Nonton Film Pengepungan di Bukit Duri, Kisah yang Penuh Emosi dan Nilai-nilai Perjuangan

Film terbaru karya Joko Anwar resmi tayang bulan ini. Jangan sampai ketinggalan nonton film Pengepungan di Bukit Duri, ya. Simak infonya di artikel ini!

15 April 2025 Lintang Filia

Nonton Film Pengepungan di Bukit Duri, Kisah yang Penuh Emosi dan Nilai-nilai Perjuangan – “Kita sedang tidak baik-baik saja. Mari terus bergerak dan bersuara.

Itulah tadi kutipan dari sebuah film dari Joko Anwar berjudul Pengepungan di Bukit Duri. Mengusung genre thriller, film ini akan membawamu untuk melihat seperti apa kerusakan struktural yang dialami oleh negara diakibatkan kelalaian pemerintah. 🔥💥

Sambil menunggu jadwal tayang, yuk, simak informasi seputar sinopsis, pemeran, hingga alasan mengapa kamu wajib nonton film Pengepungan di Bukit Duri. 🎬

Sinopsis Film Pengepungan di Bukit Duri

nonton film Pengepungan di Bukit Duri
Instagram/@jokoanwar

Tahun 2027 Indonesia berada di ambang kehancuran sosial akibat diskriminasi rasial, ketimpangan struktural, dan konflik identitas yang semakin tajam dikarenakan masalah yang tidak pernah diselesaikan oleh pemerintah.

Di tengah kepanikan yang merambah kota, kawasan padat Bukit Duri berubah menjadi simbol perlawanan kelompok-kelompok yang selama ini tersisih.

Di tempat itulah perjalanan Edwin yang merupakan seorang guru pengganti dimulai. Dikisahkan bahwa Edwin baru saja diterima menjadi guru di sekolah tersebut ketika ia langsung dihadapkan pada situasi pendidikan yang carut-marut.

Pelajar yang berperilaku amoral, aksi vandalisme, hingga tindak kriminal seperti kekerasan dan pembunuhan menjadi realitas yang harus ia hadapi. Dalam situasi negara yang kacau, Edwin terpaksa mempertaruhkan nyawanya demi bertahan hidup dan melindungi lingkungan sekolah.

Edwin datang bukan hanya untuk mengajar di SMA Duri, tetapi juga untuk memenuhi janji terakhir kepada sang kakak, yaitu menemukan keponakannya yang hilang.

Tidak membutuhkan waktu yang lama bagi Edwin untuk segera menyadari bahwa yang ia hadapi bukan sekadar ruang kelas dengan murid-murid brutal, tapi juga lingkungan yang dipenuhi amarah, ketakutan, dan kekacauan.

Situasi makin pelik saat kerusuhan massal meledak di luar tembok sekolah. Tak ada jalan keluar, dan Edwin terjebak bersama para siswa dalam situasi hidup-mati yang mencekam.

Bersama Diana yang menjadi satu-satunya rekan yang bisa ia andalkan, Edwin dituntut untuk membuat pilihan sulit. Menyelamatkan dirinya sendiri, atau berdiri bersama mereka yang selama ini dianggap tak layak dibela.

Nah, kalau kamu ingin merasakan ketegangan dan mengikuti perlawanan kepada kuasa yang justru kehilangan arah, jangan sampai melewatkan nonton film Pengepungan di Bukit Duri, ya. Oleh karena itu, yuk, simak informasi selanjutnya di bawah ini.

Daftar Pemeran Film Pengepungan di Bukit Duri

Pengepungan di Bukit Duri menjadi film perdana yang mengawali penyutradaraan Joko Anwar di tahun 2025 ini, setelah film terakhirnya di 2024 yaitu Siksa Kubur.

Istimewanya, Pengepungan di Bukit Duri menjadi kolaborasi antara Come and See Pictures dengan Amazon MGM Studios, lho. Bahkan menjadi yang pertama untuk kerja sama dengan rumah produksi Asia Tenggara untuk film bioskop. Jadi semakin tidak sabar, nih, untuk nonton film Pengepungan di Bukit Duri!

Selanjutnya, untuk menghidupkan berbagai karakter ikonik nan heroik di film ini, Joko Anwar pun mengajak para aktor dan aktris top Indonesia, nih.

Yuk, Mamikos ajak kamu berkenalan dengan daftar pemain film Pengepungan di Bukit Duri.

1. Morgan Oey berperan sebagai Edwin

Edwin sebagai karakter utama dalam film Pengepungan di Bukit Duri diperankan oleh Morgan Oey. Morgan sendiri memulai debut film layar lebarnya melalui Assalamualaikum Beijing (2014) sebagai Zhong Wen.

Lahir dengan nama lengkap Handi Morgan Winata pada 25 Mei 1990, Morgan juga dikenal sebagai aktor, penyanyi, sekaligus model berdarah Tionghoa. Sebelum aktif berakting, ia merupakan anggota grup vokal pria Indonesia, SM*SH. Ingat tidak?

Close