Nonton Film The Tale of Lady Ok 2024 Sub Indo, Sinopsis, Jadwal, Selain LK21 Rebahin

Drama sejarah yang dibintangi Lim Ji Yeon akan segera tayang di JTBC tanggal 30 November 2024 mendatang. Cari tahu sinopsis, jadwal tayang dan lain-lainnya di sini, ya!

26 November 2024 Citra

Sifatnya yang suka membantu orang-orang yang dalam kesulitan membuat Ok Tae Yeong sangat dicintai oleh orang-orang sekitar.

Namun, Ok Tae Yeong rupanya memiliki rahasia mengenai siapa nama asli, suami serta statusnya yang ternyata palsu.

Suatu hari Ok Tae Yeong berjumpa dengan Cheon Seung Hwi, seorang juru dongeng yang berkelana ke seluruh Joseon untuk membacakan cerita kepada orang-orang.

Cheon Seung Hwi yang pertama kali bertemu langsung jatuh cinta pada Lady Ok. Pemuda itupun berniat ada di samping Lady Ok untuk membantunya.👫

Mengutip Soompi, berdasarkan teaser drama, diperlihatkan gadis bernama Goo Deok Yi yang melarikan diri dari Hanyang (kampung halamannya).

Gadis itu melarikan diri akibat dipukuli oleh tuannya. Saat melarikan diri itulah Deok Yi bertemu dengan Lady Ok yang membantunya tanpa mempedulikan status sosial.

Nahasnya, Deok Yi serta Lady Ok lalu diserang oleh pembunuh bayaran di malam hari. Lolos dari maut, Deok Yi yang dikira sebagai Lady Ok pun bertekad meminjam identitas Lady Ok demi melanjutkan hidup.

Sementara itu Cheon Seung Hwi yang tampan dan terkenal akibat kepiawaiannya mendongeng memperoleh kekayaan serta mampu mencuri hati tiap wanita di seluruh Joseon.

Namun, Cheon Seung Hwi juga menyimpan rahasia bahwa ia merupakan Song Seo In, putra sulung keluarga bangsawan Song.

Setelah bertemu dengan Deok Yi yang menyamar menjadi Ok Tae Yeong, pemuda itu jatuh cinta dan menjalani hidup yang berbeda.

Daftar Pemain

Nah, kamu sudah tahu bagaimana inti cerita drama Korea satu ini lewat sinopsis di atas. Sebelum nonton film The Tale of Lady Ok 2024 kamu juga pasti penasaran siapa saja aktor dan aktris yang terlibat di dalamnya, kan?

Berikut daftar pemain The Tale of Lady Ok mulai dari pemeran utama hingga cameo yang Mamikos rangkum dari situs My Drama List.

Pemeran Utama

  • Lim Ji Yeon berperan sebagai Ok Tae Yeong atau Koo Deok Yi
  • Choo Young Woo memerankan tokoh Cheon Seung Hwi
  • Yeon Woo berperan sebagai Cha Mi Ryeong
  • Kim Jae Won memerankan karakter Sung Do Gyeom
Close