Nonton Film The Trauma Code: Heroes on Call, Seorang Ahli Bedah Trauma yang Jenius
Nonton Film The Trauma Code: Heroes on Call, Seorang Ahli Bedah Trauma yang Jenius – Bagi kamu penggemar aktor tampan Ju Ji Hoon, maka kamu harus bersenang hati karena project K-Drama terbarunya berjudul “The Trauma Code: Heroes on Call” sebentar lagi akan tayang.
The Trauma Code: Heroes on Call menceritakan tentang kisah seru seorang dokter ahli bedah trauma dengan otak super encer. K-Drama ini tentunya wajib kamu masukan ke dalam watchlist-mu karena memiliki cerita yang seru dan dibintangi banyak aktor aktris Korea terkenal.
Nah, bagi kamu yang sudah tidak sabar ingin nonton film The Trauma Code: Heroes on Call. Simak artikel ini sampai selesai yuk untuk tahu info terbaru dan bagaimana cara menontonnya!🍿🎥
Bocoran Sinopsis Sebelum Nonton Film The Trauma Code: Heroes on Call
Daftar Isi
Daftar Isi
The Trauma Code: Heroes on Call merupakan K-Drama garapan sutradara Lee Do Yoon. Menariknya, K-Drama ini merupakan hasil adaptasi dari sebuah Webtoon yang berjudul dengan Joongjeunguesangcenter: Golden Hour di Naver hasil karya Hansanyiga.
Seperti yang sudah Mamikos mention di awal, drama ini akan berfokus ke kisah seru seorang dokter ahli bedah trauma yang jenius bernama Bak Gang Hyeok yang diperankan oleh aktor Ju Ji Hoon.
Bak Gang Hyeok adalah seorang doktor ahli bedah dengan kecerdasan yang luar biasa.
Sebelum menjadi ahli bedah, ia juga pernah tergabung dalam misi untuk membangkitkan kembali tim perawatan trauma berat yang yang terabaikan dan sudah tak berfungsi di medan perang. Selain jenius, ia juga memiliki sifat yang keras kepala dan tidak mau diajak kompromi.
Dalam drama ini, Baek Kang Hyung akan bekerjasama dengan seorang dokter bedah bernama Yang Jae Won (diperankan oleh Choo Young Woo) yang dipilih olehnya karena merupakan murid pertamanya bersama Cheon Jang Mi (Diperankan oleh Ha Young).
Ia kemudian diberikan sebuah tugas di sebuah rumah sakit universitas untuk memimpin tim trauma berat. Timnya akan dianggap sukses apabila berhasil menyelamatkan banyak pasien.
Namun, tentu saja, di tengah misinya dalam menyelamatkan banyak pasien, timnya harus dihadapkan dengan kenyataan bahwa keuangan rumah sakit mereka setiap harinya semakin merugi.
Di tim trauma berat, Baek Kang ditemani oleh anggota lainnya yaitu Yang Jae Won, residen anestesiologi Park Gyeong Won, dan perawat Cheon Jang Mi.
Dengan bergabungnya Yang Jae Won ke dalam tim, ia sukses membuat tim kelompok trauma berat dari yang awalnya dibentuk sebagai tim formalitas biasa menjadi tim yang sangat tangguh dan sering dipercaya untuk terjun langsung ke lapangan dalam menyelamatkan nyawa pasien.
Meskipun memiliki tim yang mumpuni, Baek Kang Hyuk, Yang Jae Won, dan timnya selalu dihadapkan dengan permasalahan kebijakan rumah sakit yang terus mengalami kerugian.
Lalu, apakah mereka dapat menyelamatkan banyak nyawa pasien di tengah-tengah himpitan rumah sakit yang merugi?
Apakah dengan kejeniusan Baek Kang Hyuk dan kepiawaian Yang Jae Wok dapat membantu mereka mengatasi segala permasalahan?
Untuk mengetahui jawabannya, kamu dapat nonton K-Drama atau film The Trauma Code: Heroes on Call!
List Pemeran The Trauma Code: Heroes on Call
K-Drama ini diperankan oleh banyak aktor dan aktris kenamaan Korea Selatan yang tentunya sudah tidak asing lagi namanya di kalangan penggemar K-Drama. Mulai dari Ju Ji-Hoon yang berperan sebagai Baek Kang Hyuk si dokter jenius, Choo Young Woo yang berperan sebagai Yang Jae Won, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Untuk lebih jelasnya, berikut ini adalah daftar pemeran K-Drama The Trauma Code: Heroes on Call yang telah Mamikos lansir dari Netflix. Apakah ada aktor dan aktris favoritmu di sini?!
- Joo Ji Hoon berperan sebagai Baek Kang Hyuk
- Choo Young-woo berperan sebagai Yang Jae-won
- Yoon Kyung-ho berperan sebagai Han Yoo-rim
- Ha Young berperan sebagai Cheon Jang Mi
- Jeong Jae-kwang berperan sebagai Park Kyung-won
Fakta-Fakta Menarik The Trauma Code: Heroes on Call
Selain mengikuti serial dramanya, tentunya sangat asyik juga mengulik fakta-fakta menarik daru The Trauma Code: Heroes on Call. Berikut adalah beberapa fakta menarik dari drama satu ini.
1. Debutan Project K-Drama Pertama Sutradara Lee Do Yoon
Seperti yang sudah disebutkan di atas bahwa drama ini merupakan garapan dari sutradara Lee Do Yoon.
Menariknya, ternyata The Trauma Code: Heroes on Call adalah debutan project pertama K-Drama-nya. Dimana sebelumnya, Lee Do Yoon sendiri dikenal sebagai penulis naskah film.
Apakah debutan pertamanya ini akan banyak yang suka? Kita lihat nanti!
2. Merupakan Hasil Adaptasi Dari Webtoon
Dalam beberapa tahun terakhir memang banyak film atau drama Korea Selatan hasil adaptasi dari Webtoon atau novel web, dan The Trauma Code: Heroes on Call adalah salah satunya.
K-Drama ini diadaptasi dari sebuah Webtoon karya Hansyanyiga yang berjudul “Joongjeunguesang Center: Golden Hour”.
Webtoon ini telah dirilis sejaK tahun 2019 lalu di Naver. Semoga K-Drama ini bisa menyamai kesuksesan Webtoon-ny, ya!
3. Merupakan Project Naskah Kedua Dari Choi Tae Gang
Selain sebagai debutan pertama bagi sutradara, ternyata K-Drama ini juga merupakan naskah kedua dari penulisnya yaitu Choi Tae Gang.
Sebelum menulis The Trauma Code: Heroes on Call, Choi Tae Gang pernah menulis K-Drama berjudul “Adamas” yang dibintangi oleh Ji Sung dan tayang pada 2022 lalu.
4. Bukan Drama Medis Biasa, The Trauma Code: Heroes on Call Akan Tampilkan Sisi Kepahlawanan Dari Dunia Medis
Mengutip dari liputan6.com, melalui wawancaranya dengan Korea Herald, Ju Ji Hoon bercerita bahwa project dramanya kali ini bukan sekedar cerita medis biasa melainkan sebuah drama aksi medis yang menampilkan kisah memuaskan sekaligus mendebarkan mengenai tim yang berani untuk tegak melawan ketidakadilan.
5. Memadukan Drama Medis dan Komedi
Bagi kamu yang ingin menonton K-Drama dengan konflik cukup serius namun tetap mengundang gelak tawa, maka The Trauma Code: Heroes on Call sangat tepat untuk kamu tonton.
Lee Do Yoon, selaku sutradara, menjelaskan bahwa dramanya ini memadukan antara aksi dan komedi.
Tidak seperti drama medis lainnya, menurutnya drama ini menggabungkan elemen aksi, komedi, serta, cerita humanis mengenai narasi dari aksi kepahlawanan para dokter.
Jadwal Tayang The Trauma Code: Heroes on Call
The Trauma Code: Heroes on Call direncanakan tayang pada tanggal 24 Januari 2025 di platform Netflix.
Jadi, persiapkan dirimu untuk mengikuti kisah menarik dari Baek Kang Hyuk si dokter si dokter ahli bedah jenius beserta tim trauma beratnya dalam menyelamatkan banyak nyawa pasien di tengah aturan rumah sakit yang menjepit karena sedang mengalami kerugian finansial.
Link Nonton Film The Trauma Code: Heroes on Call
Bagi kamu yang sudah penasaran dan tak sabar ingin nonton K-Drama atau film The Trauma Code: Heroes on Call.
Kamu dapat menonton serial ini mulai tanggal 24 Januari 2025 melalui platform atau layanan streaming Netflix.
Adapun link yang dapat kamu akses untuk menontonnya adalah sebagai berikut.
Link nonton: https://www.netflix.com/id-en/title/81677629
Ingat, jadilah penonton yang bijak dengan selalu menonton The Trauma Code: Heroes on Call melalui layanan streaming yang legal, ya!
Cara Nonton Film The Trauma Code: Heroes on Call di Netflix
Jika kamu belum berlangganan Netflix namun ingin nonton K-Drama atau film The Trauma Code: Heroes on Call. Jangan khawatir, kamu hanya perlu mengikuti beberapa langkah mudah berikut ini.
- Download aplikasi Netflix terlebih dahulu di Play Store untuk pengguna Android dan App Store untuk pengguna iOS.
- Jika sudah punya akun, kamu dapat langsung login. Namun, jika belum memilikinya, kamu dapat register akun terlebih dahulu dengan mengisi beberapa data diri yang diperlukan termasuk email dll.
- Jika sudah mendaftarkan akun, selanjutnya kamu akan diarahkan untuk memilih paket berlangganan. Netflix sendiri memiliki banyak opsi paket yang dapat kamu pilih dengan harga-harga variatif yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuanmu. Kamu dapat meng-upgrade atau downgrade paketmu kapanpun yang kamu mau.
- Setelah memilih paket langganan yang kamu mau, selanjutnya kamu akan diminta untuk melakukan pembayaran. Lakukanlah pembayaran sesuai perintah Netflix dengan memilih beberapa opsi sistem pembayaran yang tersedia.
- Jika sudah berlangganan, kamu sudah dapat mulai nonton The Trauma Code: Heroes on Call di Netflix dengan mengetikan judulnya di kolom pencarian.
Itulah dia info lengkap yang bisa Mamikos sampaikan bagi kamu yang ingin nonton K-Drama atau film The Trauma Code: Heroes on Call. Selain memiliki cerita menarik, K-Drama ini juga dipenuhi dengan bintang-bintang Korea Selatan yang tentunya sayang untuk dilewatkan. Selamat menonton!🎬🍿
Bagi kamu yang ingin mengetahui info-info menarik mengenai film atau K-Drama lainnya. Jangan lupa untuk kunjungi blog Mamikos karena ada banyak informasi mengenai rekomendasi K-Drama populer!
Referensi:
The Trauma Code: Heroes on Call (Daring). Tautan: https://www.netflix.com/id-en/title/81677629
Bicara soal Pendekatan The Trauma Code, Tampilkan Sisi Kepahlawanan Dunia Medis (Daring). Tautan: https://www.liputan6.com/showbiz/read/5891884/bicara-soal-pendekatan-the-trauma-code-tampilkan-sisi-kepahlawanan-dunia-medis
Sinopsis Drakor The Trauma Code: Heroes on Call & Jadwal Tayang (Daring). Tautan: https://tirto.id/sinopsis-drakor-the-trauma-code-heroes-on-call-g7zn
Klik dan dapatkan info kost di dekatmu:
Kost Jogja Murah
Kost Jakarta Murah