Nonton Film Pantaskah Aku Berhijab 2024, Sinopsis, Pemeran, Jadwal, Selain Rebahin LK21

Sofia merasa hidupnya tidak bahagia. Kehilangan sosok ayah dan terjebak dengan pergaulan toksik membuat dirinya bertanya-tanya. Apakah dia pantas berhijab setelah dosa-dosa yang diperbuat?

18 November 2024 Lintang Filia

Nonton Film Pantaskah Aku Berhijab 2024, Sinopsis, Pemeran, Jadwal, Selain Rebahin LK21 โ€“ November tampaknya menjadi bulan dengan banyak film Indonesia yang berseliweran di layar lebar.

Satu lagi rekomendasi film terbaru dari Mamikos yang wajib untuk kamu tonton, yaitu Pantaskah Aku Berhijab yang sebentar lagi akan rilis, lho.

Sebagai informasi dan pertimbangan bagi kamu untuk nonton film Pantaskah Aku Berhijab 2024, ikuti pembahasan menarik dari Mamikos, yuk. Jangan sampai melewatkan satu bagian pun, ya.๐Ÿ˜Š๐ŸŽฌ

Film Religi sebagai Media Penyampai Pesan

nonton film Pantaskah Aku Berhijab 2024
Instagram/@filmpantaskahakuberhijab

Melansir apa yang ditulis Gazali M. Bahri dari bukunya yang berjudul Dakwah Komunikatif, media audio visual merupakan perangkat komunikasi yang ditangkap baik melalui indra pendengaran maupun penglihatan.

Media tersebut salah satunya berbentuk sebuah film yang dapat dimanfaatkan oleh semua kalangan masyarakat. Selain itu, film menjadi media penyampai pesan yang ingin dilakukan oleh para pembuat film, seperti halnya moral hingga dakwah agama.

Di Indonesia sendiri terdapat banyak sekali film yang membawa pesan-pesan religi yang beragam. Namun, pesan tersebut tidak selalu harus berupa sejarah Islam atau perjuangan tokoh-tokohnya,tetapi bisa juga dengan percampuran genre.

Salah satu contohnya adalah film yang akan Mamikos ulas berjudul Pantaskah Aku Berhijab yang membawa pesan-pesan baik. Film ini membawa genre romantis โ€“ religi yang tidak hanya menghibur, tetapi juga membawa pesan baik yang bisa diambil.

Kira-kira seperti apa sih sinopsis film tersebut? Baca lanjutannya di bawah ini.๐Ÿค”

Sinopsis Film Pantaskah Aku Berhijab

Film Pantaskah Aku Berhijab menceritakan kehidupan Sofia yang sangat berat. Gadis itu tumbuh tanpa figur seorang ayah dan hanya tinggal bersama ibu dan adik-adiknya saja.

Hilangnya sosok ayah yang bertanggungjawab ternyata berpengaruh besar pada kehidupan Sofia yang terus tersesat dan kehilangan arah di masa mudanya.

Sofia yang kesepian terjebak dalam hubungan yang toksik, bergaul di lingkungan yang tidak baik, dan berakhir hamil di luar pernikahan.

Sofi merasa hidupnya semakin berantakan. Segala usaha dan perjuangannya tidak pernah membuat hidupnya membaik. Justru kesulitan dan tantangan terus menerus mengirinya.

Close