagai latar belakang kasus yang berbeda-beda. 

2. Extraordiary Attoerny Woo (Tayang di Netflix)

Woo Young Woo adalah seorang perempuan pengidap autism spectrum disorder yang memutuskan mengejar kariernya sebagai seorang pengacara. 

Dengan anggapan orang lain yang menunjuk dirinya memiliki kekurangan, Woo Young Woo ternyata mampu menjadikannya kelebihan dalam menangani berbagai kasus yang rumit dan juga unik.

3. Vincenzo (Tayang di Netflix)

Diperankan oleh Song Jong Ki, Vincenzo Cassano adalah pengacara yang bekerja untuk kelompok mafia di Italia. Suatu hari Vincenzo memutuskan kembali ke Korea dan menjadi pengacara yang menggantikan Hong Yu Chan dan bertarung melawan Babel Group.

4. The Law Cafe (Tayang di Viu)

Akibat skandal yang dibuat oleh ayahnya, Kim Jung Ho harus mengundurkan diri dari pekerjaannya sebagai jaksa dan sejak itulah dirinya menganggur. 

Sedangkan Kim Yoo Ri juga memutuskan keluar dari perusahaan hukum besar dan mendirikan kantor pengacaranya sendiri dengan menyewa sebuah gedung milik Kim Jung Ho yang tidak lain mantan kekasihnya.  

Penutup

Itulah tadi sejumlah informasi menarik tentang drama Korea terbaru Juli 2024 berjudul Good Partner. Oh, ya, Mamikos ingatkan bahwa pastikan kamu hanya nonton film Good Partner episode 3 dan 4 melalui platform nonton yang legal dan aman, ya!


Klik dan dapatkan info kost di dekatmu:

Kost Jogja Murah

Kost Jakarta Murah

Kost Bandung Murah

Kost Denpasar Bali Murah

Kost Surabaya Murah

Kost Semarang Murah

Kost Malang Murah

Kost Solo Murah

Kost Bekasi Murah

Kost Medan Murah