12 Nonton Film Indonesia Pengganti Layarkaca21, Indoxxi, LK21 2021
12 Nonton Film Indonesia Pengganti Layarkaca21, Indoxxi, LK21 2021 – Menonton film sudah jadi hobi sebagai besar orang di dunia, bahkan sudah menjadi kebiasaan yang dilakukan orang-orang saat memiliki waktu senggang. Nonton film sudah seperti kegiatan refreshing untuk menghilangkan penat akibat pekerjaan dan tugas-tugas lainnya.
Nonton Film Indonesia Pengganti Layarkaca21
Daftar Isi
Daftar Isi
Kemunculan berbagai situs dan aplikasi online nonton streaming cukup banyak membantu kebiasaan masyarakat untuk menonton film. Ada situs-situs yang dapat diakses dengan mudah dan gratis, tapi sifatnya ilegal. Ada juga situs dan aplikasi berbayar. Masyarakat hanya perlu memilih sesuai ketersediaan film dan kemampuan berlangganan saja.
Namun, Mamikos tetap menyarankan kamu untuk menikmati berbagai film termasuk nonton film Indonesia melalui situs atau aplikasi resmi agar keamanannya terjamin. Ingin tahu apa saja situs dan aplikasi tersebut? Cek di bawah ini, ya.
1. Netflix
Siapa yang tidak tahu situs dan aplikasi nonton film terpopuler ini. Netflix difavoritkan pengguna di berbagai negara karena memiliki koleksi film yang cukup lengkap dan selalu update tentang film terbaru. Bahkan, Netflix juga banyak memproduksi film-film originalnya sendiri untuk memanjakan penontonnya.
Banyak film Netflix yang sangat populer, tapi ada juga pernah menjadi kontroversi. Kamu hanya bisa nonton film Indonesia di Netflix setelah berlangganan atau membayar. Namun, kamu tidak perlu khawatir karena satu akun Netflix bisa digunakan beberapa orang. Patungan saja dengan teman-temanmu agar lebih murah.
2. Genflix
Genflix, tempat nonton film Indonesia selain layar kaca 21. Situs nonton ini adalah produk dalam negeri Indonesia, loh. Sudah pasti film-film di Genflix kebanyakan adalah genre kesukaan orang Indonesia seperti Indonesia Indie Corner, Film Pendek Indonesia, dan film berbahasa Jawa. Menariknya, kamu bisa berlangganan Genflix, tapi harus melakukan pembayaran melalui kantor pos terlebih dahulu.
Selain film-film Indonesia, Genflix juga jadi salah satu tujuan penonton anime. Ada juga layanan siaran TV streaming dan streaming eSport. Semuanya dapat kamu nikmati setelah menjadi member.
3. Iflix
Iflix seringkali disebut sebagai situs alternatif nonton film versi murahnya Netflix. Iflix menyajikan berbagai macam film mulai dari yang lawas hingga yang terbaru. Namun, film-film koleksi Iflix lebih berfokus pada film-film Asia mulai dari Korea Selatan, Thailand, Indonesia, Malaysia, Filipina hingga Brunei.
Di situs sini kamu bisa menonton berbagai film dengan subtitle Bahasa Indonesia secara gratis. . Namun, ada beberapa film yang baru bisa kamu tonton setelah berlangganan.
4. Popcornflix
Nonton film Indonesia di popcornflix dapat kamu nikmati secara benar-benar gratis, kamu juga tidak perlu mendaftar terlebih dahulu, loh. Genre film di popcornflix cukup beragam, seperti genre family, romantis, komedi, petualangan, horror, dan lain sebagainya. Selian film Indonesia, ada juga film barat, drama Korea, Jepang, dan Thailand yang dapat kamu nikmati dengan subtitle Indonesia. Jadi, kamu tidak pernah khawatir tidak mengerti jalan cerita suatu film.
5. VIU
Nonton film Indonesia bisa kamu nikmati di Viu. Situs nonton film ini hampir dengan Iflix. Kamu bebas menonton film Indonesia secara gratis di sini, tapi kamu harus berhadapan dengan berbagai macam iklan terlebih dahulu. Jika ingin menonton tanpa iklan, kamu harus berlangganan dengan membayar setiap bulannya. Menonton di Viu memiliki keuntungan karena kualitas gambar dan videonya cukup tinggi sehingga kamu akan sangat puas menonton film disini.
Selain film Indonesia, kamu juga bisa menikmati berbagai drama seperti drama Korea Selatan, Jepang, Thailand, Indonesia, hingga India. Viu juga menyediakan film-film hollywood, tapi tidak sebanyak film Asia.
6. WeTV
Menikmati nonton film Indonesia di WeTV juga dapat kamu lakukan secara gratis, tapi kamu harus berhadapan dengan berbagai macam iklan yang sering muncul. Jika Kamu merasa terganggu dengan iklan-iklan tersebut, kamu bisa membayar untuk menjadi pelanggannya. ‘
Genre film yang ada di WeTV cukup beragam, contohnya seperti romantis, horor, fantasi, petualangan, keluarga, hingga serial TV. Semua koleksi film yang ada di WeTV dapat kamu nikmati lengkap dengan subtitle Bahasa Indonesia. Selain itu WeTv juga telah mengkategorikan film sesuai genre, tahun, terpopuler, dan lain sebagainya sehingga penonton akan lebih mudah mencari film favorit mereka.
7. Disney + Hotstar
Disney + Hotstar adalah salah satu situs nonton film Indonesia selain Layarkaca21 yang cukup populer. Disney + Hotstar adalah layanan streaming yang baru diluncurkan pada tahun 2020 oleh Disney. Situs dan aplikasi ini memiliki koleksi film Indonesia yang cukup beragam. Selain itu, ada juga film Hollywood terkenal, Marvel, Star Wars, Disney, Pixar hingga National Geographic.
Disney + Hotstar dapat ditonton melalui handphone, desktop, hingga Smart TV berbasis Android. Itulah sebabnya, situs ini menjadi langganan sebagian besar keluarga karen film-filmnya sangat ramah terhadap anak-anak.
8. iQIYI
iQIYI film adalah salah satu situs nonton film Indonesia yang dapat kamu manfaatkan. Situs ini sering disebut sebagai sebagai Netflixnya China. iQIYI memang berfokus untuk menyediakan film-film Asia seperti Korea, Jepang, Thailand, anime, dan tidak lupa film Indonesia. Semua koleksi film yang ada di iQIYI dilengkapi dengan subtitle Bahasa Indonesia. Film-film disini dapat kamu nikmati secara gratis, tapi kamu har berhadapan dengan iklan.
9. Vidio
Layarkaca21, Indoxxi, LK21, nonton film Indonesia yang aman dapat kamu lakukan di situs Vidio. Situs ini adalah situs nonton film online yang legal. Di Video kamu dapat menikmati film secara gratis Selain itu, kamu juga bisa menonton hiburan siaran televisi berupa program berita, selebriti, olahraga hingga sinetron dan FTV pilihan.
Vidio menyediakan berbagai macam genre film yang cukup beragam dan koleksinya juga cukup lengkap. Selain film-film Indonesia, penonton juga akan dimanjakan dengan berbagai drama seperti drama Korea Selatan, Indonesia, Thailand, Jepang, dan China.
10. CatchPlay
Situs alternatif nonton film online selain layarkaca21 adalah CatchPlay. Situs ini menyediakan film serial anak, bahkan CatchPlay juga memproduksi sendiri film originalnya seperti Netflix. Selain memiliki koleksi film yang cukup lengkap, CatchPlay juga selalu update film terbaru setiap saat. Oleh sebab itu, pengguna tidak perlu khawatir ketinggalan cerita film terbaru yang sedang hits. Keuntungan lainnya dari situs inia dalah kualitas film dan resolusinya yang tinggi,
11. GoPlay
GoPlay adalah aplikasi nonton streaming ciptaan Gojek. Aplikasi yang satu ini tidak kalah kualitasnya dengan situs atau aplikasi nonton lainnya yang lebih populer. Bahkan GoPlay membuat film originalnya sendiri untuk memanjakan penontonnya. Untuk menikmati nonton film Indonesia di GoPlay, kamu harus membayar terlebih dahulu untuk berlangganan.
12. Mola TV
Layanan nonton film Indonesia selain Layarkaca21 yang terakhir adalah MolaTV. Situs nonton ini terkenal karena memiliki hak siar Liga Inggris 2019-2022. Namun, kamu juga dapat memanfaatkan situs ini untuk nonton bioskop online, kok. Genre film yang dapat kamu nikmati di Mola TV kebanyakan adalah film barat. Kamu juga harus berlangganan terlebih dahulu untuk bisa menonton koleksi filmnya.
Demikian 12 situs dan aplikasi nonton film Indonesia pengganti Layarkaca21, Indoxxi, LK21 2021. Situs dan aplikasi di atas adalah situs resmi atau legal sehingga kamu tidak perlu takut masalah keamanan seperti yang sering terjadi di situs-situs ilegal. Meskipun harus membayar terlebih dahulu, tapi kamu akan nyaman menikmati film dan tidak terganggu dengan munculnya iklan-iklan. Selamat menonton!
Klik dan dapatkan info kost di dekat mu: