Nonton Film The Mandalorian Season 3 Episode 2, Sinopsis dan Jadwal Tayang 2023

Nonton Film The Mandalorian Season 3 Episode 2, Sinopsis dan Jadwal Tayang 2023 – Season ketiga The Mandalorian telah tayang secara eksklusif sejak 1 Maret 2023 di Disney+ Hotstar.

Kembali menggandeng Pedro Pascal, Mandalorian tituler dan Katee Sackhoff, The Mandalorian Season 3 akan menayangkan total 8 episode.

Buat kamu yang udah ngikutin kisahnya dari season pertama, yuk ulik terlebih dahulu sinopsis dan jadwal tayang The Mandalorian Season 3 episode keduanya dalam artikel ini.

Simak Bocoran Sinopsis dan Jadwal Tayang The Mandalorian Season 3 Episode 2

starwars.com

Dunia Star Wars akhirnya kembali lagi dengan sekuel terbarunya berjudul The Mandalorian Season 3.

Yap, serial ini merupakan sekuel dan kabarnya akan menjadi akhir dari kisah perjalanan Mandalorian melalui galaksi Star Wars.

Series The Mandalorian Season 3 akan mengambil latar lima tahun setelah peristiwa film Return of the Jedi (1983).

Tidak kalah seru dari season sebelumnya, penggemar Star Wars dapat menyaksikan cerita petualangan yang penuh aksi, pertarungan besar, serta kejutan tak terduga di musim terbaru The Mandalorian ini.

Disutradarai oleh Rick Famuyiwa, Rachel Morrison, Lee Isaac Chung, Carl Weathers, Peter Ramsey, dan Bryce Dallas Howard.

Dalam musim ketiga ini, Pedro Pascal akan kembali berperan sebagai Din Djarin atau Mandalorian. Ada juga penampilan dari Katee Sackhoff sebagai Bo-Katan Kryze, dan tentunya ada Grogu si bayi Yoda.

Sinopsis
The Mandalorian Season 3

The Mandalorian Season 3 melanjutkan kisah Din Djarin (diperankan oleh Pedro Pascal) dan Grogu setelah tampil dalam The Book of Boba Fett pada 2022 lalu.

Dalam episode pertamanya, tampak Din Djarin berusaha keras untuk kembali menjadi bagian dari kaum Mandalorian setelah sempat ketahuan oleh Armorer (diperankan oleh Emily Swallow) telah melanggar aturan karena melepas helmnya.

Hal ini mengharuskan Din untuk pergi ke tambang ke planet Mandalore agar dapat menebus kesalahannya.

Namun nyatanya, usaha Din untuk pergi ke Mandalore bukanlah perkara mudah, mengingat planet tersebut dipercaya telah hancur dan berbahaya buat dikunjungi.

Akhirnya, Din Djarin pergi ke Nevarro untuk ‘menghidupkan’ kembali IG-11 karena ia membutuhkan droid buat menjalankan misinya.

Selain IG-11, Din juga sempat minta bantuan dari Bo-Katan (diperankan oleh Katee Sackhoff) buat menjelajah Mandalore.

Namun, permintannya ditolak karena Bo-Katan kini sudah tidak lagi menjadi pemimpin Mandalore akibat Din yang sudah mengambil alih kepemilikan dari Darksaber pada akhir The Mandalorian Season 2.

Bisa dibilang, The Mandalorian Season 3 akan menggabungkan akhir konflik Din Djarin pada The Mandalorian Season 2 dan The Book of Boba Fett.

Ini tandanya, cerita dalam The Mandalorian Season 3 akan memiliki konsitensi cerita karena memang berada pada satu semesta perfilman.

Namun, buat kamu yang sebelumnya tidak mengikuti The Book of Boba Fett kemungkinan akan bingung dengan arc Din Djarin pada season 3. Mengingat season 3 ini memang berawal dari serial tersebut.

The Mandalorian Season 3 akan menunjukkan proses Din Djarin mengenal dirinya secara mendalam, serta hal apa saja yang mampu Din lakukan ketika menghadapi tantangan dan melindungi dirinya.

Selain menyaksikan petualangan terbaru antara Din Djarin dan Grogu, kamu juga bisa melihat beberapa aliansi yang akan mewarnai petualangan mereka, yakni Greef Karga dan The Armorer yang akan membantu Din Djarin dan Grogu menjalankan misinya.

Tak hanya itu, Din Djarin dan Grogu juga akan bertemu  dengan musuh lamanya lagi, yakni Moff Gideon.

Oleh karena itu, agak aneh mengapa kisah penting dari Din Djarin sempat dijadikan fokus dalam The Book of Boba Fett meskipun ia bukan karakter utama dari serialnya.

Lantas, bagaimanakah kelanjutan dari kisah Din Djarin dalam The Mandalorian Season 3?

Bocoran
The Mandalorian Season 3 Episode 2

Setelah menayangkan episode perdananya pada 1 Maret 2023 kemarin, pekan ini The Mandalorian Season 3 akan kembali merilis episode keduanya.

Meskipun belum ada yang bisa dikonfirmasi terkait episode terbarunya, namun episode 2 tampaknya akan mengisahkan tentang Mando dan Grogu yang akan memulai perjalanan mereka di planet Manadlore.

Perjalanan mereka ke dunia rumah Mandalorian telah menjadi salah satu fokus utama sejak episode pertama musim ketiga.

Nah, episode 2 rasanya akan menjadi episode yang tepat untuk memulai perjalanan ini.

Pemeran
The Mandalorian Season 3

Berikut
adalah daftar pemeran dan karakter yang ada dalam The Mandalorian Season 3:

  • Pedro Pascal berperan sebagai The Mandalorian/Din Djarin
  • Carl Weathers berperan sebagai Greef Karga
  • Werner Herzog berperan sebagai The Client
  • Omid Abtahi berperan sebagai Dr Pershing
  • Nick Nolte berperan sebagai pengisi suara the voice of Kuiil
  • Taika Waititi berperan sebagai pengisi suara the voice of IG-11
  • Gina Carano berperan sebagai Cara Dune
  • Giancarlo Esposito berperan sebagai Moff Gideon
  • Emily Swallow berperan sebagai The Armorer
  • Amy Sedaris berperan sebagai Peli Motto
  • Jake Cannavale berperan sebagai Toro Calican
  • Ming-Na Wen berperan sebagai Fennec Shand
  • Mark Boone Junior berperan sebagai Ran Malk
  • Bill Burr berperan sebagai Migs Mayfeld
  • Natalia Tena berperan sebagai Xi’an
  • Clancy Brown berperan sebagai Burg
  • Richard Ayoade berperan sebagai the voice of Q9-0
  • Ismael Cruz Córdova berperan sebagai Qin
  • Temuera Morrison berperan sebagai Boba Fett
  • Misty Rosas berperan sebagai the Frog Lady
  • Mercedes Varnado berperan sebagai Koska Reeves
  • Katee Sackhoff berperan sebagai Bo-Katan Kryze
  • Simon Kassianides berperan sebagai Axe Woves
  • John Leguizamo berperan sebagai the voice of Gor Koresh
  • Timothy Olyphant berperan sebagai Cobb Vanth
  • Titus Welliver berperan sebagai Imperial Captain
  • Horatio Sanz berperan sebagai Mythrol
  • Michael Biehn berperan sebagai Lang
  • Rosario Dawson berperan sebagai Ahsoka Tano
  • Diana Lee Inosanto berperan sebagai Morgan Elsbeth
  • Mark Hamill berperan sebagai Luke Skywalker

Jadwal Nonton The Mandalorian Season 3

Star Wars: The Mandalorian Season 3 sudah tayang eksklusif di Disney+ Hotstar sejak 1 Maret 2023.

Menayangkan total 8 episode, kamu bisa menyaksikan episode terbaru The Mandalorian Season 3 setiap hari Rabu.

Musim ketiga The Mandalorian ini ditangani oleh Colin Wilson, Carrie Beck, Dave Filoni, Jon Favreau, Kathleen Kennedy, Jon Favreau, dan Karen Gilchrist sebagai produser eksekutif. 

Serial ini juga turut menggandeng Favreau sebagai showrunner dan salah satu sutradaranya.

Agar
tidak ketinggalan episode terbarunya, berikut adalah jadwal tayang lengkap The
Mandalorian Season 3 di Disney+ Hotstar:

  • Episode 1 The Mandalorian
    Season 3 tayang pada Rabu, 1 Maret 2023
  • Episode 2 The Mandalorian
    Season 3 tayang pada Rabu, 8 Maret 2023
  • Episode 3 The Mandalorian
    Season 3 tayang pada Rabu, 15 Maret 2023
  • Episode 4 The Mandalorian
    Season 3 tayang pada Rabu, 22 Maret 2023
  • Episode 5 The Mandalorian
    Season 3 tayang pada Rabu, 29 Maret 2023
  • Episode 6 The Mandalorian
    Season 3 tayang pada Rabu, 5 April 2023
  • Episode 7 The Mandalorian
    Season 3 tayang pada Rabu, 12 April 2023
  • Episode 8 The Mandalorian
    Season 3 tayang pada Rabu, 19 April 2023

Nah, itulah cuplikan singkat yang bisa Mamikos bagikan terkait bocoran sinopsis dan jadwal tayang episode terbaru dari The Mandalorian Season 3.

Tayang secara eksklusif di Disney+ Hotstar, musim ketiga dari The Mandalorian ini akan menjadi akhir dari kisah perjalanan Mandalorian melalui galaksi Star Wars.

Jika kamu ingin mengulik informasi menarik lainnya seputar perfilman, kamu bisa kunjungi situs blog Mamikos dan temukan informasinya di sana.


Klik dan dapatkan info kost di dekat mu:

Kost Jogja Murah

Kost Jakarta Murah

Kost Bandung Murah

Kost Denpasar Bali Murah

Kost Surabaya Murah

Kost Semarang Murah

Kost Malang Murah

Kost Solo Murah

Kost Bekasi Murah

Kost Medan Murah