8 Oleh-oleh Khas Jember yang Terkenal dan Enak, Wajib Kamu Bawa Pulang!
8 Oleh-oleh Khas Jember yang Terkenal dan Enak, Wajib Kamu Bawa Pulang! – Sudah bukan menjadi hal yang baru lagi bahwa Kabupaten Jember memiliki banyak potensi wisata yang beragam, mulai dari budaya bahkan juga alamnya.
Tidak hanya itu, Jember juga dikenal dengan wisata kulinernya yang enak dan wajib untuk dicoba saat kamu berkunjung ke sini.
Tentunya sebelum pulang dari Jember, membeli oleh-oleh untuk orang di rumah sudah seperti menjadi sebuah tradisi tersendiri bagi wisatawan.
Ada banyak oleh-oleh khas Jember yang bisa kamu bawa pulang dengan rasanya yang begitu enak dan sudah dikenal di antara masyarakat Indonesia.
Rekomendasi Oleh-oleh Khas Jember yang Enak
Daftar Isi
Daftar Isi
Selama berada di Kabupaten Jember, pastinya kamu sudah membuat daftar tempat wisata Jember mana saja yang harus dikunjungi.
Daerah satu ini menawarkan begitu banyak keindahan alamnya yang wajib untuk kamu nikmati secara langsung.
Selain tempat wisata, kamu juga wajib untuk menikmati wisata kuliner khas yang ditawarkan oleh kabupaten satu ini.
Beragam kuliner khas Jember wajib untuk kamu coba karena ada begitu banyak pilihan menarik dan unik.
Terkait dengan rasa, hal ini tidak perlu lagi diragukan karena pasti berhasil menggugah selera saat sudah dihidangkan di depan mata.
Tak hanya itu, setelah selesai menikmati segala keindahan dan kenikmatan Jember, kurang lengkap rasanya jika pulang dengan tangan kosong.
Kamu perlu untuk membeli oleh-oleh khas Jember terlebih dahulu sebagai buah tangan. Kamu bisa membawanya pulang untuk diberikan ke teman maupun kerabat terdekat.
Salah satu oleh-oleh dari Jember yang cukup terkenal yaitu terdapat berbagai olahan tape yang menarik.
Tidak hanya itu, masih ada banyak pilihan oleh-oleh lainnya yang bisa kamu bawa pulang.
Sudah tidak sabar untuk melihat apa saja oleh-oleh yang bisa kamu beli sebelum pulang dari Kabupaten Jember?
Berikut ini terdapat beberapa rekomendasi oleh-oleh khas Jember yang bisa kamu jadikan sebagai alternatif pilihan.
1. Brownies Tape
Rekomendasi oleh-oleh khas Jember yang pertama kali ini terdapat salah satu olahan dari tape yaitu brownies tape.
Bahan tape yang digunakan membuatnya berbeda dan unik dari brownies yang biasa dijual di pasaran.
Penggunaan tape sebagai bahannya justru membuat brownies ini menjadi lebih enak dan lembut untuk dinikmati.
Selain itu, tersedia pula dalam berbagai pilihan rasa yang bisa disesuaikan dengan selera yang dimiliki.
Apabila kamu baru mencoba untuk pertama kali, maka bisa untuk membeli rasa originalnya terlebih dahulu.
Brownies tape memiliki cita rasa yang begitu unik serta teksturnya yang lembut. Cocok untuk kamu nikmati saat bersantai di rumah.
Harganya per kotaknya sekitar Rp 20 ribu dan bisa kamu beli di berbagai toko oleh-oleh di Jember.
2. Pia Tape
Olahan tape lainnya yang juga menjadi oleh-oleh khas Jember yaitu terdapat pia tape. Jajanan satu ini selalu dicari oleh para wisatawan karena rasanya yang unik dan lezat. Dijamin akan membuat kamu ketagihan setelah mencobanya.
Pia tape terbuat dari tepung, mentega, gula, dan garam kemudian di dalamnya diisikan dengan tape. Harganya juga terbilang cukup terjangkau yaitu sekitar Rp 13 ribu untuk tiap kotaknya.
Ada banyak toko oleh-oleh di Jember yang menyediakan penjualan pia tape dalam jumlah besar dan tempatnya mudah untuk diakses wisatawan.
3. Prol Tape
Berbicara mengenai oleh-oleh khas Jember kurang lengkap rasanya tanpa membahas kelezatan dari prol tape. Jajanan satu ini terbuat dari bahan tape singkong, susu, tepung, mentega, dan gula yang diolah.
Oleh karena itu, prol tape menawarkan rasa yang manis, asam, dan gurih dijamin memanjakan lidah.
Sekarang ini, prol tape tersedia dalam berbagai jenis rasa sehingga kamu bisa memilihnya sesuai dengan selera yang dimiliki. Bentuknya cukup besar dan padat, bisa kamu konsumsi hingga beberapa kali.
Banyak toko pusat oleh-oleh di Jember yang menjual prol tape ini sehingga mudah untuk ditemukan oleh para wisatawan.
Harganya sendiri sekitar Rp 20 ribu saja untuk per cetakan prol tape. Cukup terjangkau mengingat ukuran dan rasa yang diberikan.
4. Jenang Waluh
Oleh-oleh dari Jember selanjutnya yang bisa kamu bawa pulang yaitu terdapat jenang waluh.
Sama seperti nama yang dimilikinya, jenang waluh ini dibuat dari labu kuning. Selain itu, terdapat pula campuran dari ketan dan kelapa tua yang membuat rasanya begitu enak serta unik.
Kamu bisa menjadikannya sebagai buah tangan untuk diberikan ke kerabat terdekat. Ada banyak toko oleh-oleh di Jember yang menyediakan penjualan jenang waluh untuk dibeli wisatawan.
5. Olahan Kopi dan Kakao
Rekomendasi oleh-oleh khas Jember lainnya yang unik dan menarik yaitu ada olahan kopi dan kakao. Sangat cocok untuk kamu yang suka dan menikmati kopi karena rasanya yang begitu nikmat dan unik.
Olahan kopi dari Jember ini juga mudah untuk kamu bawa ke mana saja. Hal ini tentunya mempermudah kamu untuk bisa menikmati kopi dari mana saja dan kapan saja.
6. Permen Suwar-suwir
Buat kamu yang ingin membeli oleh-oleh khas Jember menarik, permen suwar-suwir bisa menjadi pilihan tepat.
Bentuknya yang memanjang dan kotak membuat tampilannya terlihat seperti dodol Jawa. Hal ini cukup menarik karena cara pengolahan dari kedua jajanan tersebut terbilang cukup miri.
Permen suwar-suwir hadir dengan tekstur yang renyah dan rasanya yang asam setelah dimakan. Saat ini, permen satu ini hadir dengan menawarkan berbagai varian rasa yang populer di kalangan wisatawan.
Beberapa diantaranya seperti coklat, rasa buah-buahan, susu, kacang, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Salah satu tempat yang bisa kamu temui untuk menjual permen suwar-suwir ini yaitu ada di area Pasar Tanjung Jember.
Harganya juga cukup terjangkau sehingga tidak khawatir jika mau membelinya dalam jumlah yang banyak.
7. Terasi Udang Puger
Berbicara mengenai oleh-oleh dari Jember kurang lengkap rasanya jika belum membahas mengenai terasi udang.
Kamu bisa membawanya untuk diberikan ke kerabat sebagai bahan untuk membuat olahan makanan menjadi semakin sedap.
Hal yang menarik dari terasi udang khas Jember ini tidak banyak menggunakan pengawet sehingga aman untuk dikonsumsi.
Selain itu, kebersihan dan kemasannya juga terjaga dengan baik yang membantu untuk menjaga cita rasanya.
Kamu juga tidak perlu takut untuk baunya yang bisa menyebar kemana-mana karena bungkusnya dibuat dengan rapi. Cocok untuk kamu yang suka mencoba kuliner baru dan memasak sendiri di rumah.
8. Kedelai Edamame
Mendengar nama dari oleh-oleh khas Jember satu ini mungkin menarik karena biasanya identik dengan kuliner Jepang.
Kedelai edamame tidak pernah gagal untuk mencuri perhatian dari para wisatawan.
Baik olahannya maupun versi utuhnya selalu dicari dan habis dibawa pulang wisatawan yang berkunjung ke Jember.
Hal tersebut juga dikarenakan rasanya yang begitu menarik serta lezat sehingga membuat siapa saja yang mencobanya menjadi ketagihan.
Kamu bisa membeli edamame dengan mudah di berbagai sudut Kabupaten Jember.
Nah, itu tadi merupakan beberapa rekomendasi oleh-oleh khas Jember yang bisa kamu jadikan sebagai pilihan.
Apabila kamu berencana membawakan oleh-oleh tersebut untuk kerabat dekat, maka bisa menyesuaikan dengan selera yang mereka miliki.
Membeli oleh-oleh merupakan kegiatan yang penting, akan tetapi kamu juga perlu untuk menikmati keindahan yang ditawarkan oleh tempat wisata yang ada di Jember.
Kamu bisa mendapatkan rekomendasi untuk tempat wisata di area sekitar Jember yang wajib dikunjungi melalui situs blog Mamikos.
Klik dan dapatkan info kost di dekat mu: